HaiBunda

MOM'S LIFE

Chia Sheed untuk Diet, Benarkah Bisa Turunkan Berat Badan?

Arina Yulistara   |   HaiBunda

Jumat, 31 Dec 2021 06:30 WIB
Foto: Getty Images/iStockphoto/Lena_Zajchikova

Minuman chia seed sempat viral di media sosial pada pertengahan 2021. Kala itu, salah satu pengguna TikTok membagikan video cara membuat minuman chia seed untuk diet yang diklaim bisa menurunkan berat badan.

Beberapa pengguna TikTok mengikuti tren pembuatan minuman chia seed yang disebut juga bisa membantu melancarkan pencernaan dan menurunkan berat badan. Bahkan minuman chia seed juga dikatakan dapat meningkatkan kesehatan tulang, usus, hingga jantung. 

Benarkah minum chia seed untuk diet bisa membantu menurunkan berat badan? Sebelum melakukannya, lebih baik memahami dulu apa benar chia seed efektif dalam menurunkan berat badan? Jangan sampai hanya mencoba minuman chia seed untuk diet namun tanpa persiapan. Mungkin saja bisa memberikan efek samping lain pada tubuh Bunda. 


Yuk pahami lebih lanjut mengenai minuman chia seed untuk diet.

Chia seed untuk diet, efektif menurunkan berat badan?

Menurut organisasi nirlaba FoodPrint, chia seed berasal dari tanaman chia, Salvia Hispanica. Nama tersebut didapatkan dari pejuang Aztec yang mengonsumsi chia seed sebagai makanan untuk bertahan hidup.

Mengutip Everyday Health, tidak ada penelitian mengenai minuman chia seed untuk diet. Bahkan chia seed saja masih kekurangan penelitian yang menunjukkan kalau mereka bisa memberikan manfaat khusus untuk menurunkan berat badan.

Mengenai chia seed untuk diet, ada sebuah penelitian kecil yang diterbitkan pada 2015 di Nutrision Hospitalaria, Brazil. Penelitian tersebut melibatkan 26 pria dan wanita yang kelebihan berat badan atau obesitas.

Hasil penelitian menemukan bahwa mengonsumsi 35 gram (sekitar 3 sendok makan) chia seed setiap hari selama 12 minggu bisa membantu menurunkan berat badan.

Sekali lagi, ini hanya penelitian kecil dan jangka pendek. Mengonsumsi chia seed untuk diet memang berpotensi membantu menurunkan berat badan. Akan tetapi hanya berdampak kecil dan tidak disarankan mengonsumsinya terlalu banyak yang bisa meningkatkan kalori Bunda.

Jika kalori harian meningkat bukannya menurunkan berat badan malah bisa bertambah, Bunda.

Lanjut baca halaman berikutnya:

Wow! Ivan Gunawan berhasil turunkan berat badan hingga puluhan kg, intip tips dietnya di sini yuk Bunda:



(fia/fia)
MANFAAT CHIA SEED UNTUK DIET

MANFAAT CHIA SEED UNTUK DIET

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

Metode Treadmill 12-3-30 Kembali Viral, Ini Manfaatnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Potret Mahalini & Rizky Febian Ajak Anak ke Maroko, Baby Selina Happy Lihat Unta

Parenting Annisa Karnesyia

Mirip AC, Ini 9 Tanaman yang Bisa Mendinginkan Ruangan

Mom's Life Arina Yulistara

5 Potret Wajah Tampan Rasheed Putra Nabila Syakieb yang Jarang Tersorot

Parenting Nadhifa Fitrina

Penampilan Terbaru Annisa Pohan Curi Perhatian, Intip Potretnya saat Dampingi Suami

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Cerita Dongeng Persahabatan Gajah dan Tikus Penuh Makna Sebelum Tidur

Parenting Asri Ediyati

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

5 Potret Mahalini & Rizky Febian Ajak Anak ke Maroko, Baby Selina Happy Lihat Unta

Mirip AC, Ini 9 Tanaman yang Bisa Mendinginkan Ruangan

Cerita Dongeng Persahabatan Gajah dan Tikus Penuh Makna Sebelum Tidur

5 Potret Wajah Tampan Rasheed Putra Nabila Syakieb yang Jarang Tersorot

Ketahui Cara Mengurangi Rasa Sakit saat BAB Pasca Operasi Caesar

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK