TRENDING
7 Fakta Ike Muti yang Bikin Heboh Terkait Foto Bareng Jokowi
Annisa Afani | HaiBunda
Minggu, 02 Aug 2020 14:43 WIBNama Ike Muti belakangan ini ramai diperbincangkan. Apakah Bunda sudah mendengarnya? Ya, ini terkait foto bareng Presiden Joko Widodo yang diunggah Ike di akun Instagram miliknya.
Lalu, sebenarnya siapa sih Ike Muti ini? Bunda penasaran, kenapa namanya heboh diberitakan dan dituntut oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta? Kalau Bunda ingin tahu, yuk simak 7 fakta Ike Muti, dikutip dari berbagai sumber.
1. Bintang film
Wanita yang memiliki nama lengkap Indah Kartika Mutiarawati ini asli berkebangsaan Indonesia, Bunda. Ia lahir pada 16 September 1972.
Sebelumnya, Ike dikenal berkat perannya dalam beberapa film layar lebar. Diantaranya Merry Go Round (2013), Tania (2014), Dua Batas Waktu (2016), Bluebell (2018), dan Kain Kafan Hitam (2019).
Sebelum membintangi beberapa judul film, nama Ike Muti mulai dikenal setelah memerankan Euceu, istri Kang Muh, di sinetron Preman Pensiun (2015 - 2016).
2. Anggota GPAN
Selain sebagai bintang sinetron, FTV, dan film layar lebar, Ike Muti juga dikenal aktif sebagai pegiat anti narkoba, Bunda.
Disana, ia berteman dengan para artis lainnya yang menjadi anggota Generasi Peduli Anti Narkoba (GPAN) seperti Polo dan Tessy Srimulat.
3. Disomasi gara-gara foto bareng Jokowi
Baru-baru ini, Ike mendapat somasi dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, Bunda. Hal ini akibat fotonya bersama Presiden Joko Widodo, yang dia unggah di Instagram pribadinya.
Ia juga menuliskan caption yang dianggap merugikan, Bunda. Kalimat yang digunakan dianggap sebagai pencemaran nama baik Pemprov DKI Jakarta.
"TUHAN MEMANG BAIK disaat #pandemi saya masih ada bbrp tawaran #webseries api kalau ada tawaran rezeki ke saya dengan MEMINTA SAYA UNTUK MENGHAPUS FOTO2 DISOSMED yang ada BAPAK PRESIDEN kita @jokowi kok rasanya GAK PROFESIONAL banget!!!.. Hanya krn project #webseries tsb akan bekerjasama dengan klien dr #pemdadki," tulis Ike Muti.
4. Tak dapat proyek karena #jokowi banget
Dalam unggahan tersebut, Ike Muti mengaku didesak untuk menghapus foto-foto Jokowi sebelumnya. Upaya tersebut ia sebut sebagai syarat untuk bekerja sama dengan Pemprov DKI Jakarta.
"Rezeki gak kemana BOSSSS!!!... CINTA saya mengalahkan segalanya ke #presidenrepublikindonesia.. Menurut mrk saya #jokowi banget makanya saya gak kepilih di project #pemdadki itu," sambungnya.
Ike bersikeras untuk tetap bertahan dan tidak menghapus foto-foto tersebut, Bunda. Katanya, ia memiliki kewajiban untuk menghormati Jokowi, selain itu dirinya juga ungkap bahwa unggahan foto bareng presiden adalah haknya.
5. Diminta klarifikasi
Pernyataan Ike Muti tersebut mendapat bantahan dari Pemprov DKI Jakarta, yang merasa tersinggung, Bunda.
Selain mendapat somasi pada 31 Juli 2020, Ike juga diminta untuk melakukan klarifikasi dalam waktu 2x24 jam sejak tanggal tersebut.
"Salam, Ibu Ike Muti. Kami telah mengirimkan surat somasi kepada Saudara atas isi posting Saudara di IG yg tidak faktual tsb. Harap diterima dengan baik. Kami tunggu tindak lanjutnya," tulis Pemprov DKI Jakarta lewat akun resmi di Twitter, @DKIJakarta.
6. Beri klarifikasi
Terkait ungkapan dan tuntutan klarifikasi di Instagram, Ike menyebut dirinya tidak memiliki niat jahat dan merugikan nama baik Pemprov DKI.
"Bersamaan dengan ini, saya sampaikan bahwa, sama sekali tidak ada niatan saya menyampaikan kebohongan apalagi sampai merugikan nama baik Pemda Provinsi DKI Jakarta," tulisnya dalam akun Instagram, dikutip Minggu (2/8/2020).
Ike juga mengaku kaget pernyataan dalam unggahan foto bersama Jokowi tersebut menjadi viral. Ia pun mengetahui masalah ini dari orang lain melalui WhatsApp.
7. Minta maaf
Atas kehebohan akibat unggahan tersebut, Ike Muti juga melayangkan permohonan maaf. Ia minta maaf pada semua pihak yang dirugikan, khususnya Pemprov DKI Jakarta.
"Saya meminta maaf kepada semua pihak dan khususnya Pemda Provinsi DKI Jakarta atas postingan saya yang telah menimbulkan kegaduhan," ungkapnya.
Ike akhirnya menghapus postingan yang membuat dirinya disomasi. Tak lupa, ia mengucapkan terima kasih pada semua pihak yang telah memberinya perhatian.
Bunda, simak juga tips ajari makna qurban pada anak dalam video berikut:
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Ramalan Soal Jokowi & Politik 2021 Berbuntut Panjang, Mbak You Beri Penjelasan
5 Fakta Jokowi Disuntik Vaksin COVID-19, Jadi yang Pertama di RI
Jokowi: Tak Benar Cuti Melahirkan Tak Dibayar
Alhamdulillah Jokowi Akan Beri Rp600 Ribu ke Pegawai Swasta, Ini Syaratnya Bunda
TERPOPULER
Atlet Voli Megawati Hangestri Resmi Menikah dengan Dio Novandra, Intip 7 Potretnya
Nikita Willy Ajak Issa dan Nael Liburan Naik Phinisi di Labuan Bajo, Ini Potret Keseruannya
Sunat Anak Perempuan Resmi Dilarang, Ternyata ini Bahayanya Bun!
5 Fakta Kasus Sengketa Tanah Warisan Ashanty dan Dugaan Diserobot Mafia Tanah
7 Pilihan Kotak Bekal Anak, Temukan yang Pas untuk Si Kecil
REKOMENDASI PRODUK
7 Pilihan Kotak Bekal Anak, Temukan yang Pas untuk Si Kecil
PritadanesREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahTERBARU DARI HAIBUNDA
Atlet Voli Megawati Hangestri Resmi Menikah dengan Dio Novandra, Intip 7 Potretnya
7 Pilihan Kotak Bekal Anak, Temukan yang Pas untuk Si Kecil
Nikita Willy Ajak Issa dan Nael Liburan Naik Phinisi di Labuan Bajo, Ini Potret Keseruannya
Ketahui Bahaya Paparan Perwarna Pakaian saat Bunda Hamil Laki-laki
Sunat Anak Perempuan Resmi Dilarang, Ternyata ini Bahayanya Bun!
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Giovanna Rekan Red Sparks Megawati Penuhi Janji ke Nikahan
-
Beautynesia
Lebih Meriah dan Menarik, Jakarta X Beauty 2025 Hadirkan 400 Brand Kecantikan yang Wajib Kamu Cek!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Sinopsis The Huntsman: Winter's War di Bioskop Trans TV Hari Ini
-
Mommies Daily
7 Warna Lipstik Terbaik untuk Kulit Sawo Matang: Auto Cerah dan Segar!