MOM'S LIFE
Bahagia di London Nikahi Pria Maroko, Wanita Ini Dulu Gagal Nikah Sebab Miskin
Annisa Karnesyia | HaiBunda
Selasa, 28 Sep 2021 16:55 WIBAulia pernah gagal menikah karena dianggap miskin dan tidak sebanding dengan mantan kekasihnya. Tak disangka, pengalaman pahit itu justru yang membuatnya mendapatkan pria pujaan, seorang bule Maroko bernama Rachid.
Sebelum menikah dengan Rachid, Aulia sempat menjalin hubungan serius dengan pria Indonesia. Sayangnya, hubungan mereka harus berakhir begitu saja karena sang pria menikah dengan wanita lain tanpa sepengetahuannya, Bunda.
Sejak awal, hubungan Aulia dan sang pria memang tidak mendapatkan restu dari ibu mantan kekasihnya. Alasannya karena Aulia dianggap tidak pantas disandingkan dengan pria tersebut.
"Aulia dulu pernah gagal nikah karena tidak direstui ibu laki-lakinya. Itu hal yang paling menyakitkan yang pernah Aulia lalui. Apalagi, Aulia ditolak karena kita enggak se-level, kita beda suku, dan keluarga Aulia enggak sebanding dengan keluarga dia, pendidikan dia lebih bagus daripada Aulia," kata Aulia, dilansir YouTube Muslimah Planner, Selasa (28/9/21).
Aulia sempat pergi ke Arab Saudi untuk berikhtiar dan menjauh dari kekasihnya saat itu. Padahal, ketika itu dia sang sang pria sudah siap untuk menikah, Bunda.
"Akhirnya Aulia pergi ke Saudi karena orang tua (pria) ini bilang harus tunggu 2-3 tahun lagi untuk bisa menikah. Padahal, di situ finansial kita sudah lumayan matang lah, karena si laki-laki sudah punya usaha yang bagus, Aulia juga sudah kerja," ujarnya.
"Kenapa memutuskan ke Arab Saudi? karena Aulia pingin memutus dulu kontak dengan si cowok, pingin ikhtiar apa sih yang salah dengan Aulia dan keluarga, kok sampai begini?" sambungnya.
Aulia merasa keputusannya ke Saudi sudah tepat. Ia pun merasa tenang karena mantan kekasihnya sempat bilang akan menunggu sampai waktu yang ditentukan orang tuanya.
Namun, itu semua ternyata bohong. Mantan kekasih Aulia justru menikah dengan wanita lain tanpa memberitahunya.
Menurut Aulia, mantan kekasihnya adalah sosok pria penurut yang enggak mau membantah ibunya. Soal urusan jodoh pun, Aulia menganggap sang pria tidak bisa mempertahankan hubungan karena permintaan ibunya.
"Si laki-laki itu milik ibunya, dia yang melarang. Ini pelajaran penting untuk teman-teman kalau punya relationship tidak disetujui sama keluarganya, terutama si ibu, lebih baik diakhiri daripada berjuang terus gagal, itu bakal menyakitkan," ungkapnya.
Kegagalan Aulia untuk menikah membuat sang Ayah syok. Sejak saat itu, Ayah Aulia menjadi protektif dengan urusan asmara putrinya dengan warga negara asing (WNA).
Simak kisah lengkap di halaman berikutnya.
Simak juga kisah pria Pekanbaru yang sunting bule Prancis, dalam video berikut:
(ank/rap)
DITINGGAL MANTAN KEKASIH MENIKAH
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Curhat Gadis Depok Nikahi Pria Belanda: Nikah Sama Bule Harus Kuat Mental
Kisah Cinta Gadis Depok dengan Bule Belanda, 2 Tahun Tutupi Pernikahan dari Ayah
Pria Jepang Nikahi Hijaber, Akrab karena Belajar Islam Ortu Nangis Saat Lamaran
Kisah 5 Perempuan RI Nikah dengan Pria Asing, dari Turki hingga Korea
TERPOPULER
Fenomena Blind Box Makin Ramai, Pemerintah China Sampai Bikin Aturan Ketat
10 Nama Anak Perempuan dari Penyanyi Indonesia yang Aesthetic & Artinya, dari Zalina hingga Lyrics
Anniversary 26 Thn, David Beckham Unggah Foto Lawas saat Menikah dengan Victoria
Bayi Sungsang Punya Kelebihan Lebih Cerdas, Mitos atau Fakta?
Berawal dari Anak Rewel Menyusu, Ayah Ini Rintis Usaha Penyimpanan ASI Perah agar Tak Bau Tengik
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sikat Gigi Anak, Bulu Aman dan Lembut
ZAHARA ARRAHMAREKOMENDASI PRODUK
7 Pilihan Kotak Bekal Anak, Temukan yang Pas untuk Si Kecil
PritadanesREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Bukan Putri Diana, Ternyata ini Anggota Keluarga Kerajaan Inggris Paling Pintar
Fenomena Blind Box Makin Ramai, Pemerintah China Sampai Bikin Aturan Ketat
10 Nama Anak Perempuan dari Penyanyi Indonesia yang Aesthetic & Artinya, dari Zalina hingga Lyrics
Berawal dari Anak Rewel Menyusu, Ayah Ini Rintis Usaha Penyimpanan ASI Perah agar Tak Bau Tengik
Bayi Sungsang Punya Kelebihan Lebih Cerdas, Mitos atau Fakta?
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Tampil di TGC Jakarta 2025, FRUITS ZIPPER Ajak Fans Indonesia Ekspresikan NEW KAWAII
-
Beautynesia
Menawan dan Awet Muda, Ini 4 Aktor Korea Usia 40-an yang Tampil di Drakor Terbaru
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Produknya Dipalsukan, Desainer Vivi Zubedi Ambil Langkah Hukum
-
Mommies Daily
Baru di Minggu Ini: Rumah Atsiri Buka Store di Jakarta hingga Keluarga Cerdas Berinternet dari Google dan YouTube Indonesia