MOM'S LIFE
PNS Pindah ke IKN akan Dapat 'Bonus', Berapa Jumlahnya?
Tim HaiBunda & Tim HaiBunda | HaiBunda
Rabu, 02 Mar 2022 16:48 WIBPemerintah menargetkan bisa mulai memindahkan ibu kota dari Jakarta ke Kalimantan Timur pada semester 1 di tahun 2024 mendatang. Staf Ahli Kepala Bappenas Bidang Sektor Unggulan dan Infrastruktur, Velix Vernando Wangai, mengungkapkan ada tiga kementerian yang akan dipindahkan ke Ibu Kota Negara (IKN), Nusantara, di Kalimantan Timur untuk pertama kalinya.
"Misalnya untuk tahap paling awal ini jika kantor Presiden maupun Wakil Presiden ini pindah sebelum 2024 maka tentu beberapa kementerian, baik misalnya Kementerian Dalam Negeri, kemudian Kementerian Luar Negeri, dan Kementerian Pertahanan. Minimal strategic public office yang akan pindah ke IKN ini," ucapnya, beberapa waktu lalu.
Perpindahan ketiga kementerian itu dilakukan di paling awal karena lembaga itu dianggap paling penting dalam mendukung berjalannya pemerintahan. Pemindahan ini juga dilakukan bersamaan dengan sumber daya manusia (SDM) atau PNS yang menjabat di dalamnya.
Sementara, kabar terkini soal pemindahan PNS ke IKN, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) masih mematangkan skenario pemindahannya, Bunda.
Deputi bidang SDM Aparatur Kementerian PANRB Alex Denni mengatakan contoh skenario yang dibahas antara lain mengenai rencana ASN yang akan dipindah dan juga membawa keluarganya, serta terkait tunjangan tambahan di luar gaji yang diterima oleh ASN yang pindah.
Di samping itu, hal lainnya yang dibahas adalah bagaimana rencana kesiapan infrastruktur hunian maupun sarana prasarana yang memadai dan mencukupi bagi para ASN tersebut, Bunda.
"Hal-hal tersebut yang perlu dibahas dan disinkronkan dengan berbagai instansi terkait dengan rencana skenario pemindahan ASN ke IKN Nusantara," ujarnya dalam keterangan tertulis, dikutip Rabu (2/3/2022).
Lebih lanjut, Alex mengatakan, saat ini pihaknya tengah menyusun regulasi mengenai tunjangan bagi ASN termasuk PNS yang akan dipindah tugaskan ke IKN Nusantara. Namun, berapa besarannya masih belum diputuskan, Bunda.
"Tergantung berapa banyak juga kebutuhan untuk di sana. Bisa berupa (tunjangan) transportasi. Kalau di korporasi misalnya tunjangan kemahalan, tunjangan khusus daerah tertentu, dan lain-lain. Nama dan besarannya masih belum bisa kita sampaikan," kata Alex.
Sementara, Menteri PANRB Tjahjo Kumolo menegaskan ASN yang saat ini bekerja pada kementerian/lembaga harus siap jika diminta pindah ke IKN Nusantara. Hal ini untuk memenuhi kebutuhan sumber daya ASN di sana.
TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.
Simak video di bawah ini, Bun:
Deretan Artis Lawas Indonesia Jadi PNS, Jabat Posisi Penting, Bun!
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Mau Ikut Upacara 17 Agustus di Istana Jakarta-IKN, Begini Cara Daftarnya
Tunjangan PNS Bakal Lenyap, Ini Skema Gaji Terbarunya
ASN DKI Jakarta Dilarang Bawa Kendaraan Tiap Rabu, Ini Penjelasannya Bun
Wah! PNS Akan Dapat Biaya Makanan Penambah Daya Tahan Tubuh, Ini Nominalnya
TERPOPULER
Penuh Haru, Aline Adita Bagikan Perjalanan Kehamilan dari Trimester 1 hingga Melahirkan
Andhara Early Gunting Kartu Kredit Usai KPR Lunas, Tak Ingin Berutang dan Riba
Ariana Grande Diserang Penyusup di Karpet Merah Premier Film, Pelaku Sering Lakukan Aksi Serupa
Jangan Bilang 'Tidak', Ini 5 Cara Profesional Menolak Tugas di Luar Tanggung Jawab
7 Penyebab Doa Tidak Terkabul
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Lemari Pakaian Menurut Pakar
Penuh Haru, Aline Adita Bagikan Perjalanan Kehamilan dari Trimester 1 hingga Melahirkan
Jangan Bilang 'Tidak', Ini 5 Cara Profesional Menolak Tugas di Luar Tanggung Jawab
5 Penyebab Rambut Bayi Baru Lahir Rontok dan Cara Mengatasinya
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Lirik Lagu Teganya Kau - Lyodra
-
Beautynesia
Miliki Rencana Liburan? Ini 5 Cara Mencari Destinasi Wisata yang Tepat agar Tidak Menyesal
-
Female Daily
Kenalan dengan Bleph Bun, Tren Rambut yang Lagi Digemari Selebriti Hollywood!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Review Treatment Glowing Skin di DermiesMAX, Pudarkan Flek Hitam di Usia 40-an
-
Mommies Daily
8 Rekomendasi Lipstik Terbaik untuk Bibir Kering, Nggak Cracky Lagi!