HaiBunda

TRENDING

Tiket Naik Candi Borobudur Rp750 Ribu, Netizen Menjerit: Mahal Sekali

Annisa A   |   HaiBunda

Minggu, 05 Jun 2022 14:20 WIB
Ilustrasi Candi Borobudur / Foto: Getty Images/iStockphoto/platongkoh
Jakarta -

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengumumkan kebijakan baru terkait destinasi wisata Candi Borobudur di Magelang, Jawa Tengah. Harga tiket untuk naik candi menjadi Rp750 ribu untuk turis lokal dan US$100 atau Rp1,4 juta untuk turis asing.

Selain itu, pemerintah juga akan membatasi kuota pengunjung yang diperbolehkan naik ke Candi Borobudur setiap harinya, yakni hanya menjadi 1.200 orang per hari.

Hal tersebut ia sampaikan lewat akun Instagram pribadinya, @luhut.pandjaitan. Ia mengatakan bahwa saat ini pemerintah sedang bekerja sama untuk mengembangkan konsep Candi Borobudur sebagai laboratorium konservasi cagar budaya bertaraf internasional.


Luhut menegaskan, rancangan itu telah sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo mengenai prinsip ekonomi Indonesia.

"Borobudur bukan hanya menjadi salah satu dari lima destinasi wisata super prioritas, tetapi juga destinasi wisata berkualitas. Saya juga memastikan penerapan prinsip ekonomi biru, hijau, dan sirkular sudah mulai diterapkan sesuai dengan arahan Presiden @jokowi," tulis Luhut.

Banner Cara Percepat Pembukaan Saat Persalinan/ Foto: HaiBunda/ Novita Rizki

Luhut kemudian memaparkan harga tiket terbaru untuk turis yang ingin naik Candi Borobudur yang tengah mereka rencanakan. Meski mengalami kenaikan untuk turis lokal dan mancanegara, Luhut mengatakan harga tiket masuk untuk para pelajar dibanderol cukup murah.

"Kami juga sepakat dan berencana untuk membatasi kuota turis yang ingin naik ke Candi Borobudur sebanyak 1.200 orang per hari, dengan biaya 100 dollar untuk wisman dan turis domestik sebesar Rp750 ribu. Khusus untuk pelajar, kami berikan biaya Rp5.000 saja," terangnya.

Selain menetapkan harga tiket baru, Luhut Pandjaitan juga melakukan upgrade terbaru terkait transportasi ramah lingkungan untuk menuju Candi Borobudur.

Pihaknya kini akan melakukan uji coba bus listrik. Nantinya, bus tersebut menjadi kendaraan pariwisata yang dapat digunakan oleh masyarakat. Bus ini tak hanya dipakai untuk menuju Candi Borobudur, melainkan juga beberapa destinasi wisata lokal lainnya.

"Maka dari itu, mulai hari ini akan dilaksanakan uji coba penggunaan bus listrik sebagai shuttle bus kendaraan pariwisata," kata Luhut.

"Rute perjalanan shuttle bus ini meliputi Borobudur-Malioboro-Prambanan. Dengan menggunakan kendaraan listrik dan EBT, saya rasa akan semakin mempertegas komitmen Indonesia dalam penggunaan energi ramah lingkungan," tuturnya.

Luhut Pandjaitan kemudian menjelaskan tujuan kenaikan harga tiket naik Candi Borobudur. Sementara itu, banyak netizen merasa keberatan dengan harga tiket masuk yang baru. Baca di halaman berikutnya, Bunda.

Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

(anm/pri)
ALASAN HARGA TIKET BOROBUDUR NAIK

ALASAN HARGA TIKET BOROBUDUR NAIK

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

Squid Game Season 3 Sudah Tayang! Intip Fakta Menarik dan Reaksi Para Pemain

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

7 Ciri-ciri Lubang Ular yang Menjadi Sarang di Rumah & Hal yang Perlu Dilakukan

Mom's Life Amira Salsabila

Psikolog Ungkap Satu Kalimat yang Harus Dihindari agar Anak Tak Trauma setelah Dengar Pertengkaran

Parenting Kinan

Tampil Beda! Adinia Wirasti dan Suami Bule Kenakan Pakaian Adat Jawa, Ini 5 Potretnya

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Mengerikan! Inilah Azab untuk Suami yang Berselingkuh dalam Islam

Mom's Life Triyanisya & Randu Gede

Alyssa Daguise Dapat Pesan Manis dari Maia Estianty Usai Jadi Menantu

Mom's Life Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Keseruan Baby Shower YouTuber Nessie Judge Jelang Kelahiran Anak Pertama, Ini Potretnya

Cara Beli Tiket Konser NCT Dream Jakarta 2025 di JIS Beserta Daftar Harganya

7 Ciri-ciri Lubang Ular yang Menjadi Sarang di Rumah & Hal yang Perlu Dilakukan

Psikolog Ungkap Satu Kalimat yang Harus Dihindari agar Anak Tak Trauma setelah Dengar Pertengkaran

Rekomendasi Sunscreen untuk Lindungi Kulit, Pilihan Tepat untuk Wajah Anti Kusam

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK