HaiBunda

PARENTING

7 Ide Montessori di Rumah untuk Anak Usia 3 Tahun Bikin Anak Jadi Mandiri

Kinan   |   HaiBunda

Selasa, 14 Jun 2022 11:40 WIB
Ilustrasi ide montessori di rumah agar anak lebih mandiri. Foto: Getty Images/iStockphoto/Inna Reznik
Jakarta -

Permainan montessori tak melulu harus menggunakan barang-barang mahal, lho. Bunda juga bisa memanfaatkan benda yang ada di rumah untuk ide montessori.

Pada dasarnya, montessori adalah metode yang mengajarkan anak kebebasan dalam melakukan beragam aktivitas. Metode montessori fokus pada pembelajaran langsung. Penekanannya lebih pada pembelajaran konkret, bukan abstrak.

Penggunaan metode montessori untuk pembelajaran anak diharapkan dapat membuatnya tumbuh menjadi sosok yang mandiri. Apa saja ide montessori di rumah untuk anak usia 3 tahun?


Dikutip dari buku Montessori di Rumah: 55 Kegiatan Keterampilan Hidup yang ditulis oleh Elvina Lim Kusumo, berikut pilihannya:

1. Memindahkan kancing menggunakan telapak tangan

Tujuan: 
Meningkatkan kemampuan motorik halus, serta mengasah kemampuan koordinasi mata dan tangan.

Langkah kegiatan:
Posisikan mangkuk di meja, dengan mangkuk berisi kancing di sebelah kiri dan mangkuk kosong di sebelah kanan. Ajak Si Kecil memperhatikan Bunda mencontohkan cara mengambil segenggam kancing dari mangkuk dengan tangan dominan.

Angkat tangan Bunda, lalu pindahkan ke tengah secara perlahan, lalu ke mangkuk yang kosong. Pastikan mangkuk kosong tertahan oleh genggaman tangan yang tidak dominan.

Setelah itu, lepaskan genggaman agar kancing-kancing tersebut jatuh ke dalam mangkuk kosong. Lanjutkan hingga seluruh kancing selesai dipindahkan.

2. Memindahkan air menggunakan spons

Tujuan:
Mengasah kemampuan motorik halus, meningkatkan koordinasi mata dan tangan, dan meningkatkan kekuatan otot tangan untuk pincer grasp.

Pincer grasp adalah kemampuan anak menggunakan ibu jari dan jari telunjuk untuk mengambil benda kecil.

Langkah kegiatan:
Gunakan dua wadah yang identik dan air berwarna, tujuannya supaya lebih mudah terlihat dan menarik untuk anak. Letakkan spons di wadah berisi air, lalu peras menggunakan kedua tangan di wadah yang kosong.

3. Membersihkan tumpahan air

Tujuan:
Mengasah kemampuan motorik halus, serta mengasah kemampuan koordinasi mata dan tangan. Kegiatan ini juga mengajarkan pentingnya menjaga kebersihan dan tanggung jawab.

Langkah kegiatan:
Sedikit demi sedikit, tuang air ke tatakan kedap air. Berikan contoh untuk membersihkan tumpahan air tersebut. Letakkan spons di area tumpahan dan biarkan spons menyerap sebagian airnya.

Ambil spons dan peras menggunakan kedua tangan hingga air tertampung ke dalam wadah kosong. Ulangi hingga semua air tumpahan terserap.

Setelah itu, letakkan lap kering untuk menutupi seluruh bagian air yang tertumpah, lap dengan gerakan memutar sampai seluruh permukaan kering.

Kemudian bawalah wadah dan lap ke wastafel bersama-sama, bersihkan dan keringkan wadah tersebut. Ajak juga si Kecil untuk menaruh lap yang telah digunakan ke tempat cucian kotor.

Baca ide montessori lainnya di halaman berikutnya ya, Bunda.

Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

Simak juga video 7 ide permainan yang bikin anak happy saat mandi berikut ini:



(fir/fir)
BERLATIH MENGGUNAKAN SAPU KECIL

BERLATIH MENGGUNAKAN SAPU KECIL

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Ragunan Buka Wisata Malam Hari, Apa yang Harus Bunda Persiapkan jika Ingin Berkunjung?

Mom's Life Annisa Karnesyia

Hamil Anak Kedua, Zaskia Sungkar Mulai Pamer Baby Bump saat Liburan ke Malaysia Bareng Keluarga

Kehamilan Annisa Karnesyia

Momen Bahagia Keluarga Ahok, Intip Potret Puput Nastiti Disebut Hamil Anak Ketiga

Kehamilan & Annisa Karnesyia

5 Potret Maudy Ayunda dan Jesse Choi yang Baru Ulang Tahun, Beri Ucapan Manis untuk Suami Korea

Mom's Life Amira Salsabila

Cara Skrining Kanker Payudara Gratis dengan BPJS Kesehatan, Deteksi Dini Bun!

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Ragunan Buka Wisata Malam Hari, Apa yang Harus Bunda Persiapkan jika Ingin Berkunjung?

Cara Skrining Kanker Payudara Gratis dengan BPJS Kesehatan, Deteksi Dini Bun!

Hamil Anak Kedua, Zaskia Sungkar Mulai Pamer Baby Bump saat Liburan ke Malaysia Bareng Keluarga

7 Resep MPASI Alpukat Keju Rumahan yang Enak dan Mudah Dibuat

17 Idol K-Pop Pria yang Merupakan Anak Tunggal, Jaemin NCT hingga Jay ENHYPEN

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK