Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

parenting

7 Cara Stimulasi Bayi agar Cepat Bisa Jalan, Bunda Perlu Tahu

Annisa Karnesyia   |   HaiBunda

Sabtu, 01 Jan 2022 14:32 WIB

Anak belajar jalan
Cara Stimulasi Bayi agar Cepat Bisa Jalan/ Foto: Getty Images/iStockphoto

Berjalan merupakan saat yang dinanti dalam masa pertumbuhan bayi. Waktu ini dimulai saat bayi mengambil langkah pertamanya, Bunda.

Menurut American Academy of Pediatrics (AAP), bayi umumnya mulai berjalan sekitar usia 12 bulan. Namun, perkembangan ini bisa terjadi lebih awal atau lebih lambat.

"Seperti halnya semua perkembangan, bayi akan mulai berjalan di garis waktunya masing-masing," kata dokter anak Kristen M. Moyer, MD, dilansir Healthline.

Bunda bisa membantu Si Kecil bergerak dan memberikan stimulasi untuk cepat bisa jalan lho. Kata kunci utamanya adalah tahapan dan waktu. Ingat ya, bayi tidak bisa begitu saja berjalan dalam sekejap.

Banner Basic Skincare untuk Kulit Glowing

Sebelum mulai memberikan stimulasi, Bunda perlu menyediakan tempat yang aman untuk bayi belajar jalan. Tempat yang aman dan nyaman juga dapat menstimulasi dan memotivasinya untuk berani mengambil langkah.

Pastikan lantai bebas dari benda berbahaya. Kemudian, pindahkan benda-benda yang mudah pecah atau jauhkan dari jangkauan anak.

Nah, berikut 7 cara stimulasi bayi agar cepat bisa jalan, seperti mengutip dari beberapa sumber:

1. Biasakan anak bertelanjang kaki

Bertelanjang kaki dapat menstimulasi bayi agar cepat jalan, Bunda. Membiarkan anak bertelanjang kaki bisa membantunya merasakan permukaan yang berbeda-beda.

Dilansir Moms, terapis pediatrik umumnya merekomendasikan bayi sering bertelanjang kaki. Bayi mengandalkan perasaan untuk membimbing mereka berjalan dan menjaga keseimbangan. Permukaan yang berbeda umumnya memerlukan kerja sendi, otot, dan postur. Hal ini tidak ditemukan saat anak mengenakan sepatu.

2. Stimulasi dengan suara musik

Bayi umumnya menyukai suara berirama seperti musik. Suara musik seringkali membuat mereka bersemangat, Bunda.

Coba putarkan lagu yang disukainya. Bunda dapat memberikan contoh cara menikmati lagu anak dengan menggerakkan tangan saat berdiri dan berjalan. Bayi biasanya akan mencari cara untuk menirukan gerakan sesuai irama musik.

Simak juga manfaat merangkak untuk anak, dalam video berikut:

[Gambas:Video Haibunda]

STIMULASI ANAK UNTUK BELAJAR JALAN: LATIHAN PENGUATAN OTOT

Anak belajar jalan

Cara Stimulasi Bayi agar Cepat Bisa Jalan/ Foto: Getty Images/iStockphoto

3. Tunjukkan cara berjalan yang benar

Stimulasi bayi agar cepat jalan dapat juga dilakukan dengan memberikan contoh nih, Bunda. Tunjukkan cara untuk berdiri tegak atau memulai langkah pertama untuk berjalan.

Bunda dapat membantu anak dengan memegang lengan dan tangannya. Bantuan Bunda ini akan memotivasi anak untuk bisa berjalan lho.

Selain cara jalan, Bunda juga perlu mengajarkan anak cara berjongkok, berdiri, atau duduk di bangku kecil ya. Ini bisa menanamkan keseimbangan dalam tubuh Si Kecil, yang dibutuhkan untuk berjalan.

4. Gunakan baby push walker

Baby push walker dapat digunakan untuk membantu anak belajar berjalan. Bunda bisa membeli baby push walker berwarna cerah yang berisi permainan menarik untuk Si Kecil.

Saat anak masih merangkak, dia dapat bermain di lantai dengan baby push walker ini. Nah, ketika anak sudah siap untuk belajar jalan, Bunda bisa menggunakan baby push walker ini sebagai alat bantu.

5. Lakukan latihan penguatan otot

Langkah awal untuk menstimulasi anak cepat jalan adalah menguatkan otot-ototnya. Lakukan latihan penguatan otot yang dapat membantu anak membangun keseimbangan kuat untuk berjalan.

Latihan ini bisa dibantu dengan gym ball kecil, di mana anak duduk di atasnya. Latih anak untuk menopang tubuhnya sendiri agar seimbang. Bunda bisa memegang pinggul anak untuk membantunya ya.

Selain itu, Bunda juga dapat melakukan pijat bayi untuk melatih otot-otot anak. Lakukan pijat bayi di area kaki dan tangan secara perlahan.

6. Pancing dengan mainan

Pilihlah satu mainan yang menarik perhatian buah hati untuk memancingnya berjalan. Taruh mainan ini di dekat Bunda dan minta anak untuk mengambilnya.

Bila anak kesulitan berdiri, coba minta bantuan Ayah untuk membantunya berjalan dengan memegang satu tangan. Stimulasi ini dapat dilakukan mulai dari jarak dekat hingga jauh, Bunda.

7. Sediakan pegangan kuat untuk jalan

Bila bayi sudah bisa berdiri tapi tampak takut, Bunda bisa menyediakan pegangan kuat untuknya berdiri. Pegangan ini berupa meja yang mudah dijangkau atau sofa. Pastikan pegangan aman dipegang bayi saat berdiri.

Nah, saat anak mulai berdiri dengan pegangan, biasanya dia bisa berlatih jalan sendiri. Kita bisa memberikannya semangat untuk berjalan dengan jarak jauh hingga bisa tanpa pegangan.


(ank/rap)
Loading...

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda