moms-life
Sering Puji Istri di Medsos, Kenapa Suami Tipe 'Wife Guy' Kini Dicurigai?
Selasa, 25 Oct 2022 21:45 WIB
Para 'Wife Guy' tidak hanya memanfaatkan citra mereka sebagai pria sempurna untuk membangun reputasi. Melainkan juga diam-diam berselingkuh.
Belakangan ini banyak selebriti yang mendapatkan banyak pengikut karena menunjukkan pengabdian mereka kepada sang istri. Namun, citra tersebut runtuh ketika orang-orang mengetahui skandal perselingkuhan mereka.
Dalam sebuah wawancara 2012 silam ketika pertama kali bertemu dengan Behati Prinsloo, Adam Levine menyebutkan bahwa ada dua tipe pria.
"Pertama adalah mereka yang misoginis. Kemudian ada pria yang sangat mencintai wanita, dan berpikir bahwa wanita adalah yang paling menakjubkan di dunia, (yang kedua) itu adalah saya," ucapnya kepada Details Magazine, dilansir Motherly.
Namun belum lama ini, Adam Levine ramai dibicarakan setelah diduga isi direct message (DM) Instagramnya saat mencoba menggoda wanita lain bocor ke publik. Hal itu dibongkar oleh influencer Sumner Troh, wanita yang mengaku pernah menjadi selingkuhannya Levine.
(anm/som)