MOM'S LIFE
5 Langkah Mudah agar Dapur Rumah Minimalis Bunda Selalu Rapi
Hilda Irach | HaiBunda
Senin, 15 Feb 2021 03:02 WIBDapur merupakan area yang mudah sekali kotor dan berantakan. Sebagian besar aktivitas yang dilakukan di rumah pasti akan selalu berhubungan dengan dapur. Mulai dari meracik bumbu, memasak, hingga mencuci piring.
Menjaga kerapian dapur rumah minimalis pun penting ya, Bunda. Supaya memasak di dapur dapat lebih leluasa.
Senada dengan konsep rumah minimalis, dapur Bunda sebaiknya hanya berisi barang-barang yang diperlukan saja. Menurut ahli dekorasi Gigi K Miller, menyingkirkan perabotan yang tidak diperlukan dan menyimpan barang secara terorganisir dapat membantu tampilan dapur yang selalu rapi.
"Kurangi barang agar sesuai dengan gaya hidup minimalis. Pilihlah produk yang akan membantu memaksimalkan ruang saat ini. Saya lebih suka memiliki sedikit barang di meja. Sebagian besar barang sehari-hari dapat disimpan di laci, lemari, atau bahkan di dapur," terang Miller, dikutip dari Knobs.co.
Selain itu, ada sejumlah langkah lainnya yang dapat Bunda lakukan supaya dapur selalu rapi. Dilansir Apartment Therapy, berikut ini 5 langkah merawat dapur di rumah minimalis agar selalu rapi.
1. Selalu bersihkan dapur
Kunci menjaga estetika dapur minimalis adalah dengan dengan selalu membersihkannya secara rutin, Bunda. Terutama pada area-area yang sering digunakan. Seperti kompor, meja dapur, wastafel, hingga lantai dapur.
Dapur merupakan area yang kerap kali kotor dan berantakan. Membiarkannya begitu saja hanya akan mengundang kekacauan. Karena itu, biasakanlah untuk rutin membersihkan dapur.
2. Maksimalkan tempat penyimpanan
Menjaga peralatan dapur dan peralatan makan tetap teratur dapat membantu menghilangkan kekacauan di dapur, Bunda. Ini akan membuat dapur di rumah minimalis Bunda terlihat lebih indah dan damai.
Usahakan simpan segala peralatan yang hanya digunakan di dapur. Singkirkan segala aksesori dan barang lain yang tak diperlukan. Menjaga semua barang tetap teratur juga membantu Bunda untuk mudah mengakses alat dapur yang dibutuhkan.
Tempatkan segala peralatan dapur di tempat yang seharusnya. Bila perlu simpanlah di kompartemen tertutup. Ini akan memastikan tidak ada kekacauan yang terlihat.
3. Bersihkan kulkas seminggu sekali
Kulkas merupakan tempat penyimpanan segala makanan dan bahan masakan. Karena itu, kulkas perlu rutin dibersihkan agar mampu menjaga makanan secara lebih optimal dan terhindar dari bakteri yang dapat mengontaminasi makanan, Bunda.
Karena itu, bersihkanlah kulkas minimal seminggu sekali. Selain dapat membuat kulkas jadi lebih bersih, Bunda juga bisa sekaligus memeriksa bahan masakan yang habis nih.
Untuk langkah merawat dapur lainnya, baca halaman berikutnya ya, Bunda.
Simak juga penampakan rumah minimalis 4 lantai dengan kolam renang di rooftop, dalam video di bawah ini:

KUNCI AGAR DAPUR MINIMALIS SELALU RAPI
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Tips Inspirasi Rumah dari Drama Korea Penuh Cinta
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
5 Cara Agar Dapur Rumah Minimalis Bunda Selalu Rapi dan Bersih
5 Warna Cantik Buat Dapur Rumah Minimalis Bunda, Selain Putih
7 Langkah Menata Dapur Rumah Minimalis Buat Bunda yang Baru Pindahan
7 Cara Membuat Dapur Rumah Minimalis Bunda Makin Keren
TERPOPULER
5 Potret Lamaran Brisia Jodie & Jonathan Alden, Kompak Pakai Kebaya dan Beskap Warna Hijau
Daun Bawang Ternyata Bisa Membantu Penyembuhan 8 Penyakit Ini, Termasuk Penurun Gula Darah
Cerita Perempuan 30 Th Alami Kanker Serviks Stadium Akhir, Ini Gejala yang Dialami
Ini Alasan Kenapa Bunda Tak Boleh Paksa Si Kecil Memeluk Saudaranya
Berobat Pakai Asuransi Bayar 10% Ditunda, Ini Penjelasan OJK
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Bunda yang Keguguran juga Bisa Alami Postpartum Depression, Simak Gejala & Cara Mengatasinya
60 Ucapan Khitanan Anak Lengkap dari Singkat, Islami hingga Bahasa Inggris Penuh Doa & Rasa Syukur
Daun Bawang Ternyata Bisa Membantu Penyembuhan 8 Penyakit Ini, Termasuk Penurun Gula Darah
5 Potret Lamaran Brisia Jodie & Jonathan Alden, Kompak Pakai Kebaya dan Beskap Warna Hijau
Cerita Perempuan 30 Th Alami Kanker Serviks Stadium Akhir, Ini Gejala yang Dialami
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Hamdan ATT Meninggal, Sempat Berjuang Melawan Sakit Stroke-Ginjal
-
Beautynesia
Jarang Disadari, 3 Kebiasaan Ini Bikin Usaha Turun Berat Badan Jadi Sia-Sia!
-
Female Daily
Jadi Favorit Para Selebriti, Yuk Kenalan dengan Filler Payudara!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Rahasia di Balik Popularitas Blind Box, Ini Trik Marketing yang Dilakukan
-
Mommies Daily
15 Tempat Wisata Edukatif untuk Anak, Ada dari Jakarta hingga Yogyakarta!