
menyusui
5 Makanan agar ASI Tidak Bau Amis, Aman dan Enak Dikonsumsi Bunda
HaiBunda
Sabtu, 10 Jun 2023 07:50 WIB

Makanan yang dikonsumsi busui ternyata ikut memengaruhi rasa ASI itu sendiri, Bunda. Ada baiknya, makanan agar ASI tidak bau amis pun perlu dihindari. Yuk, cari tahu apa saja makanan yang aman dan enak dikonsumsi serta tidak membuat ASI beraroma amis.
Sebagai ibu, memperhatikan bayi menyusui sepanjang hari mungkin menjadi kebiasaan rutin ya, Bunda. Seringkali, Bunda mungkin memperhatikan bayi tidak terlalu bersemangat menyusu. Nah, ini bisa jadi karena rasa ASI yang mereka konsumsi terasa amis dan membuat mereka tidak menyukainya, Bunda.
Ya, sedianya bayi memang merasakan apa yang ada dalam ASI, Bunda. Dalam hal ini, tentunya apa yang Bunda makan, mereka dapat merasakannya juga melalui ASI. Apalagi, apa yang Bunda makan dapat mengubah rasa dan aroma ASI. Maka, wajar saja jika Si Kecil ikut merasakan saat Bunda makan makanan yang membuat ASI terasa amis dan terasa tidak enak.
Makanan agar ASI tidak bau amis
Ada banyak penelitian yang dilakukan tentang perubahan rasa dan aroma ASI. Satu percobaan umum dilakukan untuk membuktikan teori ini ialah memberikan makan sapi perah dengan makanan yang mengandung rasa kuat seperti bawang, kubis, dan lainnya.
Ditemukan bahwa banyak dari rasa tersebut terdeteksi dalam ASI mereka paling cepat 20 menit setelah makan. Rasa diintensifkan setelah dua jam dan itu mungkin tetap berada di dalam ASI selama beberapa jam.
Perlu disadari bahwa manusia adalah mamalia, seperti halnya sapi dan kambing. Meskipun kimia dan komposisi tubuh berbeda, tidak salah untuk mengatakan bahwa dalam hal ini manusia seperti sapi. Jadi, rasa yang dimakan ibu akan mempengaruhi rasa ASI. Misalnya, makan bawang putih akan memberi warna rasa bawang putih pada susu.
Namun, ketimbang membuat anak kesal dengan rasa yang berubah tersebut, penelitian menunjukkan bahwa bayi yang disusui dengan berbagai rasa dalam susu cenderung menyusu lebih keras dan minum lebih lama daripada bayi lainnya. Juga telah diamati bahwa bayi yang minum susu formula (yang selalu memiliki rasa yang sama) cenderung tidak menyukai rasa dan sensasi yang berbeda ketika mereka lebih besar nantinya.
Di sisi lain, bayi yang diperkenalkan dengan rasa seperti itu di usia muda terlihat jauh lebih terbuka terhadap ekspektasi tersebut dan lebih mudah beradaptasi saat disapih.
Selain itu, mereka lebih lancar mengonsumsi makanan padat. Kemudian, di usia yang sangat muda, mereka juga mengembangkan kemampuan mengenali rasa, terutama jika ibunya juga menyukai rasa tersebut. Mereka mungkin menyukai makanan tertentu.
Meski demikian, Bunda tidak perlu khawatir karena pada saat bayi menyusu, mereka sudah terbiasa dengan rasa yang dimakan orang tuanya, seperti dikatakan Paula Meijer, Ph.D, Direktur Rush University Medical Center, Chicago, dikutip dari laman Parents.
Karena itu, jika seorang ibu makan makanan berbeda selama kehamilan, hal itu juga akan mengubah rasa dan bau cairan ketuban yang terpapar dan tercium oleh bayi di dalam rahim. Dan, pada dasarnya, menyusui ialah langkah selanjutnya dari cairan ketuban ke dalam ASI.
Hanya saja, jika Bunda khawatir mengenai ketidaknyamanan pada Si Kecil saat mengonsumsi ASI yang terasa amis, makanan berikut dapat membantu agar ASI tidak bau amis ya, Bunda:
1. Wortel
Makan wortel saat menyusui tidak saja menyehatkan tetapi juga membantu rasa ASI lebih enak ya, Bunda. Ditemukan bahwa bersama dengan beta-karoten, biokimia yang memberi rasa pada wortel juga diteruskan ke ASI. Studi lain menunjukkan bahwa bayi cenderung menyukai sereal rasa wortel jika ibunya banyak minum jus wortel saat menyusui.
2. Stroberi
Cobalah milkshake stroberi, pisang, dan bahkan vanila. Rasa ASI cenderung berubah jika Bunda makan buah ini atau minum makanan rasa vanila. Selain semua manfaat kesehatan yang didapatkan dari stroberi saat menyusui, juga memberikan Si Kecil rasa ASI dengan rasa stroberi ya, Bunda.
3. Apel
Apel merupakan buah lain yang menawarkan manfaat kesehatan bagi ibu serta meningkatkan rasa ASI. Satu buah apel setiap hari akan membuat ASI Bunda terasa lebih enak dan membuat bayi senang, seperti dikutip dari laman Parentingminiklub.
4. Ubi jalar
Ubi jalar tidak saja membantu memenuhi kebutuhan harian vitamin ibu menyusui tetapi juga meningkatkan produksi ASI dan membuat rasa ASI lebih enak. Karena itu, makanan ini bisa menjadi andalan saat menyusui ya, Bunda.
5. Biji adas
Apakah Bunda penggemar makanan yang dibumbui dengan biji adas? Jika ya, Bunda dapat berlega hati karena ASI yang dihasilkan terasa lebih banyak dan rasanya pun lebih manis sehingga banyak disukai bayi.
Itulah beberapa makanan agar ASI tidak bau amis dan terasa lebih enak ya, Bunda. Semoga informasinya membantu, Bunda.
Bunda ingin membeli produk kesehatan dan kebutuhan ibu menyusui lainnya? Langsung aja yuk, klik di sini.
(pri/pri)ARTIKEL TERKAIT

Menyusui
Berapa Lama Ketahanan Menyimpan ASI di Freezer ASI? Simak Caranya agar Tahan Lama

Menyusui
4 Cara Jitu Turunkan Berat Badan Ibu Menyusui Tanpa Kurangi Produksi ASI

Menyusui
Mengapa Payudara Nyeri seperti Ditusuk saat Menyusui? Cek Penyebab & Cara Mengatasinya

Menyusui
5 Tips Memilih Dot Bayi Baru Lahir Terbaik dari Segi Bentuk dan Ukuran

Menyusui
Hanya Puting Menonjol dan Payudara Besar Bisa Sukses Menyusui, Benarkah?


5 Foto