
trending
Hari Ini Jadwal KRL Kembali Normal, dari Pukul 04.00 hingga 24.00 WIB
HaiBunda
Senin, 19 Oct 2020 15:01 WIB

Mulai Senin (12/10/2020), jam operasional Kereta Rel Listrik (KRL)Â commuter line kembali normal. PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) kembali beroperasi mulai pukul 04.00 sampai 24.00 WIB.
"Jam operasional KRL Commuterline mulai Senin, 19 Oktober 2020, akan kembali normal melayani pengguna sebagaimana sebelum pandemi, yaitu mulai pukul 04.00 hingga menjelang pukul 24.00 WIB setiap harinya," kata Juru bicara PT KCI Anne Purba.
Anne berharap, di masa pandemi ini pengguna KRL bisa mengatur jadwal keberangkatan dan kepulangan. Hal ini bertujuan agar pengguna terhindar dari kepadatan di jam sibuk.
Selain itu, PT KCI masih membatasi jumlah setiap penumpang terkait pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), Bunda. Di setiap gerbong, masih akan diisi 74 orang per kereta atau 40 persen dari kapasitas pengguna KRL.
"Dengan penyesuaian operasional KRL commuter line ini, KCI mengajak pengguna KRL dapat mengatur jadwal keberangkatannya terutama pada jam sibuk sore hingga malam hari agar terhindar dari kepadatan di dalam kereta maupun stasiun," ujar Anne, dilansir CNN Indonesia, Senin (12/10/2020).
Bunda tidak perlu khawatir dengan jadwal dan kondisi kepadatan stasiun di masa pandemi ya. Terkait hal ini, pengguna KRL bisa mengakses informasi melalui aplikasi KRL access versi terbaru.
Semantara untuk melindungi diri dari virus Corona atau COVID-19, manajemen KCI berharap pengguna bisa mengikuti protokol kesehatan yang telah dianjurkan pemerintah. Protokol ini berupa 3 M, yaitu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, dan menjaga jarak.
"Dalam menerapkan 3M saat ini, pengguna KRL telah disiplin menggunakan masker yang efektif untuk mencegah droplet. Para pengguna juga sadar pentingnya cuci tangan," ucap Anne.
Di dalam kendaraan umum, selain jaga jarak dan mencuci tangan, menggunakan masker yang benar juga penting. Jika penggunaannya salah, maka risiko penularan bisa besar, Bunda.
Dilansir Times of India, berikut hal yang harus Bunda perhatikan saat menggunakan masker:
1. Masker harus menutup batang hidung dan mulut dengan baik.
2. Pahami bentuk dan fungsi masker. Misalnya untuk masker medis sekali pakai, sisi yang ada kawatnya harus ditempatkan di bagian atas. Tarik lipatan masker ke bawah hingga menutupi mulut dan dagu.
3. Jangan sering menyentuh masker. Apabila tak sengaja menyentuh, Bunda bisa segera mencuci tangan atau gunakan hand sanitizer beralkohol.
4. Jangan gunakan masker kotor atau basah. Bila menggunakan masker kain, pastikan mencucinya dengan air hangat dan detergen hingga bersih, lalu keringkan di bawah sinar matahari.
Baca Juga : 7 Cara Mengatasi Serangan Panik karena Corona |
Simak juga tips aman jaga jarak saat naik commuter line, dalam video berikut:
(ank/som)TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Trending
Ilmuwan Cina Laporkan Temuan Baru Virus NeoCov, Bukan COVID-19 Tapi Mematikan

Trending
Bunda Perlu Tahu, Virus COVID-19 Bisa Bertahan di Feses hingga Berhari-hari

Trending
Pasangan Ini Kritis Akibat COVID-19, Dahulu Anggap Corona Hanya Konspirasi

Trending
Bintang Film Harry Potter Ungkap Bayinya Positif COVID-19

Trending
Begini Daftar Prioritas Warga Penerima Vaksin COVID-19


7 Foto
Trending
7 Potret Vaksinasi Massal CT Corp, Dihadiri Warga dengan Antusias Bun
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda