
parenting
Kenangan Najwa Shihab Awal Jadi Jurnalis, Sempatkan Pumping & Menyusui Saat Liputan Teroris
HaiBunda
Senin, 29 May 2023 17:20 WIB

Najwa Shihab mengawali karier-nya sebagai seorang reporter di salah satu stasiun TV. Ketika awal memasuki industri tersebut, Najwa mengaku dalam keadaan hamil, Bunda.
Masa-masa setelah melahirkan adalah masa di mana Najwa baru mengawali karier-nya. Karena keadaannya ini, ia juga banyak melakukan kompromi ketika yang dilakukan.
"Jadi terus aku ngelahirin, punya Izzat (anak), itu tuh awal-awal karier-ku banget. Dan aku ingat tuh jadi ada banyak kompromi-kompromi yang harus dilakukan," katanya merangkum dari kanal YouTube Maudy Ayuda, Sabtu (27/5/2023).
"Seharusnya aku liputan ini, tapi karena waktu itu Izzat masih terlalu kecil jadi aku memutuskan let go enggak mengambil penugasan liputan yang itu. Salah satunya waktu itu Irak, yang pergi sahabatku dan diculik pula," sambungnya.
Suami mendukung karier Najwa Shihab
Suami Najwa Shihab, Ibrahim Sjarief Assegaf, selalu mendukung karier Najwa di dunia kewartawanan. Bahkan, pria yang akrab disapa Baim ini rela mengikuti Najwa ketika ia ditugaskan meliput terorisme di Solo.
Ketika Najwa meliput peristiwa, sang suami dan anaknya berada di hotel. Setelah liputan, Najwa pun menyusui sang anak.
"Yang teroris di Solo nih aku sudah 2 sampai 3 kali menolak penugasan karena reporter desk politik hukum itu sebenarnya enggak terlalu banyak waktu itu. Jadi rotasinya tuh akan di situ sesuai desk," ungkap Najwa.
"Akhirnya aku bilang sama Baim 'i think i really need to go nih liputan terorisme ini'. Dan akhirnya dia ikut karena waktu itu Izzat masih menyusui, Izzat masih umur 6 bulan. Jadi dia ikut liputan, setelah aku liputan dia nungguin di hotel, aku balik, aku nyusuin, jadi dia yang jagain Izzat," lanjutnya.
Meski dalam keadaan sibuk, Najwa tetap berprinsip untuk terus menyusui sang anak hingga usia 2 tahun. Seperti apa kisahnya? Lihat selengkapnya pada laman berikutnya, ya.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
Saksikan lagi video mengenal gentle parenting berikut ini:
NAJWA SHIHAB TETAP MENYUSUI ANAK
Najwa Shihab/Foto: Instagram @najwashihab
Menyusui hingga usia 2 tahun
Meskipun dalam keadaan sibuk, Najwa Shihab selalu berprinsip untuk menyusui anaknya secara eksklusif. Menurut wanita yang akrab disapa Nana ini, menyusui anak adalah salah satu hal yang tidak bisa diberikan orang lain selain dirinya.
"Aku kan nyusuin. Jadi ada one thing yang memang waktu itu aku bersikeras pokoknya aku harus bisa nyusuin. Karena itu sesuatu yang enggak bisa dikasih orang lain selain aku," ungkap Nana.
Dalam keadaan sibuk dan tugas yang padat, Nana tetap bisa menyusui sang anak hingga usia 2 tahun, Bunda. Ia pun sangat bangga karena telah melewati masa-masa tersebut.
"Aku menyusui sampai 2 tahun, lho. And i'm so proud of that karena zaman dulu tuh belum gampang bawa termos-termos," ungkap Nana.
Najwa Shihab pumping di kamar mandi
Saat ini, Bunda mungkin sering melihat ruangan menyusui untuk para Bunda. Sayangnya, kala itu ruangan ini masih terlalu sedikit sehingga Nana harus melakukan pumping di kamar mandi tempat ia ditugaskan.
"Alat pompanya juga gede-gede banget. Dan kalau sekarang di mana-mana ada ruang menyusui, ya. Dulu tuh aku berteman akrab banget dengan kamar mandi di Polres, di gedung DPR, di manapun, karena penugasanku di situ," jelas Nana.
"Kadang tuh payudara keras karena belum dipompa tapi i love the whole experience kalau diingat-ingat sekarang, ya. Karena i made it menyusui 2 tahun enggak berhenti," tambah wanita kelahiran Makassar ini.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Parenting
Tragis Banget, Bocah 10 Tahun Diperkosa Kakak, Kini Hamil 8 Bulan

Parenting
Intip Kiprah 5 Anak Ustaz di Dunia Hiburan, Siapa Saja?

Parenting
Cerita Gibran Saat Jan Ethes Jatuh dari Tempat Tidur

Parenting
Tips Najwa Shihab supaya Anak 'Doyan' Baca Buku

Parenting
Kata Najwa Shihab Soal Kebiasaan Membaca Anak-anak


7 Foto
Parenting
7 Potret Gemas Shaquille Anak Roger & Cut Meyriska yang Sebentar lagi Punya Adik
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda