
menyusui
Bunda, Ketahui Tanda Bayi 3-6 Bulan Cukup ASI
HaiBunda
Sabtu, 17 Jul 2021 08:10 WIB

Menyusui bayi bukan perkara mudah ya, Bunda. Karena belum bisa bicara, bayi pun tidak bisa mengatakan dirinya kenyang atau lapar.
Bayi cukup ASI atau tidak bisa dinilai oleh orang tuanya. Pada bayi berusia 3-6 bulan, Bunda perlu memahami kebutuhan dan jadwal menyusui karena bisa berbeda dari bayi baru lahir.
Baca Juga : 4 Tanda Bayi Cukup ASI yang Bunda Perlu Tahu |
American Academy of Pediatrics (AAP) merekomendasikan untuk menghitung kebutuhan nutrisi harian bayi berdasarkan berat badannya. Namun, ketentuan itu mungkin hanya dibutuhkan bayi baru lahir.
Dokter anak Danielle Roberts, MD, mengatakan bayi di usia 3 bulan ke atas mungkin tidak perlu dihitung kebutuhan nutrisinya, kecuali bila berat badannya tidak bertambah atau kurang. Di tahap ini, kita hanya perlu memastikan bayi sudah makan teratur dan menyusu dalam jumlah yang sesuai.
"Bayi mungkin akan menyusu sedikit lebih lama daripada saat baru lahir karena mereka lebih efisien dalam makan dan dapat mengambil lebih banyak ASI dalam satu waktu," kata Roberts, dilansir Very Well Family.
"Rata-rata, bayi usia ini akan makan setiap 3 hingga 4 jam. Namun, bayi yang diberi ASI mungkin perlu makan lebih sering di awal tahap ini karena ASI lebih cepat dicerna daripada susu formula."
Memasuki usia 4 bulan, bayi menyusu sekitar 117 ml setiap 3 hingga 4 jam. Pada usia 6 bulan, kebutuhannya sedikit meningkat dengan durasi pemberian setiap 4 hingga 5 jam.
"Total asupan mereka di siang hari juga tergantung pada berapa lama mereka tidur di malam hari. Jika bayi melewatkan beberapa kali makan di tengah malam, bayi mungkin perlu menyusu dalam volume yang lebih besar atau lebih sering di siang hari daripada bayi yang bangun untuk menyusui setiap tiga jam," ujar Roberts.
Bayi memiliki kemampuan untuk mengetahui kapan harus berhenti menyusu. Tetapi, ada kalanya bayi menolak menyusu meski belum kenyang.
Jika merasa bayi tidak cukup ASI, Bunda bisa melihat kondisinya. Jangan sampai bayi tidak mendapatkan ASI dengan cukup karena kita lalai ya.
Lalu apa saja tanda bayi 3-6 bulan cukup ASI? Baca halaman berikutnya.
Simak juga 3 penyebab produksi ASI turun, dalam video berikut:
TANDA BAYI 3-6 BULAN TIDAK CUKUP ASI
5 Tanda Bayi 3-6 Bulan Cukup ASI/ Foto: iStock
Untuk mengetahui tanda bayi cukup ASI, Bunda perlu memerhatikan isyarat lapar si Kecil ya. Kita juga dapat melihat reaksi bayi saat dan setelah menyusu.
Nah, berikut 5 tanda bayi 3-6 bulan cukup ASI:
- Bayi akan menyudahi waktu menyusu dengan melepaskan diri dari payudara atau dot botol susu.
- Bayi terlihat tenang dan tampak kenyang selama 1 hingga 3 jam setelah menyusu.
- Setidaknya 5-6 popok basah dan 2 popok kotor (buang air besar) dalam sehari.
- Bentuk kotoran atau tinja bayi normal, tidak ada lendir atau darah.
- Tumbuh kembang sesuai usia, termasuk penambahan berat badan sesuai grafik pertumbuhan.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Menyusui
Apakah Bayi Kenyang hanya dengan Minum ASI? Ketahui Kebutuhan ASI Sesuai Usia

Menyusui
7 Tips Memastikan ASI Bunda Tidak Kurang, Menyusui Si Kecil pun Jadi Lancar

Menyusui
Cara Mengetahui Berapa Banyak ASI yang Diminum Bayi dalam Sehari

Menyusui
7 Aturan Melakukan Breast Compression agar ASI Si Kecil Tercukupi

Menyusui
4 Tanda Bayi Cukup ASI yang Bunda Perlu Tahu


5 Foto
Menyusui
5 Potret Nola Be3 Galau Menyapih Nakeya meski Telah Menyusui Lebih dari 2 Th
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda