HaiBunda

TRENDING

5 Fakta tentang WNI Pertama di Belanda yang Meninggal karena Corona

Asri Ediyati   |   HaiBunda

Jumat, 10 Apr 2020 06:30 WIB
5 Fakta tentang WNI Pertama di Belanda yang Meninggal karena Corona/ Foto: AP/Peter Dejong
Jakarta - Jumlah Warga Negara Indonesia (WNI) yang menjadi korban COVID-19 bertambah. Berdasarkan data yang disajikan melalui infografis oleh Kementerian Luar Negeri RI di Twitter, per Kamis (9/4/2020) total ada 312 kasus positif.

Salah satu kasus positif corona ada di Belanda. Satu WNI berjenis kelamin laki-laki meninggal dunia akibat COVID-19. Berikut ini fakta-faktanya yang telah HaiBunda rangkum dari berbagai sumber.


1. Diumumkan oleh Kemlu


Kematian WNI akibat COVID-19 di Belanda ini diumumkan oleh Kemlu RI melalui Twitter. Tidak menyebut secara detail, Kemlu RI hanya mencantumkan angka kematian sebanyak satu di Belanda per Sabtu (4/4/2020).

2. Dikabarkan oleh adik kandung di media sosial

WNI yang meninggal dunia akibat COVID-19 adalah Zulkifli Rangkuti Bin H. Abdul Murad Rangkuti. Kabar Zulkifli meninggal dunia disampaikan oleh adik kandungnya, Siti Aisyah Rangkuti di Facebook pada Minggu (29/3/2020).

"Innalilahi wa innailaihi rojiun. Telah berpulang ke Rahmatullah, Abang tersayang Zulkifli Rangkuti Bin H. Abdul Murad Rangkuti, semoga Allah menempatkan ya kesurga bersama ayahku tercinta, dan istrinya, serta keponakanku diberi kekuatan dan ketabahan. Alfatihah," tulis Siti.

HaiBunda telah mencoba menghubungi Siti, Sabtu (4/4/2020) namun belum ada jawaban.
Suasana lockdown di Belanda/ Foto: AP/Peter Dejong

3. Imam Masjid Bait Al-Rahmaan di Ridderkerk, Rotterdam

Berdasarkan penelusuran HaiBunda di laman moluksemoskeebaitalrahmaan.nl, Zulkifli Murad bertugas sebagai ustaz, imam, dan dewan agama di Masjid Bait Al-Rahmaan, Ridderkerk, Rotterdam. Masjid tersebut dibangun pada tahun 1986, awalnya untuk komunitas Islam Maluku di Ridderkerk. Namun, selama bertahun-tahun, komposisi komunitas masjid menjadi semakin beragam, multikultural.

4. Istri dilarikan ke RS

Diberitakan Metro Pagi Prime Time, istri Zulkifli Murad, Ipah tak bisa mengantar jenazah melainkan dilarikan ke Maasstad Hospital, Rotterdam. Ipah dinyatakan sudah tertular Corona saat pemakaman Zulkifli berlangsung.

5. Pemakaman hanya dihadiri 8 orang termasuk 2 putrinya

Tak ada satu pun keluar yang diizinkan untuk melihat dan memandikan jenazah. Acara pemakaman Zulkifli Murad hanya dihadiri oleh delapan orang, dua di antaranya adalah putri Zulkifli. Jenazah Zulkifli dimakamkan sehari setelahnya yaitu 30 Maret karena ketatnya prosedur rumah sakit di Rotterdam.


Simak juga cara membuat masker sendiri untuk cegah Corona tanpa mesin jahit:



(aci/jue)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Cerita Rizky Febian Bucin ke Mahalini, Akui Makin Sayang Setelah Lihat Istri Melahirkan

Mom's Life Amira Salsabila

Akurnya Anak-anak Jessica Iskandar, Don Dan Hagia Rebutan Kakak El Barack

Parenting Amira Salsabila

Cerita Bunda Hampir Meninggal 6 Hari Pasca Melahirkan Gara-gara Alami Ini

Kehamilan Annisa Karnesyia

Transformasi Alifa Lubis Eks Artis Cilik, Kini Sudah 19 Tahun dan Bikin Pangling

Mom's Life Annisa Karnesyia

120 Kosakata Bahasa Malaysia Sehari-hari dan Artinya

Parenting Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Cerita Rizky Febian Bucin ke Mahalini, Akui Makin Sayang Setelah Lihat Istri Melahirkan

Akurnya Anak-anak Jessica Iskandar, Don Dan Hagia Rebutan Kakak El Barack

Cerita Bunda Hampir Meninggal 6 Hari Pasca Melahirkan Gara-gara Alami Ini

Transformasi Alifa Lubis Eks Artis Cilik, Kini Sudah 19 Tahun dan Bikin Pangling

120 Kosakata Bahasa Malaysia Sehari-hari dan Artinya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK