
trending
Anak TKW yang Sebatang Kara di Arab Dikabarkan Ditahan Polisi, Ini Kata Kemlu
HaiBunda
Minggu, 16 May 2021 09:04 WIB

Bunda masih ingat dengan Hisyam, anak Tenaga Kerja Wanita (TKW) yang pernah diberitakan beberapa waktu lalu? Kini, Hisyam dan pria yang menolongnya, Sahabat Kacong, dikabarkan ditahan oleh polisi di Arab.
Informasi tersebut terungkap dari kanal salah satu YouTuber, Sahabat Salam. Dalam deskripsi videonya berjudul YA ALLAH SEDIH |HADIAH DARI TEMAN2 NYA HISYAM UNTUK LEBARAN SEKARANG TINGGAL KENANGAN |NAJWA NANGIS, dia mengungkapkan bahwa kabar mengejutkan tersebut telah banyak ditanyakan padanya sejak beberapa hari sebelumnya.
"Assalamualaikum. Hari ini sangat mengejutkan sekali ketika ada dapat kabar dari salah satu saudara kata yang mempunyai musibah yaitu sahabat kacong," tulisnya dikutip pada Sabtu (15/5/2021).
"Dari beberapa hari kemaren sempat vakum dan banyak banget temn-team yang nanya tentang status keadaan beliau dan Hisyam juga dan bahkan aku pun penasaran dengan banyak pertanyaan yang dilontarkan kepada saya terkait sahabat kacong dan hisyam," sambungnya.
Dalam kesempatan yang sama, Sahabat Salam mengatakan bahwa info mengenai keduanya tengah dipenjara adalah benar, Bunda. Bahkan, ia juga mengatakan bahwa Hisyam pun akan dipulangkan ke Indonesia.
"Dan ternyata pertanyaan itu bener adanya kalau Hisyam dan kacong sekarang ada d tahanan polisi."
"Menurut kabar, Hisyam akan d pulangkan ke indonesia," lanjutnya.
Menanggapi kabar tersebut, HaiBunda telah mencoba menghubungi Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia (WNI) dan Badan Hukum Indonesia Kementerian Luar Negeri, Judha Nugraha. Simak informasi selengkapnya di halaman berikut.
Bunda, simak juga kisah perempuan WNI sopir bus di AS yang sempat panik saat lihat banyaknya tombol bus dalam video berikut:
TANGGAPAN KEMENTERIAN LUAR NEGERI
Judha Nugraha/Foto: Direktur Perlindungan WNI dan BHI Kemlu, Judha Nugraha. (Dok: Kemlu RI)
Terkait kabar Tenaga Kerja Indonesia (TKI), Sahabat Kacong dan seorang anak Tenaga Kerja Wanita TKW) Hisyam, HaiBunda meminta konfirmasi kepada Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia (WNI) dan Badan Hukum Indonesia Kementerian Luar Negeri, Judha Nugraha.
Menurut Judha, pihaknya masih melakukan verifikasi terhadap kabar tersebut untuk mendapatkan detail dan kronologis.
"Karena identitas nama dan lokasi penjara tidak disebutkan dengan jelas," tuturnya kepada HaiBunda, Sabtu (15/5/2021).
Selain itu, Judha juga mengatakan Kementerian Luar Negeri (Kemlu) akan berkoordinasi dengan Perwakilan RI di Arab Saudi.
"Kemlu juga koordinasikan dengan Perwakilan RI di Arab Saudi untuk penelusuran lebih lanjut," katanya.
Untuk Bunda ketahui, Hisyam ialah seorang bocah keturunan Indonesia-Banglades yang tinggal di Arab Saudi dengan sebatang kara. Ibundanya merupakan warga Pontianak yang lama tinggal di Madura dan sang ayah yakni warga asli Bangladesh.
Bocah 11 tahun itu terpaksa hidup sendirian di sana, Bunda. Hal tersebut karena bundanya telah meninggal dan ayahnya kembali ke negara asal.
Kisah kehidupan Hisyam diceritakan oleh pemilik akun YouTube Sahabat Kacong, tenaga kerja Indonesia (TKI) yang juga tinggal di Arab. Pria yang karib disapa Kacong itu, bisa dibilang merupakan sosok yang penting bagi hidup Hisyam.
Ia dianggap seperti ayah sendiri oleh Hisyam. Kacong sendiri dalam Bahasa Madura berarti anak laki-laki, Bunda. Jadi, kemungkinan bukan nama asli sang pemilik YouTube tersebut.
"Sudah lama bersama aku, dan dia tuh enggak punya keluarga lagi di sini. Makanya sekarang bawa dia (ke Mekkah), bisa berdoa untuk mamanya. Mamanya dia itu sudah meninggal, satu tahun yang lalu," ujar Kacong.
Simak informasi selengkapnya di halaman berikut ya, Bunda.
HISYAM TERLAMBAT DAPAT PENDIDIKAN
Sahabat Kacong dan Hisyam/Foto: YouTube Sahabat Kacong
Saat pertama tinggal bersama Kacong, Hisyam tak bisa berbahasa Indonesia karena sehari-hari menggunakan Bahasa Arab. Namun, seiring dengan berjalannya waktu, ia perlahan bisa menggunakan bahasa ibunya.
Yang menyedihkan, Hisyam terlambat untuk memulai belajar. Untung hal tersebut cepat diketahui oleh Kacong, di usia 10,5 tahun, Hisyam baru diajari baca tulis, dan mengaji.
Ada satu hal yang membuat Kacong kerap terenyuh melihat Hisyam. Ketika mengingat mendiang ibunda, Hisyam terlihat sedih dan memilih tak membahas kematian sang ibunda.
"Mamanya meninggal di bulan Ramadhan tanggal 17. Saya ingat betul waktu kejadian mamanya meninggal itu anak ini, waktu mamanya meninggal, dia menceritakan kejadiannya," kata Kacong.
Ibunda dari Hisyam meninggal di kamar rumahnya. Sang ibunda meninggal dalam keadaan sujud. "Mama ana mateh (mati dalam Bahasa Madura)," kata Kacong mengulang kalimat yang disampaikan Hisyam kala itu.
Dalam vlog-nya, Kacong juga menceritakan bagaimana ibunda Hisyam sebelum meninggal. Katanya, wanita tersebut merupakan sosok pekerja keras, namun dari dahulu ternyata sudah punya penyakit.
Karena kebutuhan demi memenuhi nafkah anak, sang ibunda memaksakan diri untuk bekerja sambil membawa anak. "Pas sakitnya sudah parah, di bulan Ramadhan. Pas pulang dari tempat kerjaan ke rumahnya, dan akhirnya umur sampai di situ. Hari ke-17 Ramadhan," ucap Kacong.
"Ini keluarganya enggak ada di sini sama sekali, ibunya enggak punya keluarga di sini, enggak punya saudara di sini. Waktu saya cariin saudara dia, kata dia, dia punya saudara bahwa dia punya kakak di Indonesia, di Pontianak," sambungnya.
Di sisi lain, Hisyam juga tak dapat ikut serta ke Bangladesh bersama ayahnya, Bunda. Ini karena sang ayah juga memiliki keluarga lain di sana.
Ayah Hisyam juga tak mau berurusan dengan kepolisian lantaran mendiang istrinya itu tak punya izin resmi untuk bekerja di Arab. Tak cuma itu, Hisyam juga sulit untuk pulang ke Indonesia.
"Walaupun sudah sama saudaranya, tapi banyak kendala, akta lahirnya tak ada," ujarnya.
Sampai akhirnya, Kacong dan istri memutuskan untuk tidak memulangkan Hisyam sampai waktu yang belum ditentukan.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Trending
Cerita Sedih Uya Kuya Bantu Pulangkan TKI yang Terlantar di Malaysia, Ternyata...

Trending
TKI Dipenjara Usai Unggah Video Anak Majikan Ganti Baju di TikTok

Trending
TKW Kepergok Bawa Masuk Kekasih ke Kamar, Majikan Usul agar Dipulangkan ke RI Bun

Trending
Youtuber RI Ditahan dengan Tuduhan Eksploitasi Anak Akhirnya Dibebaskan Polisi Arab?

Trending
Masya Allah, Anak TKW Sebatang Kara di Arab Buka Celengan Mau Sedekah ke RI


7 Foto
Trending
7 Potret Rumah Mewah Hasil Jerih Payah TKW Taiwan, Megah Bernuansa Emas
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda