TRENDING
Catat Bunda, Keluar Masuk DKI Jakarta Wajib Pakai Surat Izin Mulai Hari Ini
Asri Ediyati | HaiBunda
Jumat, 22 May 2020 19:18 WIBMulai Jumat, 22 Mei 2020, Pemerintah Daerah DKI Jakarta mewajibkan warga yang keluar masuk ibu kota menunjukkan surat izin keluar masuk (SIKM). Kewajiban ini sesuai dengan Peraturan Gubernur Nomor 47 Tahun 2020 tentang Pembatasan Kegiatan Bepergian Keluar dan/atau Masuk Provinsi DKI Jakarta dalam Upaya Pencegahan Penyebaran COVID-19.
"Per Jumat (22/5/2020), surat izin keluar masuk Jakarta itu harus sudah bisa ditunjukkan," kata Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo, Rabu (20/5/2020), seperti dilansir CNNIndonesia.com.
Baca Juga : Sidang Isbat 1 Syawal 1441 H Digelar 22 Mei 2020 |
Syafrin menjelaskan surat izin itu harus bisa ditunjukkan di 12 titik pemeriksaan wilayah Jakarta dengan perbatasan. Di mana saja titik pemeriksaannya?
Titik pemeriksaan surat izinnya yaitu di Jalan Raya Bekasi (kolong flyover Cakung), Jalan Raya Kalimalang (u-turn TL Lampir), Jalan Raya Simpang UI, perempatan Pasar Jumat, Jalan Ciledug Raya (depan Kampus Budi Luhur).
Titik pemeriksaan juga terdapat di Pos Joglo Raya (Taman Alfa), Pos Polisi Karang Tengah (Raden Saleh), Pos Polisi Kalideres, Pos Polisi Kamal, Gerbang Tol Cikarang Barat, dan Gerbang Tol Cikupa.
Syafrin mengatakan, nantinya para pengendara yang tidak dapat menunjukkan SIKM di 12 titik check point yang akan bergerak keluar kota akan diminta untuk kembali. Di 12 titik pemeriksaan itu juga akan ada tambahan personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).
Meski demikian, perjalanan orang bepergian berdomisili Jabodetabek di dalam wilayah Jabodetabek tidak memerlukan perizinan ini.
Untuk proses permohonan surat izin keluar masuk DKI Jakarta, pemohon bisa mengajukannya ke situs https://corona.jakarta.go.id/id/izin-keluar-masuk-jakarta. Untuk mendapatkan SIKM, pemohon harus melengkapi sejumlah persyaratan, seperti surat pengantar dari RT dan RW, surat pernyataan sehat, hingga surat keterangan perjalanan dinas.
Jika sudah terbit, surat izin itu nantinya akan dilengkapi QR Code. Petugas tinggal me-scan QR Code dan memastikan informasi dalam dokumen tersebut benar. Jadi surat tersebut tidak bisa dipalsukan, Bunda.
Simak juga cara membuat masker sendiri tanpa mesin jahit:
(aci/som)TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Update Corona di Indonesia: 228.993 Positif, 164.101 Sembuh & 9.100 Meninggal
PSBB Mulai Besok, Ini Daftar Tempat Wisata Jakarta yang Ditutup
Keluar dan Masuk Jakarta Harus Punya Surat Izin, Ini Persyaratannya Bunda
Kendaraan Pribadi Dilarang Keluar Jabodetabek Mulai Hari Ini, Awas Ada Sanksinya
TERPOPULER
Tak Ikut Jejak Orang Tua, Ini Potret Anak Artis yang Pilih Profesi Jadi Dokter
Kisah WNI Berhijab Jadi Tentara Amerika, Ibunda Ungkap Dukungan untuk Sang Putri
Benarkah Bayi Harus Tunggu 40 Hari Baru Boleh Diajak Keluar Rumah?
Fokus Jadi Ayah, Jo Jung Suk Ambil Hiatus Sambut Kelahiran Anak Kedua dengan Gummy
Fakta seputar Kenaikan Gaji PNS 2026
REKOMENDASI PRODUK
30 Vitamin yang Bagus untuk Ibu Hamil agar Tetap Sehat
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
8 Rekomendasi Yogurt untuk Ibu Hamil, Ketahui Risiko & Manfaatnya
Natasha ArdiahREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Serum Vitamin C, Cerahkan Wajah Kusam dan Bikin Glowing
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
3 Tips Jaga Pencernaan Anak saat Bepergian
Tim HaiBundaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Muted Lip Tint, Pas untuk Makeup Look Lembut
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Tak Ikut Jejak Orang Tua, Ini Potret Anak Artis yang Pilih Profesi Jadi Dokter
Benarkah Bayi Harus Tunggu 40 Hari Baru Boleh Diajak Keluar Rumah?
JIS Sport Festival 2026 Digelar 25 Januari, Ada Taekwondo hingga Senam
Fokus Jadi Ayah, Jo Jung Suk Ambil Hiatus Sambut Kelahiran Anak Kedua dengan Gummy
Kisah WNI Berhijab Jadi Tentara Amerika, Ibunda Ungkap Dukungan untuk Sang Putri
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Jepang Kehilangan Giant Panda Akibat Masalah Hubungan Diplomatik dengan China
-
Beautynesia
Simak Pesona Hyun Bin dengan Akting Memukau di Series Made In Korea
-
Female Daily
Tampil Memikat, Bongkar Makeup Look Syifa Hadju saat Lamaran dengan El Rumi!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Cara Menghilangkan Noda Lipstik di Baju dengan Mudah dan Efektif
-
Mommies Daily
Mau Kaki Anak Aman? Ini Cara Pilih Sepatu Anak dan Rekomendasinya