
menyusui
Seberapa Aman Menyimpan ASI Perah di Kulkas Hotel, Cek Ketahanannya
HaiBunda
Kamis, 10 Aug 2023 07:50 WIB

Saat berpergian, pejuang ASI tetap berjuang dengan pasokan ASI-nya. Nah, ketika mereka memerah ASI, biasanya kulkas di hotel menjadi andalan untuk menyimpan ASI mereka. Kira-kira, seberapa aman menyimpan ASI perah di kulkas hotel ya, Bunda?
Perjalanan sebagai ibu menyusui memang penuh tantangan ya, Bunda. Terutama bagi ibu menyusui yang beraktivitas tinggi sehingga memungkinkan mereka memerah ASI di tengah-tengah aktivitasnya. Kendalanya, sering kali tidak menemukan tempat penyimpanan ASI yang proper.
Padahal, ASI perah harus segera disimpan di freezer ataupun kulkas usai diperah untuk menjaga kualitasnya tetap baik. Termasuk saat Bunda menginap di hotel yang kerap dilengkapi fasilitas kulkas.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menyimpan ASI perah di kulkas hotel
Dengan atau tanpa bayi yang mengikuti perjalanan Bunda, tentunya ASI beku memang tetap harus disimpan dengan baik sehingga kualitasnya tetap terjaga ya, Bunda. Ketika di hotel misalnya, Bunda dapat memanfaatkan fasilitas kulkas ataupun freezer di kamar hotel tetapi memang ada beberapa hal yang perlu diperhatikan ya, Bunda.
Pertama, penting untuk memiliki tas freezer berkualitas baik. Kedua, pastikan kantongnya cukup besar untuk memuat semua susu yang Bunda perlukan. Ketiga, yang terbaik adalah memasukkan kantong ke dalam freezer semalaman agar susu benar-benar beku. Terakhir, saat Bunda siap menggunakan susu, cairkan di lemari es.
ASI bisa dibekukan di kulkas mini. Jika Bunda ingin susu tetap segar, gunakan kompres es beku. Bunda dapat menghangatkan ASI dengan menyimpannya di dalam termos atau wadah makanan yang panas. ASI dapat didinginkan hingga lima hari dalam freezer atau hingga delapan jam dalam kantong pendingin berinsulasi dengan kantong es beku.Â
Jika Bunda tidak menemui lemari es, simpan susu pada suhu ruangan selama sekitar 4-6 jam, atau gunakan pendingin bersekat dengan es agar tetap dingin hingga 24 jam. Yang terbaik adalah menggunakan ASI dalam waktu dua jam setelah dibawa ke suhu kamar atau dihangatkan. Mendinginkan kembali ASI setelah dicairkan bukanlah ide yang baik.
Klik di halaman selanjutnya ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Menyusui
Beragam Pilihan Cara Membekukan ASIP, Mulai dari Freezer hingga Styrofoam Box

Menyusui
Penting! Simpan ASIP di Kulkas 1 Pintu Ternyata Tak Bisa Bertahan hingga 6 Bulan

Menyusui
5 Cara Simpan ASI yang Benar Setelah Dipompa, Wadah Jangan Terlalu Penuh Bun

Menyusui
3 Cara Penting Menyimpan ASI Perah agar Tak Terbuang Percuma

Menyusui
15 Do's & Don'ts Menyimpan ASI Perah di Kulkas, Catat Bun


5 Foto