
menyusui
Benarkah Makan Ikan Membuat Rasa ASI Jadi Amis. Mitos atau Fakta Bun?
HaiBunda
Jumat, 25 Jun 2021 12:31 WIB

Jakarta - Makanan dapat mempengaruhi rasa Air Susu Ibu (ASI). Hal ini termasuk membuat perubahan rasa dan aromanya. Salah satu makanan yang biasanya membuat rasa ASI berbeda adalah ikan Bunda.
Ikan memang dikenal memiliki aroma unik seperti amis. Namun benarkah ketika Bunda mengonsumsi ikan akan membuat rasa ASI menjadi amis? Melansir dari laman Parents, terdapat beberapa makanan dengan rasa unik yang mempengaruhi rasa ASI, bahkan bisa berbahaya kandungan kimia di dalamnya.
Ikan tinggi merkuri salah satunya. Saat dimasak dengan cara yang sehat seperti dipanggang, ikan bisa menjadi komponen makanan yang kaya nutrisi. Namun, karena berbagai faktor, sebagian besar ikan dan makanan laut lainnya juga mengandung bahan kimia yang tidak sehat, terutama merkuri.Â
Di dalam tubuh, merkuri dapat terakumulasi dan dengan cepat naik ke tingkat yang berbahaya. Tingkat merkuri yang tinggi pada prinsipnya memengaruhi sistem saraf pusat, menyebabkan cacat neurologis. Untuk itu, Badan Pengawas Obat dan Makanan AS (FDA), Badan Perlindungan Lingkungan (EPA), dan WHO telah memperingatkan untuk tidak mengonsumsi makanan bermerkuri tinggi bagi ibu hamil, ibu menyusui, dan anak-anak.
Merkuri dianggap oleh WHO sebagai salah satu dari sepuluh bahan kimia yang menjadi perhatian utama kesehatan masyarakat. Begitu juga pedoman khusus yang ditetapkan oleh EPA untuk orang dewasa yang sehat berdasarkan berat dan jenis kelamin.
Deretan ikan yang harus dihindari di antaranya tuna, hiu, ikan todak, mackerel, dan tilefish, karena semuanya cenderung memiliki kadar merkuri yang lebih tinggi dan harus dihindari untuk dikonsumi saat menyusui Bunda.Â
Jadi berhati-hatilah memilih ikan yang akan dikonsumsi saat menyusui ya Bunda. Selain dapat mempengaruhi rasa ASI, kandungannya juga berbahaya untuk Si Kecil.
Tapi jangan menghindari makan ikan selamanya ya, Bunda. Terlepas dari itu, ikan merupakan makanan yang kaya nutrisi yang diperlukan oleh tubuh.Â
Simak penjelasan selengkapnya di halaman berikut ya!
Tidak menyusui di malam hari bisa sebabkan produksi ASI turun lho, Bunda. Simak di video berikut penjelasannya!
MAKANAN YANG MEMENGARUHI ASI
Makan ikan bikin ASI amis/ Foto: iStock
Apa yang Bunda makan itu juga yang dimakan oleh bayi yang menyusu pada Bunda. Tentu Bunda hanya ingin memberi Si Kecil nutrisi terbaik dan menghindari makanan yang dapat membahayakan. Namun jangan sampai menghindari semua makanan karena banyak perkataan orang-orang di luar sana yang tanpa bukti ya Bunda.Â
"Jika seorang ibu makan berbagai macam makanan yang berbeda selama kehamilan, itu mengubah rasa dan bau cairan ketuban yang terpapar dan tercium oleh bayi di dalam rahim. Begitu juga dengan ASI. Pada dasarnya, menyusui adalah langkah selanjutnya dari cairan ketuban ke dalam ASI," kata Paula Meier, Ph.D, ahli laktasi di Chicago, Amerika dikutip dari laman Parents.
Nah, jika Bunda merupakan pencinta ikan ada beberapa tips nih agar aman memakannya selama menyusui. Mengutip dari Very Well Family, busui dirankan makan ikan yang bervariasi setiap bulan.
Jika Bunda mengonsumsi jenis ikan yang sama sepanjang waktu, itu akan membatasi variasi nutrisi yang Bunda peroleh. Namun, jika Bunda mengonsumsi berbagai jenis seafood dua atau tiga kali seminggu, Bunda bisa memanfaatkan beragam nutrisi, seperti asam lemak omega-3 DHA. Manfaat nutrisi yang diberikan ikan dan makanan laut itu penting.
Terpenting, memastikan apakah ikan yang akan dimakan berasal dari laut yang aman dan bebas merkuri. Jika Bunda membeli ikan tangkapan dari daerah Bunda, pastikan dan periksa untuk melihat apakah ada peringatan atau peringatan lingkungan untuk perairan di wilayah Bunda.
Bahan kimia atau polutan lain di dalam air bisa berbahaya jika Bunda menyusui. Contohnya, bagi Bunda yang tinggal di Jakarta, lebih baik hindari ikan tangkap yang berasal dari Teluk Jakarta.
Semoga informasinya membantu!
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Menyusui
Apakah Rasa ASI Bisa Tidak Enak? Ketahui Hal yang Memengaruhinya

Menyusui
ASI Terasa Asin, Apakah Berbahaya untuk Janin & Tanda Penyakit Serius?

Menyusui
Rasa ASI Berbeda Kiri Manis dan Kanan Asin, Mitos atau Fakta?

Menyusui
Hati-hati Bun! Rasa Manis ASI Bisa Berubah karena 8 Hal Ini

Menyusui
Rasa ASI Bisa Berubah-ubah, Benar atau Tidak Ya Bunda?

Menyusui
6 Hal yang Membuat Rasa ASI Berubah, Cek Bunda
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda