HaiBunda

KEHAMILAN

5 Langkah Membaca Hasil USG yang Bisa Bunda Pelajari

Yuni Ayu Amida   |   HaiBunda

Selasa, 16 Jul 2019 07:08 WIB
5 Langkah Membaca Hasil USG yang Bisa Bunda Pelajari /Foto: iStock
Jakarta - Untuk melihat bagaimana keadaan janin dalam rahim, Bunda mungkin memutuskan untuk melakukan tes ultrasonografi (USG). Tetapi, tidak semua orang bisa membaca hasil USG dengan benar. Maka itu, simak panduan berikut ya.

Dijelaskan dr.Rinto Riantori, Sp.OG, dari Mayapada Hospital Jakarta Selatan, dalam hasil USG, sudah tercantum identitas pasien seperti nama, umur, tanggal pemeriksaan, dan tempat pemeriksaan. Selain itu, untuk hasil pemeriksaannya, pada kehamilan trimester awal, kantong kehamilan akan terlihat di usia 4 - 5 minggu kehamilan.

"Normalnya kantong kehamilan berada di dalam rahim dan posisinya berada di fundus, tidak mendekati mulut rahim. Perhatikan kantongnya bulat utuh atau irreguler. Di kehamilan 5 sampai 6 minggu perlu diperhatikan adanya yolk sac atau kantong kuning telur," jelas Rinto kepada HaiBunda.




Mengutip Very Well Family, pada trimester pertama, dokter biasanya menggunakan USG transvaginal daripada USG perut untuk mengumpulkan informasi tentang kehamilan. Hal ini karena USG transvaginal memberikan informasi paling akurat pada awal kehamilan, mengingat kantong kehamilan dan janin yang berkembang sangat kecil pada saat ini.

Dalam USG transvaginal, dokter atau teknisi menyisipkan probe tipis ke dalam vagina untuk mengambil serangkaian pengukuran, termasuk ukuran kantong kehamilan, ukuran kantong kuning telur, panjang tiang janin, dan jantung.

Sedangkan pada USG perut, dokter atau teknisi akan mengoleskan gel di atas perut bagian bawah dan menggunakan transceiver untuk melakukan pengecekan. Namun sebelum melakukan USG perut, kantung kemih ibu hamil mesti dalam keadaan penuh, untuk membuatnya mendapatkan pengukuran yang lebih akurat.

USG perut /Foto: iStock

Di samping hal tersebut, melansir Techvaani, berikut ini lima langkah membaca hasil USG yang bisa Bunda pelajari.

1. Abaikan teks dan angka yang ditemukan di bagian atas foto USG. Teks dan angka ini biasanya merupakan nama pasien, nama rumah sakit, dan pengaturan mesin ultrasound.

2. Mulai membaca dari bagian atas kemudian ke bawah. Bagian atas gambar biasanya menggambarkan bagian tubuh di mana probe ultrasound ditempatkan. Semakin ke bawah, kita akan melihat jaringan tubuh lebih dalam yang berwarna abu-abu, dengan cairan darah berlatar warna hitam.

3. Perhatikan perbedaan warna. Meskipun foto USG berwarna hitam putih, perbedaan besar terlihat pada kepadatan jaringan yang bersangkutan. Jaringan padat seperti tulang akan tampak putih. Cairan seperti darah atau cairan ketuban dalam rahim tampak hitam. Sedangkan jenis jaringan lainnya seperti jaringan rahim, jaringan hati, akan muncul dalam warna abu-abu.


4. Sebagian besar gambar USG dicerminkan, yang berarti sisi kiri tubuh digambarkan di sisi kiri foto USG begitu pula sebaliknya. Ini akan membantu memastikan sisi tubuh atau organ yang sedang kita lihat.

5. Perhatikan tanda-tanda visual. Karena USG menggunakan suara untuk menghasilkan gambar struktur dalam tubuh, jadi gambarnya tidak terlalu jernih. Sehingga, kita memang harus memperhatikan setiap visual yang terlihat dalam gambar, seperti area dengan kecerahan ekstra atau bagian gelap di tengah area yang cerah.

Simak pula video soal fakta nanas untuk ibu hamil ini, Bun.

(yun/muf)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Potret Sydney Azkassya, Putri Cut Tary yang Baru Ultah ke-18

Mom's Life Annisa Karnesyia

Momen Kedekatan Sienna dan Sang Ayah Ben Kasyafani, Intip Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

Hamil Anak Ketiga saat Anak Kedua Masih Usia 7 Bulan: Hasil Lesti Kejora Naikkan Berat Badan

Kehamilan Annisa Karnesyia

Ahli Gizi Kritik Susu di Paket Menu MBG, Ini Penjelasan BGN

Parenting Nadhifa Fitrina

Setengah Konten Kesehatan Mental Viral di TikTok Ternyata Misinformasi

Mom's Life Aisyah Khoirunnisa

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

5 Potret Sydney Azkassya, Putri Cut Tary yang Baru Ultah ke-18

Setengah Konten Kesehatan Mental Viral di TikTok Ternyata Misinformasi

Wujudkan Sekolah Sehat, PT Taisho Indonesia Adakan Cek Kesehatan dan Bangun Fasilitas Toilet

Ahli Gizi Kritik Susu di Paket Menu MBG, Ini Penjelasan BGN

Hamil Anak Ketiga saat Anak Kedua Masih Usia 7 Bulan: Hasil Lesti Kejora Naikkan Berat Badan

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK