KEHAMILAN
Kenali Tanda-tanda Kehamilan Palsu, Penyebab dan Cara Mengetahuinya
Melly Febrida | HaiBunda
Jumat, 07 Apr 2023 19:45 WIBBunda mengalami gejala hamil tapi setelah cek ternyata tidak hamil? Ini dikenal dengan kehamilan palsu atau pseudocyesis. Kenali tanda-tanda kehamilan palsu, penyebab dan cara mengetahuinya, Bunda.
Pada wanita yang mengalami kehamilan palsu kemungkinan mengalami gejala hamil seperti mual, payudara membengkak serta lunak. Bahkan tiga perempat wanita dengan kehamilan palsu bisa merasakan janinnya bergerak, atau mengalami nyeri persalinan.
Layan Alrahmani, M.D., ob-gyn, MFM, mengatakan bahwa kehamilan palsu ini jarang terjadi. Perkiraannya berkisar dari 1 sampai 6 kasus per 22.000 kelahiran di Amerika Serikat. Kehamilan palsu ini sering terjadi di masa lalu, sebelum menggunakan USG secara luas.
Menurutnya, 80 persen wanita yang mengalami kehamilan palsu sudah menikah dan sebagian besar berusia 20 dan 44 tahun meski ini bisa terjadi pada usia berapapun. Seorang wanita bisa mengalami kehamilan palsu lebih dari satu kali, bahkan bisa terjadi pada pria dan ini sangat jarang terjadi. Ini disebut kehamilan simpatik atau sindrom Couvade.
Apakah kehamilan palsu sama dengan kehamilan delusi? Ternyata tidak sama. Pada kehamilan delusi, wanita tidak mengalami gejala kehamilan. Wanita yang berkhayal hamil adalah orang yang sakit jiwa dan percaya bahwa hamil, meskipun tidak bergejala apapun.
"Penting bagi dokter untuk membedakan keduanya karena kehamilan delusi membutuhkan perawatan psikiatri yang berbeda dari kehamilan palsu," kata Alrahmani dilansir dari Babycenter.
Tanda dan penyebab kehamilan palsu
Tanda atau gejala kehamilan palsu, kata Alrahmani,pada dasarnya sama dengan kehamilan, termasuk:
Perubahan menstruasi (tidak ada periode atau siklus tidak teratur)
Berat badan naik, perut buncit
Payudara membesar dan lembut
Sensasi gerakan janin
Gejala gastrointestinal dan nyeri perut
Mual
Muntah
Sering buang air kecil
Mengidam makanan
Lama gejala kehamilan palsu
Berapa lama gejalanya? "Wanita dengan kehamilan hantu mungkin memiliki gejala selama beberapa minggu, selama 9 bulan, atau lebih lama," jelas Alrahmani.
Pada wanita yang mengalami kehamilan palsu, tambah Alrahmani, pada tes kehamilannya akan negatif. Tubuhnya tidak memproduksi human chorionic gonadotropin (hCG), hormon kehamilan. Ultrasonografi juga akan mengungkapkan bahwa tidak ada bayi.
Lantas apa penyebab kehamilan palsu? Klik halaman berikutnya untuk mengetahui jawabannya.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
Simak juga arti mimpi haid, apakah pertanda hamil. Temukan jawabannya dalam video di bawah ini:
PENYEBAB & CARA MENGETAHUI KEHAMILAN PALSU
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Wanita Italia Palsukan Kehamilan 17 Kali Demi Tunjangan, Sampai Dapat Rp1,8 M Bun
5 Penyebab Wanita Bisa Alami Kehamilan Palsu, Termasuk Trauma Masa Kecil
9 Penyebab Keguguran, dari Faktor Genetik hingga Penyakit Kronis
Catat Bunda, Ini 4 Nutrisi Penting untuk Ibu Hamil 2 Bulan
TERPOPULER
KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak
Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
7 Cara Menghadapi Mertua Egois yang Selalu Memaksakan Kehendak
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Atalia Praratya Tak Kuasa Tahan Tangis Curhat Diterpa Badai Ujian Hidup
-
Beautynesia
5 Tanda Rumah yang Dapat Tunjukkan Penghuninya Dilanda Stres
-
Female Daily
Dreamgirls The Musical oleh Glitz Production Hadirkan Sentuhan Pesona Broadway di Jakarta
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Potret Cantik 'Dewi eSports' yang Curi Perhatian di Acara LoL Worlds 2025
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!