trending
Pilunya Dokter Tompi Curhat Kronologi Ibunda Meninggal karena COVID-19
Minggu, 16 May 2021 11:17 WIB
Kesedihan masih menyelimuti Tompi dan keluarganya. Sang Bunda meninggal dunia pada Jumat (23/4/2021) di Medan, Sumatera Utara karena terjangkit COVID-19.
Kejadian itu masih membekas di hati Tompi. Pasalnya, sang Bunda terkena COVID-19 karena melakukan mudik di bulan Ramadhan. Tompi mengizinkan sang Bunda pulang ke kampung halamannya di Lhokseumawe.
Hal itu diungkapkan oleh Tompi lewat sebuah unggahan IG Story di akun @dr_tompi. Pelantun Salahkah menceritakan kronologi meninggalnya Bunda tercinta.
"Menjelang bulan puasa, beliau pengen pulang ke Aceh. Ia rindu nyekar ke kuburan bapak, adek, ketemu keluarga besar di Aceh. Terus dia minta izin pulang saya bolehin, dengan catatan di rumah saja, tetap jaga jarak pakai masker," ungkap Tompi di video IG Story.
Pria 42 tahun itu tak menyangka kepulangan sang Bunda ke Aceh akan menjadi momen terakhirnya di dunia. Diceritakan Tompi, salah satu saudaranya di sana ternyata positif mengidap COVID-19.
Sayangnya, hal tersebut tidak disadari oleh siapapun. Virus tersebut justru menyerang Ibunda Tompi yang sedang tengah menikmati suasana di kampung halaman.
"Ibu saya enggak lama sakit, demam. Hari kedua baru mau cek Covid dan positif. Abis sahur saya langsung mengirim ibu saya untuk dapat perawatan. Saturasi dari 98 turun ke 94. Saya mulai khawatir," ujarnya.
Tompi langsung mempersiapkan sang Bunda untuk dilarikan ke rumah sakit. Namun keterbatasan fasilitas kesehatan di kampung halamannya menghambat proses pemulihan sang Bunda.
Ambulans yang dipanggil sejak pagi baru datang pukul 4 sore. Pada saat itu, kondisi Ibunda telah memburuk dengan kadar saturasi yang semakin turun. Tompi yang sedang dalam perjalanan untuk menemuinya ternyata sudah terlambat.
"Saya berangkat ke Medan untuk bertemu ibu di sana. Tapi Allah sudah ngasih waktunya segitu. Baru naik ambulans, saturasi semakin turun. Dalam keadaan tenang, senyap, ibu saya berpulang," tuturnya.
Keterbatasan fasilitas kesehatan membuat sang Bunda tidak bisa mendapat pertolongan ketika terjangkit COVID-19. Simak di halaman berikutnya, Bunda.
Saksikan juga video 5 keluarga artis berlebaran di tengah pandemi COVID-19.