HaiBunda

MENYUSUI

Wah, ASI Ternyata juga Mampu Lindungi Bayi dari Bakteri yang Kebal Antibiotik

Bella Barliana   |   HaiBunda

Kamis, 04 Nov 2021 10:06 WIB
Ilustrasi manfaat ASI/Foto: Getty Images/iStockphoto/damircudic

Jakarta - Pemberian ASI selama ini dikaitkan dengan berjuta manfaat kesehatan bagi Bunda dan Si Kecil, termasuk membangun sistem kekebalan yang lebih kuat pada anak-anak. Bahkan kini sebuah studi baru menemukan bahwa menyusui pada bayi yang baru lahir akan melindunginya dari bakteri yang kebal antibiotik, atau sering disebut dengan superbug.

Dilansir dari Medical News Today, antibiotik adalah obat yang membantu menyelamatkan banyak nyawa. Antibiotik bisa mengobati berbagai macam infeksi, mulai dari infeksi saluran kemih ringan hingga sepsis yang mengancam seseorang.

Namun, peningkatan superbug akhir-akhir ini tentu membuat Bunda khawatir dengan Si Kecil. Tidak ada cara untuk menghentikan resistensi antibiotik sepenuhnya karena ini adalah bagian dari evolusi alami kuman.


Tetapi, peneliti dari University of Helsinki menemukan bahwa pemberian ASI atau menyusui berhubungan dengan pengurangan bakteri yang resisten terhadap antibiotik. Temuan ini mengungkapkan bahwa bayi yang setidaknya diberi ASI selama enam bulan memiliki jumlah bakteri resisten yang lebih sedikit di usus mereka.

"ASI adalah sumber utama nutrisi untuk semua bayi dan memiliki manfaat sangat penting untuk bayi prematur. Temuan baru menunjukkan bahwa menyusui bayi prematur dan bayi baru lahir juga mengurangi proliferasi bakteri yang resisten terhadap antibiotik di usus bayi sehingga berpotensi mengurangi risiko infeksi yang sulit disembuhkan," ujar penulis utama penelitian, Dr Katariina Parnanen, dikutip dari Philly Voice.

Dalam studi tersebut, anak-anak yang sebagian asupannya terdiri dari susu formula memiliki lebih banyak gen resistensi antibiotik daripada anak-anak yang diberi ASI eksklusif atau diberikan ASI donor.

Sementara itu, penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa asupan berdasarkan ASI dapat meningkatkan jumlah bifidobacteria, yang disebut bakteri baik, dalam usus bayi.

Bayi yang terlahir prematur dan yang telah terpapar antibiotik serta diberi susu formula tampaknya paling terkena dampak dari resistensi antibiotik. Bayi prematur yang diberi susu formula memiliki hampir dua kali jumlah gen resistensi di ususnya jika dibandingkan dengan bayi yang diberi ASI eksklusif.

Klik baca halaman berikutnya yuk, Bunda.

Simak juga video tentang ASI sebagai sumber nutrisi terbaik untuk Si Kecil:



(pri/pri)
MENYUSUI BISA JADI SENJATA EFEKTIF MELAWAN BAKTERI YANG KEBAL ANTIBIOTIK

MENYUSUI BISA JADI SENJATA EFEKTIF MELAWAN BAKTERI YANG KEBAL ANTIBIOTIK

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita

Mom's Life Amira Salsabila

Gracia Indri Ajak Anak & Suami Bule Pulang Kampung ke Indonesia, Intip 7 Potret Keseruannya

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Lahiran Desember, Steffi Zamora Akui Tak Sabar dan Sudah Belanja Perlengkapan Bayi sejak Awal

Kehamilan Amrikh Palupi

9 Barang Rumah yang Bisa Bawa Energi Negatif dan Sial Menurut Feng Shui

Mom's Life Aisyah Khoirunnisa

5 Artis Indonesia yang Baru Pertama Kali Rayakan Hari Ayah di 2025

Parenting Ajeng Pratiwi & Sutan Muhammad Aqil

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba

Resmi Cerai, Tasya Farasya dan Ahmad Assegaf Sepakat Asuh Anak Bersama

Lahiran Desember, Steffi Zamora Akui Tak Sabar dan Sudah Belanja Perlengkapan Bayi sejak Awal

10 Cara Alami Mengusir Kecoa dengan Aroma yang Tidak Disukai

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK