TRENDING
Cerita Anggun Nurajijah, Anak Penjual Tahu yang Raih Emas di PON XX Papua
Asri Ediyati | HaiBunda
Rabu, 06 Oct 2021 14:04 WIBPekan Olahraga Nasional atau PON XX Papua diselenggarakan hingga 15 Oktober mendatang. Sejumlah atlet hebat mewakili masing-masing kontingen. Salah satunya atlet Judo asal kontingen Jawa Barat, Anggun Nurajijah.
Anggun berhasil menorehkan prestasi di PON XX Papua, Bunda. Ia mendapat medali emas di olahraga Judo kelas 45 kg putri. Anggun berhasil memboyong medali emas untuk Jawa Barat setelah mengalahkan lawannya pada tanggal 29 September 2021 lalu.
Alumni UBSI Kampus Karawang ini memang memiliki bakat di bidang bela diri sejak kecil, Bunda. Mengutip laman Ikatan Alumni UBSI, setiap tahun Anggun menorehkan prestasi gemilang.
Berikut prestasi yang telah berhasil Anggun dapatkan dalam tiga tahun terakhir:
- Juara 2 1St South East Asia SAMBO Championships 2018
- Juara 1 Judo PORDA XIII Jawa Barat 2018
- Juara 2 Kejurnas JUDO, Kartika CUP 2019
- Juara 1 Judo Pekan Olahraha Mahasiswa Tingkat Nasional (POMNAS) 2019
- Juara 1 Kejuaraan Judo Piala Gurbernur Jawa Barat 2019
- Juara 1 PON XX Papua 2021 Cabang Olahraga Judo 2021
Mendapat sejumlah prestasi bergengsi di olahraga Judo, Anggun pernah mengatakan, "Tidak cukup berdiam diri dan merasa puas dengan apa yang didapatkan saat ini, teruslah berlatih dan berjuang demi masa depan yang lebih cerah."
Inspiratif ya, Bunda? Tak hanya itu, masa kecil Anggun yang merupakan anak penjual tahu keliling ini menarik untuk dibahas, lho. Dalam wawancara kepada detikcom, Anggun Nurajijah mengaku pertama kali kenal Judo saat duduk di bangku sekolah dasar (SD).
"Pertama kali kenal Judo waktu kelas 5 SD. Berawal dari ikut teman main dan semakin lama menekuni olahraga bela diri Judo ini, saya jadi makin tertarik dan ingin terus berlatih judo," kata Anggun, Sabtu (2/10/2021).
Alumni SMA Negeri 4 Karawang ini lantas mengaku suka Judo karena banyak makna filosofis, Bunda. Makna filosofisnya tentang sikap diri dan disiplin, selain menguatkan fisik dan mental.
"Alasan saya suka Judo, karena olahraga beladiri ini menyenangkan, tidak hanya belajar ilmu beladiri tapi juga banyak manfaatnya seperti belajar disiplin, sikap diri, bertanggungjawab, sportivitas, menguatkan jasmani, atau fisik dan mental," kata atlet yang tinggal di Kampung Babakan Tengah, Kecamatan Karawang Timur ini.
Dari ketertarikan tersebut, Anggun mulai serius menekuni Judo hingga kemudian daftar ke Padepokan Judo Taruna Karawang. Dari situ, bakat Anggun terasah dan ia memenangkan berbagai kejuaraan.
Anggun juga menceritakan bahwa ia juga berkeinginan mengangkat derajat kedua orangtuanya. TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.
Simak video di bawah ini, Bun:
5 Fakta Greysia Polii Peraih Medali Emas Olimpiade 2020, Ternyata Sahabat Agnez Mo
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Ridwan Kamil Klarifikasi soal Atlet Ciamis Peraih Emas PON Pulang Naik Angkot
Kisah Bunga Arbela Peraih 3 Emas PON, Tertarik Olahraga Panahan dari Kelas 5 SD
Sumbang Medali Emas, Kenapa Atlet Muay Thai NTT Cuma Dijemput Pikap Usang?
5 Fakta soal Polemik Nagita Slavina Jadi Duta PON XX Papua
TERPOPULER
Mengenal Roche Peserta Coc Season 2 yang Kepintarannya Curi Perhatian, Ini 5 Potretnya
Ketahui Estimasi Total Biaya Operasi Caesar BPJS dan Tanpa BPJS
5 Resep Kue Singkong Kukus Sederhana yang Enak, Ekonomis, dan Anti Gagal
Wizzy Dapat Kejutan Manis Hamil Anak Kedua di Momen Ulang Tahunnya yang Ke-31
6 Tips Menabung ala Jepang agar Uang Cepat Terkumpul
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Piyu Padi dan Mantan Istri Kompak Hadiri Kelulusan SMA Sang Putri di Inggris, Ini Potretnya
Squid Game Season 3 Sudah Tayang! Intip Fakta Menarik dan Reaksi Para Pemain
5 Resep Kue Singkong Kukus Sederhana yang Enak, Ekonomis, dan Anti Gagal
Ketahui Estimasi Total Biaya Operasi Caesar BPJS dan Tanpa BPJS
SAKA Market Vol. 2: Green Trails Festival Sukses Digelar 2 Hari, Catat 6.500 Pengunjung
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Gading Marten Beri Gisel Nasihat soal Kenalkan Pacar ke Gempi
-
Beautynesia
Bikin Anak Memberontak, Ini 5 Kalimat Beracun yang Pantang Diucapkan Orangtua Menurut Ahli Parenting
-
Female Daily
Manis dan ‘Dreamy’, Intip Look Nadin Amizah saat Lamaran dengan Faishal Tanjung!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Hyeri Digosipkan Cinlok dengan Wootae di Lokasi Syuting, Ini Kata Agensi
-
Mommies Daily
10 Tayangan Terbaru Juli 2025: Dari Film Bioskop hingga Drama Korea