PARENTING
5 Makanan untuk Memenuhi Kebutuhan Nutrisi Anak Batita, Bunda Perlu Tahu
Annisa Karnesyia | HaiBunda
Minggu, 21 Jun 2020 14:09 WIBMemilih makanan untuk anak batita (usia 1 - 3 tahun) memang tak mudah ya, Bunda. Di usia ini, anak mulai bisa menolak dengan tegas makanan yang diberikan.
Dikutip dari Kids Health, anak akan mengalami masa transisi, terutama di usia 12 sampai 24 bulan. Mereka mulai belajar makan dan menerima rasa, serta tekstur makanan baru.
Tergantung usia, berat dan tinggi badan, serta aktivitas anak, batita membutuhkan sekitar 1.000 - 1.400 kalori per hari. Di usia ini, pastikan anak mendapatkan cukup zat besi untuk mencegah defisiensi.
Menurut penjelasan Dr.Sreemathy Venkatraman, ahli nutrisi dan diet klinis, anak 1 - 3 tahun masuk dalam kelompok usia krusial. Orang tua diharapkan memberi anak batita makanan dalam porsi tepat.
"Jangan berharap anak akan makan dalam porsi besar sekaligus. Cobalah untuk menyajikan dalam kelompok dan tekstur makanan yang berbeda," kata Venkatraman, dilansir The Health Site.
Nah, berikut 5 jenis makanan yang sebaiknya ada di menu makan anak usia batita. Simak ya, Bunda.
1. Sereal atau nasi
Sereal, roti, atau nasi merupakan sumber karbohidrat yang baik untuk si kecil. Karbohidrat akan menyediakan energi untuk anak usia batita tumbuh.
2. Buah-buahan dan sayur
Buah bisa memenuhi asupan serat si kecil. Selain itu, hampir semua buah mengandung vitamin, mineral, dan antioksidan.
Berikan juga si kecil sayuran berdaun hijau atau umbi-umbian ya, Bunda. Sama seperti buah, sayuran mengandung serat, vitamin, dan mineral.
3. Susu dan produk olahan susu
Minum susu atau produk olahan susu baik untuk kesehatan tulang anak. Bahan makanan ini menyediakan kalsium dan protein lho.
4. Kacang-kacangan
Kacang-kacangan mengandung protein yang diperlukan untuk pertumbuhan anak. Makanan lain yang bisa menjadi protein adalah ikan dan telur.
5. Lemak dan minyak
Vitamin E dan lemak adalah sumber energi yang terkonsentrasi. Jangan lupakan untuk memberi anak asupan lemak dan minyak yang sehat ya.
Simak juga cara membuat anak mau makan tanpa gadget, di video berikut:
(ank/muf)TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
7 Kandungan dalam Makanan Ini Mampu Maksimalkan Kecerdasan Anak
Kebutuhan Kalori dan Nutrisi Anak Sesuai Usianya
Bunda, Perhatikan 4 Pilar Gizi Seimbang untuk Cegah Stunting
Disajikan Makanan dalam Porsi Besar, Anak Bisa Makan Berlebihan
TERPOPULER
Istana Inggris Diduga Balas Konten Viral Dance Hamil Meghan Markle, Posting Unggahan Ini
Humaira Putri Zaskia Sungkar Ultah Pertama, Intip 5 Potret Keseruan Playdatenya
Mengenal Roche Peserta Coc Season 2 yang Kepintarannya Curi Perhatian, Ini 5 Potretnya
5 Resep Kue Singkong Kukus Sederhana yang Enak, Ekonomis, dan Anti Gagal
Ketahui Estimasi Total Biaya Operasi Caesar BPJS dan Tanpa BPJS
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Ini 3 Dosa yang Menghapus Pahala sebesar Gunung
Istana Inggris Diduga Balas Konten Viral Dance Hamil Meghan Markle, Posting Unggahan Ini
Humaira Putri Zaskia Sungkar Ultah Pertama, Intip 5 Potret Keseruan Playdatenya
3 Fakta Seru Squid Game Versi Amerika, Benarkah akan Terjadi?
Piyu Padi dan Mantan Istri Kompak Hadiri Kelulusan SMA Sang Putri di Inggris, Ini Potretnya
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Hamdan ATT Meninggal Dunia, Hetty Soendjaya Ungkap Firasat Tak Enak
-
Beautynesia
Menurut Terapis, Ini 5 Gaya Parenting yang Membuat Anak Bahagia
-
Female Daily
Jourdy Pranata, Nurra Datau, dan Maizura Main Tebak Harga. Siapa yang Paling Jago?
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Gaya Putri Kako Jepang Saat Kunjungan ke Brazil, Viral Saat Naik Pesawat
-
Mommies Daily
10 Tayangan Terbaru Juli 2025: Dari Film Bioskop hingga Drama Korea