PARENTING
Ketahui Batas Waktu Pemberian Makan pada Anak untuk Cegah Si Kecil Rewel
Mutiara Putri | HaiBunda
Kamis, 18 Jan 2024 16:36 WIBMemberikan makan pada anak memang terlihat mudah, Bunda. Namun, ada berbagai aturan makan yang perlu diperhatikan, termasuk batas waktu pemberian makan.
Ketika memasuki usia 6 bulan, Si Kecil mulai diperbolehkan mengonsumsi Makanan Pendamping ASI (MPASI). MPASI sendiri bertujuan untuk melatih dan membiasakan bayi mengonsumsi makanan yang mengandung zat gizi yang dibutuhkan tubuh seiring dengan bertambahnya usia.
Menilik dari situs resmi yankes.kemkes.go.id, ada baiknya Bunda memperkenalkan MPASI secara bertahap pada Si Kecil. Awali dengan pemberian sedikit demi sedikit, tetapi jangan dipaksakan, ya.
Selain memerhatikan pemberian menu yang sesuai dengan usia dan kemampuan anak, Bunda juga harus memerhatikan batas waktu ideal pemberian makan anak, nih.
Batas waktu pemberian makan pada anak
Menurut Ahli Gizi Masyarakat, Dr. dr. Tan Shot Yen, M.Hum, anak-anak hanya diperbolehkan makan dalam waktu 30 menit. Bukan tanpa alasan, hal ini karena rasa kenyang akan muncul pada waktu tersebut.
"Kenapa 30 menit? Dalam waktu 30 menit rasa kenyang sudah muncul. Jadi mau makannya habis atau enggak habis, itu rasa kenyang sudah muncul," katanya dalam Instagram Live bersama HaiBunda, baru-baru ini.
Tak hanya itu, dr. Tan juga menjelaskan bahwa dalam waktu 30 menit, anak sudah enggan melihat makanan. Mereka juga mulai rewel dan tidak betah duduk dengan tenang.
"Yang kedua, ketahanan seorang manusia untuk melihat makanan itu 30 menit sudah selesai. Jadi 30 menit anaknya sudah enggak betah. dan kita sebagai yang nyuapin, kesabaran kita sudah sampai ke puncak kepala," ujarnya.
"Jadi, memang 30 menit adalah batas memberikan makan anak secara ideal," imbuh dr. Tan.
Lantas, bagaimana jika anak baru menyelesaikan dua suap makanan dalam waktu 30 menit ini? Simak penjelasan lengkap ahli pada laman berikutnya ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(mua/fir)
BUNDA PERLU LAKUKAN EVALUASI
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Mitos atau Fakta: Makan Telur Setiap Hari Bikin Anak Bisulan?
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
4 Tips Membuat MPASI Anti Gagal untuk Bayi 6 Bulan ala Chef Devina
9 Ikan Lokal Tak Kalah Bergizi dan Enak dari Salmon untuk MPASI Si Kecil
Resep Gadon Sapi untuk MPASI Anak Usia 1 Tahun, dan Menu Tinggi Kalori Lainnya
10 Menu Finger Food MPASI, Bantu Optimalkan Perkembangan Motorik Si Kecil
TERPOPULER
Keseruan Baby Shower YouTuber Nessie Judge Jelang Kelahiran Anak Pertama, Ini Potretnya
Hati-Hati, 7 Ucapan Sepele Ini Bikin Seseorang Salah Paham dan Tersinggung
3 Fitur Google dan YouTube untuk Mengawasi Konten Internet yang Tak Ramah Anak, Bunda Perlu Tahu
Alyssa Daguise Dapat Pesan Manis dari Maia Estianty Usai Jadi Menantu
7 Ciri-ciri Lubang Ular yang Menjadi Sarang di Rumah & Hal yang Perlu Dilakukan
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Kenali Gejala Post-Wedding Depression yang Rawan Dialami Pasutri Baru
3 Fitur Google dan YouTube untuk Mengawasi Konten Internet yang Tak Ramah Anak, Bunda Perlu Tahu
Hati-Hati, 7 Ucapan Sepele Ini Bikin Seseorang Salah Paham dan Tersinggung
Keseruan Baby Shower YouTuber Nessie Judge Jelang Kelahiran Anak Pertama, Ini Potretnya
Cara Beli Tiket Konser NCT Dream Jakarta 2025 di JIS Beserta Daftar Harganya
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
dr. Ayu Widyaningrum Raih Kartini Award untuk Inovasi Medis
-
Beautynesia
5 Tipe Overthinking yang Perlu Kamu Ketahui, Pernah Mengalaminya?
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
6 Gaya Kendall Jenner Pakai Dress Blazer Mini dengan Kerudung
-
Mommies Daily
10 Ide Kencan Romantis di Rumah untuk Pasangan Super Sibuk, Anti-Monoton dan Low Budget!