HaiBunda

KEHAMILAN

Ibu Hamil Ingin Obati Flu dengan Demacolin? Ketahui Dosis Amannya Bun

Annisa Karnesyia   |   HaiBunda

Selasa, 06 Dec 2022 11:30 WIB
Demacolin untuk Ibu Hamil: Dosis dan Kegunaan yang Aman/ Foto: Getty Images/iStockphoto/gpointstudio
Jakarta -

Demacolin merupakan obat yang sering digunakan untuk mengatasi flu, Bunda. Obat ini juga mampu meringankan gejala flu, seperti demam, hidung tersumbat, dan bersin-bersin.

Obat ini terdaftar sebagai obat bebas terbatas. Dikutip dari laman Pusat Informasi Obat Nasional Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), obat bebas terbatas adalah obat yang dijual bebas dan dapat dibeli tanpa resep dokter, tapi disertai dengan tanda peringatan.

Demacolin bisa diberikan mulai usia anak 6 tahun ke atas hingga dewasa. Lalu bagaimana keamanan obat untuk ibu hamil atau bumil? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini, Bunda!


Efek samping dan dosis demacolin untuk ibu hamil

Demacolin mengandung chlorpheniramine maleate, paracetamol, dan pseudoephedrine hydrochloride. Sejauh ini, belum ada studi yang meneliti keamanan obat dan efek sampingnya pada bumil untuk.

Tapi, konsumsi obat ini dapat menimbulkan efek samping, seperti mengutip dari beberapa sumber berikut ini:

  • mengantuk
  • gangguan pencernaan
  • sulit tidur
  • sulit Buang Air Kecil (BAK)
  • aritmia ventrikuler
  • mulut kering
  • tremor
  • takikardi (detak jantung cepat)
  • sembelit
  • kelemahan otot
  • sesak di dada
  • merasa gugup
  • perubahan nafsu makan
  • reaksi alergi

Penggunaan jangka panjang demacolin bahkan bisa menyebabkan kerusakan hati, Bunda. Konsumsi obat demacolin juga perlu diperhatikan pada pengidap tekanan darah tinggi.

Konsumsi obat lain pada waktu bersamaan juga bisa menyebabkan efek Demacolin pada tubuh berubah. Risiko terhadap efek samping bisa meningkat atau menyebabkan obat tidak bekerja dengan tepat.

Secara umum, dosis obat demacolin untuk dewasa adalah 1 tablet untuk 3 kali sehari. Sebaiknya konsultasikan dulu ke dokter kandungan sebelum Bunda minum demacolin saat hamil ya. Pastikan dosis obat sesuai dan kandungannya aman untuk mengatasi gejala flu saat hamil.

Kandungan utama demacolin adalah chlorpheniramine maleate, paracetamol, dan pseudoephedrine hydrochloride. Ketiga kandungan ini memiliki manfaat dan efek samping pada bumil. Apa saja efek sampingnya?

Selengkapnya dapat Bunda baca di halaman berikutnya ya.

Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

Simak juga obat alami yang ampuh atasi batuk, dalam video berikut:

(ank/pri)
KANDUNGAN DEMACOLIN UNTUK BUMIL

KANDUNGAN DEMACOLIN UNTUK BUMIL

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Jennifer Bachdim Seru-Seruan Masak Seblak Sehat Bareng Ayahanda, Intip Potret Kekompakannya

Mom's Life Annisa Karnesyia

Sepeda Listrik Diskon hingga 70% di Transmart Full Day Sale

Mom's Life Triyanisya & Sandra Odilifia

Harga Spesial Barang Elektronik di Transmart Full Day Sale, Kulkas hingga Mesin Cuci

Mom's Life Pritadanes

5 Potret Mikha Tambayong & Deva Mahenra, Pasutri Artis yang Lagi Hits di Dunia Akting

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Momen Lucu Arie Kriting Kebingungan saat Naka Tanya Pakai Bahasa Inggris, Begini Reaksi Indah Permatasari

Parenting Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Jennifer Bachdim Seru-Seruan Masak Seblak Sehat Bareng Ayahanda, Intip Potret Kekompakannya

Harga Spesial Barang Elektronik di Transmart Full Day Sale, Kulkas hingga Mesin Cuci

Sepeda Listrik Diskon hingga 70% di Transmart Full Day Sale

10 Film dan Drama Korea Park Ji Hu Terbaik Rating Tertinggi, Artis Muda yang Curi Perhatian

5 Potret Mikha Tambayong & Deva Mahenra, Pasutri Artis yang Lagi Hits di Dunia Akting

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK