
kehamilan
11 Perlengkapan Bayi Baru Lahir, Dicatat Dulu Biar Enggak Boros, Bun
HaiBunda
Minggu, 05 Sep 2021 14:36 WIB

Untuk Bunda yang sedang mempersiapkan kelahiran Si Kecil, perlengkapan bayi baru lahir terlihat sangat lucu-lucu dan menarik mata ya. Apalagi ukuran dan warnanya bikin hati gemas ingin meremas-remas.
Tapi tahan ya, Bun karena nyatanya saat Si Kecil lahir, akan banyak dari barang-barang tersebut yang tidak terpakai. Daripada Bunda boros dan barang yang ada malah sia-sia, disimak dulu yuk apa saja sih perlengkapan bayi yang benar-benar terpakai.
Perlengkapan bayi baru lahir
![]() |
1. Baju
Pilih pakaian dengan bahan nyaman untuk ukuran 0 - 3 bulan. Pastikan bahannya tidak kasar dan mudah untuk dipakaikan ke Si Kecil.
Bunda bisa memilih baju untuk tidur, baju siang hari yang lebih adem, baju hari-hari, dan baju untuk pergi. Masing-masing jumlahnya tidak perlu banyak, Bun karena Si Kecil akan cepat tumbuh. Beli secukupnya dan persiapkan budget untuk baju ukuran lebih besar sesuai perkembangan tubuh dan usianya.
2. Popok
Untuk popok bayi ada dua macam, popok bayi yang sekali pakai dan popok bayi kain. Bunda bisa memilih mana yang cocok dengan kebutuhan Bunda.
Ketahui dulu bahwa masing-masing popok ini punya kelebihan dan kekurangan. Kelebihan dari popok sekali pakai adalah praktis. Namun, kekurangannya adalah membutuhkan budget lebih dan tidak ramah lingkungan.
Sedangkan popok kain kelebihannya adalah bisa digunakan berulang kali karena bisa dicuci dan hemat. Namun, kekurangannya adalah popok ini akan menjadi beban cucian kotor dan membuat bayi gampang tidak nyaman karena terasa basah/kotor.
3. Keperluan bayi perlu dibeli: selimut bayi
Pilih yang berbahan hangat dan tidak menimbulkan alergi ya, Bunda.
4. Topi dan kaus kaki
Tidak perlu banyak, yang penting bisa menutupi bagian atas kepalanya yang masih ringkih. Sedangkan kaus kaki untuk melindunginya dari dingin dan nyamuk.
![]() |
5. Handuk
Handuk berbahan lembut menjadi salah satu keperluan bayi yang perlu dibeli dalam menyambut kelahiran Si Kecil. Bunda bisa menyiapkan 2 handuk untuk bergantian.
6. Perlengkapan mandi bayi
Bak mandi bayi bayi, minyak telon, sabun-sampo berbahan lembut, dan sisir bayi. Jika memang dibutuhkan, tambahkan krim anti-ruam popok.
Ada lima lagi perlengkapan bayi baru lahir yang bisa Bunda beli. Simak di HALAMAN SELANJUTNYA ya, Bun.
Simak juga video berikut mengenai tujuh tips yang bisa dilakukan untuk mempercepat pembukaan melahirkan.
Perlukah Beli Botol Susu Bayi?
Ilustrasi perlengkapan bayi baru lahir/Foto: Getty Images/AsiaVision
Perlengkapan bayi baru lahir lainnya yang bisa Bunda persiapkan antara lain;
7. Tempat tidur bayiÂ

Bunda bisa pilih menggunakan boks bayi atau hanya bedding-nya saja. Mengingat ada beberapa orangtua yang lebih suka jika Si Kecil satu kasur dengan mereka. Sedangkan ada juga orangtua yang memilih Si Kecil tidur di boks bayi tersendiri. 

Apa pun pilihan Bunda, lengkapi dengan perlak dan bantal bayi ya, Bun.
8. Perlengkapan susu

Jika Bunda melakukan ASI secara langsung, Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (AIMI) menyarankan agar tidak menggunakan botol susu/dot karena bayi akan bingung puting. Jika Bunda memang harus memerah susu, maka pemberian ASI disarankan dengan pipet atau dengan sendok khusus.

Namun, untuk berjaga-jaga, boleh kok mempersiapkan perangkat botol susu ini.
9. Car seat

Wajib digunakan untuk keamanan bayi selama berkendara.

10. Kain gendongan

Bunda bisa pilih untuk kain gendongan jarik atau pun yang sudah modern seperti banyak dijual sekarang ini.
11. Stroller

Sangat berguna ketika berpergian karena mengurangi rasa pegal menggendong. Si Kecil pun akan lebih nyaman tidur di dalam stroller.
ARTIKEL TERKAIT

Kehamilan
Syahrini Unggah Foto Perlengkapan Bayi Mewah, Sebut Dunianya Telah Berubah

Kehamilan
Ria Ricis Melahirkan Anak Pertama, Sempat Belanja Perlengkapan Bayi hingga Rp43 Juta

Kehamilan
4 Perlengkapan Dasar untuk Bayi yang Harus Ada Jelang Persalinan, Catat Bun!

Kehamilan
Nikita Willy Pakai Tas Dior Buat Popok, Ini 30 Barang Wajib Dibawa ke RS Saat Melahirkan

Kehamilan
47 Perlengkapan Bayi Wajib Beli Vs Paling Mubazir Versi Para Bunda

Kehamilan
Alasan Chacha Frederica Belum Beli Perlengkapan Bayi Meski Hamil Besar
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda