KEHAMILAN
10 Daftar Rumah Sakit dan Klinik Bayi Tabung Beserta Kisaran Biayanya
Annisa Karnesyia | HaiBunda
Jumat, 08 Jul 2022 17:37 WIBProgram bayi tabung kini sedang populer di Indonesia, Bunda. Bayi tabung atau in vitro fertilization (IVF) merupakan salah satu metode untuk memiliki momongan.
Slama proses IVF, sel telur akan dibuahi dengan sperma di laboratorium. Kemudian hasilnya berupa embrio akan dipindahkan ke rahim.
Persentase keberhasilan bayi tabung
Pada tahun 2019, Centers for Disease Control and Prevention (CDC) memperkirakan angka keberhasilan program bayi tabung menurut usia. Persentase kelahiran hidup dari program ini, yakni:
- 52,7 persen pada usia di bawah 35 tahun
 - 38 persen di antara usia 35 sampai 37 tahun
 - 24,4 persen antara usia 38 sampai 40 tahun
 - 7,9 persen pada usia di atas 40
 
Statistik dan persentase ini bervariasi tergantung di mana prosedur berlangsung ya, Bunda.
Daftar rumah sakit dan klinik bayi tabung
Di Indonesia, program bayi tabung sudah mulai populer. Banyak pasangan suami istri memulai program setelah didiagnosis mengalami masalah keseburan. Tak cuma di rumah sakit, ada juga klinik fertilitas yang menyediakan layanan khusus bayi tabung untuk pasangan suami istri di Indonesia.
Mengutip berbagai sumber, berikut 10 daftar rumah sakit dan klinik bayi tabung yang ada di Indonesia:
1. Klinik Edelweiss Rumah Sakit Hermina
Rumah Sakit Hermina Bekasi memiliki klinik bayi tabung untuk program hamil nih, Bunda. Melansir dari laman resmi Hermina Hospitals, harga paket bayi tabung di tempat ini mulai dari Rp40 juta.
Harga ini mencakup obat stimulasi, Ovum Pick Up atau pengambilan sel telur, dan Intra Cytoplasmic sperm injection (ICSI). Sementara untuk harga embrio transfer berkisar Rp10 juta. Harga-harga tersebut sudah masuk dalam promo hingga Juli 2022.
Klinik Bayi Tabung Edelweiss Hermina
Alamat :
RS Hermina Bekasi
Jl. Kemakmuran No.39, RT.004/RW.003, Marga Jaya, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jawa Barat 17141
Hunting 021 - 8842121 atau 0812-8491-9197
2. Bocah indonesia
Bocah Indonesia adalah klinik fertilitas yang juga banyak diminati Seleb Indonesia. Biaya program hamil dengan bayi tabung di sini meliputi biaya pemeriksaan, fasilitas, tindakan bayi tabung, dan obat-obatan. Estimasi biaya program bayi tabung di sini mulai dari Rp65 juta.
Alamat: Primaya Hospital Tangerang Lantai 7, Jalan. MH. Thamrin No. 3, RT. 003/RW. 001, Panunggangan Utara, Kec. Pinang, Kota Tangerang, Banten
Telepon: (021) 50200800
3. Morula IVF
Morula IVF merupakan klinik fertilitas terbesar di Indonesia, Bunda. Klinik ini kerap menjadi langganan para artis Tanah Air.
Nah, kisaran biaya program bayi tabung di sini ditentukan dari fasilitas, tindakan medis, serta biaya pengobatan. Biaya di klinik fertilitas ini mulai dari Rp65 juta.
Selain bayi tabung, klinik ini juga menyediakan layanan seperti inseminasi intraurine, ovulasi induksi, tracking cycle, VIP incubator, laparoskopi, serta pemeriksaan sperma.
Saat ini sudah ada 10 klinik Morula IVF tersebar di Indonesia, seperti di Jakarta, Padang, Surabaya, Depok, Bandung, Pontianak, Makassar, Yogyakarta, Tangerang, dan Ciputat.
Alamat di Jakarta: THE BIC Jalan Teuku Cik Ditiro No. 12-14, RT.8/RW.2 Gondangdia, Kec. Menteng Kota Jakarta Pusat
Telepon: 150483
4. Rumah Sakit Omni Alam Sutera
Biaya program bayi tabung di Rumah Sakit EMC Alam Sutera mulai dari Rp52 juta. Biaya ini meliputi:
- Stimulasi ovarium dengan Gonal F atau Menopur 1200 IU
 - Ovidrel 250 IU untuk 1 kali
 - Cetrotide untuk 3 kali
 - Ovum Pick Up (OPU)
 - Intracytoplasmic Sperm Injection (ICSI)
 - Transfer Embrio
 
Alamat: Jalan Alam Sutera Boulevard Kav. 25, Pakulonan, Kota Tangerang Selatan, Banten
Telepon: 0857 3700 2890 (WhatsApp)
Simak juga cerita Anisa Rahma hamil anak kembar dari proses bayi tabung, dalam video berikut:
(ank/rap)
        DAFTAR RUMAH SAKIT DAN KLINIK FERTILITAS UNTUK BAYI TABUNG
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Pedih! Kisah Wanita Melahirkan Bayi Orang Lain karena Embrio Tertukar
Bunda, Begini lho Proses Transfer Embrio ke Rahim pada Program IVF
Hal yang Perlu Diketahui Sebelum Memutuskan Program Bayi Tabung
5 Seleb Cantik Sabar Menanti Momongan, Asmirandah Hamil Setelah 7 Tahun Nikah
TERPOPULER
7 Potret Rumah Rossa yang Baru Direnovasi, Intip Sudut Kolam Renang Kekinian dan Asri
Cara Diet Aktor Hollywood Turunkan Berat Badan 113 Kg
5 Potret Pernikahan Artis Korea Kim Ga Eun & Yoon Sun Woo, Lamarannya Bak Drakor
Terpopuler: Photoshoot Keluarga Aaliyah & Thariq bersama Baby Arash
Potret Kedekatan Samuel Rizal dan Sang Putri yang Kini Jadi Atlet Renang
REKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sabun Bayi untuk Kulit Kering dan Sensitif
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Sabun Cuci Muka atau Facial Wash yang Aman untuk Ibu Hamil Berjerawat
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Susu Bebas Laktosa untuk Anak yang Aman
KinanREKOMENDASI PRODUK
10 Susu UHT untuk Anak 1 Tahun yang Aman Dikonsumsi
KinanTERBARU DARI HAIBUNDA
9 Buah Kaya Asam Folat Menurut Ahli Nutrisi, Baik Dimakan saat Hamil
7 Potret Rumah Rossa yang Baru Direnovasi, Intip Sudut Kolam Renang Kekinian dan Asri
Cara Diet Aktor Hollywood Turunkan Berat Badan 113 Kg
5 Potret Pernikahan Artis Korea Kim Ga Eun & Yoon Sun Woo, Lamarannya Bak Drakor
Terpopuler: Photoshoot Keluarga Aaliyah & Thariq bersama Baby Arash
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
- 
                
                Insertlive
Ini yang Bakal Dilakukan Raisa Jika Diselingkuhi Pasangan
 - 
                
                Beautynesia
5 Negara Bebas Visa bagi WNI di Benua Eropa, Liburan Jadi Lebih Mudah!
 - 
                
                Female Daily
Cari yang Muted atau Bright? Ini Rekomendasi Blush yang Layak Dicoba
 - 
            
                CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
 - 
                
                Wolipop
Kisah Haru Wanita yang Cari Ayah Kandung Lewat Tes DNA, Hasilnya Tak Terduga
 - 
                
                Mommies Daily
7 Ide Pekerjaan Dari Rumah untuk Ayah, Bisa Tetap Cuan dan Punya Banyak Waktu dengan Keluarga