PARENTING
4 Panduan Memilih Makanan untuk Si Kecil yang Alami Diabetes
Nanie Wardhani | HaiBunda
Sabtu, 25 Dec 2021 07:00 WIBJakarta - Tahukah Bunda bahwa tidak hanya pada orang dewasa, remaja dan anak juga dapat terkena diabetes, lho. Biasanya, diabetes yang dialami anak-anak adalah diabetes tipe 1, yaitu diabetes yang sepenuhnya tergantung pada insulin.
Diabetes tipe 1 yang dialami remaja atau bahkan anak-anak ini umumnya disebabkan faktor genetik. Artinya, kedua orang tua atau keturunannya memiliki riwayat diabetes.
Hingga saat ini, diabetes belum bisa disembuhkan. Hanya saja, ada beberapa cara dan panduan untuk Bunda bila Si Kecil sudah divonis mengidap diabetes tipe 1.
Menurut KidsHealth, inilah 4 cara Bunda mengatur pola makan untuk Si Kecil agar diabetesnya tidak semakin parah.
1. Konsumsi makanan sehat
Walaupun banyak yang berkata pengidap diabetes harus melakukan diet, Bunda harus ingat bahwa Si Kecil tetap membutuhkan nutrisi untuk tumbuh kembangnya.
Untuk Si Kecil yang mengidap diabetes, Bunda harus mengontrol konsumsi karbohidrat pada setiap menu makanannya. Ini dilakukan agar sesuai dengan kadar insulinnya, serta mengendalikan kenaikan gula darah.
2. Perhatikan label makanan
Terlihat tidak begitu penting, jika Bunda menginginkan Si Kecil terus sehat, ada baiknya Bunda memperhatikan label makanan yang akan ia konsumsi.
Bunda bisa memastikan konsumsi karbohidratnya terjaga, bukan hanya pada menu makanan utama, namun sampai kepada kandungan pada cemilan yang biasanya ia beli.
3. Jumlah yang tepat
Memang konsumsi karbohidrat menjadi bagian yang harus Bunda perhatikan. Sayangnya, tidak ada jumlah tepat berapa banyak karbohidrat bisa dikonsumsi dan tidak.
Itu terjadi karena kebutuhan karbohidrat akan tergantung pada tinggi dan berat badan, usia, aktivitas harian yang dijalankan, hingga obat yang sedang dikonsumsi.
4. Perhatikan komposisi gizi
Tidak kalah penting dari jumlah karbohidrat, gizi juga sangat penting untuk Bunda perhatikan. Walau bagaimanapun, untuk tetap tumbuh kembang dengan normal, Si Kecil butuh gizi yang cukup dan pas.
Pastikan Si Kecil memiliki komposisi karbohidrat, protein, dan lemak yang seimbang setiap harinya.
Itulah 4 panduan yang dapat Bunda lakukan untuk Si Kecil yang mengidap diabetes tipe 1. Semoga bermanfaat ya. Lalu makanan apa sajakah yang bisa Bunda siapkan untuk Si Kecil agar terhindar dari penyakit diabetes? Simak lengkapnya di halaman berikut ini.
Simak pula video tentang tes diabetes untuk Si Kecil di bawah ini yuk.

8 JENIS MAKANAN SEHAT AGAR ANAK TIDAK TERKENA DIABETES
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Bunda Wajib Tahu! 5 Tips Menjaga Kesehatan Si Kecil saat Liburan
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Gejala Diabetes Melitus Tipe 1 pada Anak, Apa Ada Obatnya dan Bisa Sembuh?
Awas, Kasus Diabetes Anak Meningkat! Pahami Penyebab & Cara Menghindarinya
4 Jurus Cegah Keluarga Terserang Diabetes, Cek Yuk Bunda!
Gejala-gejala Diabetes pada Anak yang Patut Bunda Waspadai
TERPOPULER
5 Potret Lamaran Brisia Jodie & Jonathan Alden, Kompak Pakai Kebaya dan Beskap Warna Hijau
Daun Bawang Ternyata Bisa Membantu Penyembuhan 8 Penyakit Ini, Termasuk Penurun Gula Darah
Cerita Perempuan 30 Th Alami Kanker Serviks Stadium Akhir, Ini Gejala yang Dialami
Ini Alasan Kenapa Bunda Tak Boleh Paksa Si Kecil Memeluk Saudaranya
Berobat Pakai Asuransi Bayar 10% Ditunda, Ini Penjelasan OJK
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Bunda yang Keguguran juga Bisa Alami Postpartum Depression, Simak Gejala & Cara Mengatasinya
60 Ucapan Khitanan Anak Lengkap dari Singkat, Islami hingga Bahasa Inggris Penuh Doa & Rasa Syukur
Daun Bawang Ternyata Bisa Membantu Penyembuhan 8 Penyakit Ini, Termasuk Penurun Gula Darah
5 Potret Lamaran Brisia Jodie & Jonathan Alden, Kompak Pakai Kebaya dan Beskap Warna Hijau
Cerita Perempuan 30 Th Alami Kanker Serviks Stadium Akhir, Ini Gejala yang Dialami
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Hamdan ATT Meninggal, Sempat Berjuang Melawan Sakit Stroke-Ginjal
-
Beautynesia
Jarang Disadari, 3 Kebiasaan Ini Bikin Usaha Turun Berat Badan Jadi Sia-Sia!
-
Female Daily
Jadi Favorit Para Selebriti, Yuk Kenalan dengan Filler Payudara!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Rahasia di Balik Popularitas Blind Box, Ini Trik Marketing yang Dilakukan
-
Mommies Daily
15 Tempat Wisata Edukatif untuk Anak, Ada dari Jakarta hingga Yogyakarta!