sign up SIGN UP search

menyusui

Apakah Setiap Busui perlu Mengonsumsi ASI Booster? Ini Penjelasannya Bun

Amira Salsabila   |   Haibunda Jumat, 06 May 2022 07:10 WIB
BEBERAPA MANFAAT LAIN DARI ASI BOOSTER
Young mother is breastfeeding her baby. In Vitro Fertilization (IVF). Family of asians. caption

Berikut beberapa manfaat lain dari ASI booster:

1. Produksi ASI meningkat

Salah satu manfaat ASI booster yang paling utama adalah mampu meningkatkan produksi ASI. Jika kualitas ASI meningkat artinya jumlah ASI yang dihasilkan juga akan keluar melimpah secara alami.

Ada banyak produk yang bisa digunakan seperti teh ASI booster dengan bahan fenugreek. Kandungan bahan fenugreek di dalam teh sudah banyak digunakan sebagai penambah produksi ASI.


2. Memperlancar saluran ASI

Tak hanya meningkatkan produksi ASI, penggunaan ASI booster juga bisa melancarkan saluran ASI pada ibu menyusui. Perlu Bunda ketahui bahwa salah satu alasan mengapa produksi ASI menurun ialah karena saluran pada bagian payudara ibu mengalami penyumbatan.

Dengan menggunakan booster yang memiliki kandungan adas diketahui mampu membuat jaringan payudara kembali normal.

3. Keseimbangan hormon terjaga

Sehabis ibu melahirkan baik secara normal ataupun caesar, hormon di dalam tubuhnya akan mengalami gangguan. Kondisi ini juga bisa terjadi sehingga payudara yang menghasilkan ASI akan terganggu.

Namun, jika hal ini diatasi dengan menggunakan ASI booster, hormon di dalam tubuh ibu menyusui akan terjaga dan seimbang.

4. Kebutuhan gizi terpenuhi

Ibu menyusui memang diharuskan mengonsumsi makanan sehat agar kebutuhan gizi di dalam tubuhnya terpenuhi. Berbagai produk ASI booster juga memiliki kandungan bahan yang bergizi agar sampai ke tubuh bayi. Ini juga berguna agar kondisi tubuh Bunda tidak mudah sakit dan lemas saat menyusui.

5. Menghindari stres

Banyak Bunda yang stres akibat sulit menyusui bayi karena ASI yang tidak keluar. Sedangkan ASI booster memiliki banyak manfaat yang telah disebutkan sebelumnya di mana sangat berperan dalam meningkatkan produksi ASI untuk Si Kecil.

(pri/pri)
HALAMAN :
ARTIKEL SELANJUTNYA
Share yuk, Bun!
BERSAMA DOKTER & AHLI
Bundapedia
Ensiklopedia A-Z istilah kesehatan terkait Bunda dan Si Kecil
Rekomendasi
Ayo sharing bersama HaiBunda Squad dan ikuti Live Chat langsung bersama pakar, Bun! Gabung sekarang di Aplikasi HaiBunda!
ARTIKEL TERBARU
  • Video
detiknetwork

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Pantau terus tumbuh kembang Si Kecil setiap bulannya hanya di Aplikasi HaiBunda!