HaiBunda

MOM'S LIFE

Diet Golongan Darah yang Sehat dan Cocok untuk Turunkan Berat Badan

Arina Yulistara   |   HaiBunda

Kamis, 12 May 2022 06:30 WIB
Diet golongan darah/ Foto: iStock

Ada banyak metode diet yang bisa Bunda coba untuk menurunkan berat badan menjadi ideal. Salah satunya, diet golongan darah. Mungkin Bunda pernah mendengarnya?

Diet golongan darah atau blood type diet pertama kali diperkenalkan oleh naturopath Peter J. D'Adamo. D'Adamo mengklaim bahwa makanan yang dikonsumsi akan bereaksi secara kimiawi dengan golongan darah Bunda.

Menu diet golongan darah juga membuat tubuh Bunda mencerna makanan lebih efisien. Bunda juga bisa menurunkan berat badan, memiliki lebih banyak energi, dan membantu mencegah penyakit.


Kemungkinan besar Bunda akan kehilangan berat badan karena pilihan menu diet golongan darah yang sangat ketat. Menu diet golongan darah akan membuat Bunda menghindari makanan olahan dan karbohidrat sederhana. Itu mungkin cukup untuk membantu Bunda menurunkan berat badan.

Bagaimana cara diet golongan darah yang efektif menurunkan berat badan? Mengutip dari WebMD, simak ulasannya di sini, Bunda.

1. Diet golongan darah A

Dalam diet golongan darah A harus mengonsumsi makanan yang kaya tumbuhan dan benar-benar bebas dari daging merah serta mengurangi seafood. Caranya sangat mirip dengan diet vegetarian.

Berikut pilihan asupan diet golongan darah A:

- Daging: ayam, kalkun, dan berbagai jenis ikan laut
- Produk susu dan tepung: yogurt, keju, susu kambing, tepung soya, aneka gandum, oat, beras, dan mie soba
- Kacang dan lemak: kacang-kacangan, seperti kenari, kacang tanah, buncis, kacang merah, kacang polong, dan lentil
- Lemak dari minyak: minyak zaitun, minyak ikan, flaxseed oil, dan canola
- Sayuran: bawang putih, bawang merah, brokoli, wortel, aneka sayuran hijau, lobak, okra, peterseli, dan kecambah
- Buah-buahan: plum, jeruk bali, lemon, nanas, ceri, aprikot, dan buah beri

Makanan yang sebaiknya dikurangi atau dihindari untuk diet golongan darah A: pisang, kelapa, pepaya, jambu, pistachio, bir, dan telur.

2. Diet golongan darah B

Menu diet golongan darah B bisa makan tumbuhan dan sebagian besar daging (kecuali ayam dan babi). Menu diet golongan darah B juga disarankan mengonsumsi susu. 

Berikut pilihan menu diet golongan darah B:

- Daging: domba, kambing, rusa, kelinci, dan ikan
- Buah-buahan: semua buah bagus untuk menu diet golongan darah B, kurangi alpukat, kelapa, dan delima
- Sayuran: semua jenis sayuran
- Biji-bijian dan kacang: beras, oatmeal, dan aneka jenis kacang
- Susu: hampir semua produk susu, kecuali keju

Makanan yang sebaiknya dikurangi atau dihindari untuk diet golongan darah B, antara lain jagung, soba, tomat, kacang tanah, biji wijen, gandum, dan telur.

Lanjut baca halaman berikutnya, Bunda.

Simak video ini untuk lihat rekomendasi buah dan sayur yang baik dikonsumsi saat diet:



(fia/fia)
DIET GOLONGAN DARAH AB DAN O

DIET GOLONGAN DARAH AB DAN O

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

6 Tips Membuat Salad Sayur untuk Diet Sehat

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Ini Alasan Kenapa Bunda Tak Boleh Paksa Si Kecil Memeluk Saudaranya

Parenting Ajeng Pratiwi & Randu Gede

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya

Parenting ZAHARA ARRAHMA

Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk

Menyusui Amrikh Palupi

Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Berobat Pakai Asuransi Bayar 10% Ditunda, Ini Penjelasan OJK

Arti Nama Axel dan 30 Rangkaiannya untuk Anak Laki-laki, Modern & Damai Maknanya

Ini Alasan Kenapa Bunda Tak Boleh Paksa Si Kecil Memeluk Saudaranya

Khayru Putra Gunawan Sudrajat Kerap Dibully saat Kecil, Kini Sudah Kuliah di Australia

Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK