parenting
Cara Tepat Ukur Dosis Paracetamol Anak, Jangan Sampai Kelebihan Bun
Rabu, 27 Jul 2022 23:30 WIB
Paracetamol menjadi salah satu jenis obat penghilang rasa sakit yang umum untuk anak-anak. Termasuk untuk sakit kepala, sakit telinga, demam, dan gejala pilek. Meski demikian, dosis paracetamol anak perlu diberikan dengan tepat ya, Bunda.
Dikutip dari UK National Health Services, paracetamol untuk anak-anak umumnya tersedia dalam bentuk tablet atau sirup. Ada juga sediaan supositoria yang merupakan obat dimasukkan melalui lubang anus.
Paracetamol jenis supositoria biasanya digunakan untuk meredakan rasa sakit dan demam pada anak-anak yang sulit menelan tablet atau sirup.
Yang perlu diingat, meski paracetamol merupakan salah satu obat umum untuk anak-anak, bisa berbahaya jika dikonsumsi terlalu banyak. Pemberian paracetamol pun sebaiknya hanya dilakukan jika benar-benar perlu.
Dosis paracetamol anak
Dosis paracetamol anak diukur berdasarkan berat badan, bukan usia. Dosis yang dianjurkan adalah 15 mg/kg setiap 4-6 jam hingga maksimum 1 gram per dosis, dan tidak lebih dari 4 dosis dalam periode 24 jam.
Meski umumnya tabel dosis ditulis berdasarkan usia, anak-anak tentu memiliki berat badan yang berbeda-beda. Maka saat anak sudah bertumbuh, dosis paracetamol yang diberikan pun perlu ditingkatkan berdasarkan berat badannya. Ini penting untuk memastikan bahwa Si Kecil mendapatkan dosis yang tepat.
Jangan gunakan dosis yang sama untuk setiap anak kecuali jika berat badannya sama. Jika ragu tentang pengukuran dosis paracetamol untuk anak, lebih baik lakukan konsultasi terlebih dahulu dengan dokter.
Saat mengukur dosis, ukur jumlah yang tepat menggunakan wadah penakar atau sendok khusus obat. Selain tersedia dalam kemasan obat minum, alat ini juga bisa didapat dari apotek. Sebaiknya hindari penggunaan sendok dapur karena kurang akurat.
Dikutip dari Kids Health, jika anak meminum paracetamol terlalu banyak risikonya bisa merusak organ hati. Jadi, dosis obat benar-benar perlu diperhatikan.
![]() |
Mengukur dosis paracetamol anak berdasarkan berat badan
Dosis paracetamol sirup (120mg/5mL)
< 5 kg: tanya dokter
6,5 kg: 4 mL
8 kg: 5 mL
10 kg: 6 mL
15 kg: 9 mL
20 kg: 12 mL
25 kg: 15 mL
30 kg: 18 mL
35 kg: 21 mL
40 kg: 25 mL
45 kg: 28 mL
50 kg: 30 mL
Dosis paracetamol sirup (250mg/5mL)
< 5 kg: tanya dokter
6,5 kg: 2 mL
8 kg: 2,5 mL
10 kg: 3 mL
15 kg: 4,5 mL
20 kg: 6 mL
25 kg: 7,5 mL
30 kg: 9 mL
35 kg: 10 mL
40 kg: 12 mL
45 kg: 14 mL
50 kg: 15 mL
Catatan: Tunggu setidaknya 4 jam di antara dosis. Jangan memberikan lebih dari 4 dosis dalam 24 jam.
Baca jenis-jenis paracetamol untuk anak di halaman berikutnya ya, Bunda.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Simak juga video ketahui penyebab kepala Si Kecil demam tetapi tidak panas: