HaiBunda

MOM'S LIFE

3 Tips Diet dari Ahli untuk Bunda yang Punya Penyakit Jantung, Catat Bun

Mutiara Putri   |   HaiBunda

Sabtu, 09 Oct 2021 06:30 WIB
Ilustrasi Diet untuk Penderita Sakit Jantung/Foto: iStock
Jakarta -

Penyakit jantung merupakan salah satu penyakit yang menjadi penyebab kematian tertinggi, Bunda. Meski begitu, ternyata Bunda yang menderita penyakit jantung tetap bisa melakukan diet, lho.

Berdasarkan data yang dilihat dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada tahun 2019, sebanyak 17,9 juta orang meninggal dunia karena penyakit ini. Enggak hanya itu, Bunda. Penyakit jantung juga menjadi penyumbang kematian terbesar dengan persentase sekitar 32 persen.

Ada banyak hal yang bisa menyebabkan seseorang menderita sakit jantung, salah satunya adalah faktor jenis kelamin. Menurut Dr. Radityo Prakoso, SpJP (K), FIHA, jenis kelamin laki-laki memiliki risiko yang jauh lebih tinggi karena tidak memiliki proteksi.


"Wanita lebih aman dari penyakit jantung karena dilindungi oleh menstruasi. Setelah wanita mengalami menopause, wanita akan memiliki risiko penyakit jantung yang lebih tinggi," katanya dalam acara webinar Pola Makan Rendah Lemak Untuk Jantung Lebih Sehat Bersama Philips, Kamis (7/10/2021).

Selain jenis kelamin, ada pula faktor risiko yang tak dapat dihindari lainnya nih, Bunda. Misalnya saja riwayat sakit jantung pada keluarga dan juga usia.

"Semakin tua usia seseorang maka semakin besar risiko sakit jantungnya," jelas Dr. Radityo.

Ada banyak hal yang bisa dilakukan untuk mencegah penyakit jantung di usia tua nih, Bunda. Salah satunya adalah dengan terus melakukan diet yang sehat.

Dr. Radityo mengatakan bahwa diet yang sehat harus dilakukan secara terus menerus, Bunda. Tak masalah hanya mengalami sedikit pengurangan, yang terpenting tidak berhenti dilakukan.

"Diet makanan sehat harus mulai dari diri sendiri. Perubahan kecil yang terus menerus jauh lebih baik daripada perubahan besar tapi hanya sekali," imbuhnya.

Lantas diet seperti apa yang perlu dilakukan jika sudah terlanjut menderita penyakit jantung ya, Bunda? Dr. Radityo membagikan tips dietnya di alam berikutnya.

Bunda, simak juga video olahraga ala Nabi Muhammad berikut ini:



(mua)
TIPS DIET UNTUK PENDERITA SAKIT JANTUNG

TIPS DIET UNTUK PENDERITA SAKIT JANTUNG

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari

Mom's Life Arina Yulistara

Kenali Penyebab Hipertensi di Usia Muda & Cara Pencegahannya

Mom's Life dr. Bonita Effendi, Sp. P.D, BMedSc, M.Epid

Ciri-ciri Orang Cerdas, Kerap Ucapkan 20 Kalimat Ini

Mom's Life Amira Salsabila

Potret Ade Govinda & Indiarisa Sambut Kelahiran Anak Pertama, Banjir Ucapan dari para Musisi

Kehamilan Pritadanes

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari

Potret Jo Yuri, Pemeran Player 222 di Squid Game yang Aslinya Mantan Member Girlgroup

Terpopuler: Deretan Artis Indonesia Ganti Profesi saat Pindah ke Luar Negeri

Curhat Inul Daratista Usai Kabarkan Adam Suseno Sudah Boleh Pulang dari RS

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK