KEHAMILAN
Doula atau Bidan, Mana yang Terbaik untuk Dampingi Bunda saat Persalinan?
Nurul Jasmine Fathia | HaiBunda
Senin, 18 Sep 2023 21:45 WIBPersalinan menjadi proses yang sangat penting setelah Bunda mengandung Si Kecil selama 9 bulan. Pengalaman melewati proses persalinan tentunya berbeda pada setiap ibu hamil, ada yang bersalin dengan cepat dan ada juga yang membutuhkan waktu lama.
Dalam setiap proses persalinan, normalnya Bunda dibantu oleh tenaga kesehatan yang pastinya sudah ahli. Namun, tahukah jika sebenarnya tak hanya dokter dan suster yang membantu ibu hamil saat proses persalinan?
Selain dokter dan suster, doula dan bidan juga memegang peranan penting dalam proses persalinan lho Bunda. Kira-kira apa ya perbedaan antara doula serta bidan, dan mana yang terbaik untuk dampingi Bunda saat persalinan?
Mengenal profesi doula
Profesi doula memang baru populer di Indonesia beberapa tahun belakangan. Doula sendiri bukan bagian dari tenaga medis yang dilatih khusus untuk membantu proses persalinan. Doula hanya bertugas memberi dukungan secara psikologis saat persalinan.
Tak sedikit juga doula yang telah bersertifikat dan bisa membantu Bunda melakukan aktivitas fisik seperti yoga yang bisa memudahkan proses persalinan. Saat bersalin biasanya doula juga akan memberikan tips-tips mudah untuk meringankan kontraksi, khususnya untuk Bunda yang bersalin secara normal.
"Kami dilatih untuk membantu dalam mengambil keputusan selama persalinan, kami dilatih untuk membimbing ibu hamil, sehingga ketika melahirkan ibu merasa kuat dengan pilihan yang dibuat. Kami memberikan dukungan fisik, emosional, dan informasional." Ujar Elizabeth Joy, seorang doula, dikutip dari Parents.
Mengenal profesi bidan
Berbeda dengan doula, bidan adalah bagian dari tenaga medis profesional yang telah terlatih untuk membantu Bunda secara medis saat proses persalinan dan pasca persalinan.
Bidan sendiri tugasnya itu bukan hanya untuk kehamilan dan persalinan, tapi membantu siklus kehidupan wanita, dari remaja sampai lansia," kata Bidan Jamilatus Sa'diyah atau akrab disapa Bidan Mila, saat dihubungi HaiBunda, beberapa waktu lalu.
Sebenarnya dari perencanaan kehamilan sampai pasca remaja masih ada tugas bidan di situ. Di bidan juga dapat mempersiapkan wanita dari remaja agar nantinya siap menjadi ibu yang sehat, sehingga kehamilannya juga bisa menjadi lebih sehat," sambungnya.
Bidan dapat memberikan saran medis selama masa kehamilan, proses persalinan, dan pasca persalinan. Saran medis yang diberikan tentunya terpercaya karena para bidan telah dilatih dan memiliki sertifikasi khusus untuk hal tersebut.
Secara sederhana perbedaan doula dan bidan terletak pada tugas mereka saat persalinan. Seorang doula hanya bertugas memberi dukungan secara emosional dan tidak diperkenankan untuk melakukan tindakan medis. Sedangkan, bidan diperkenankan untuk membantu dari sisi medis selama persalinan.
Mana yang terbaik?
Mengingat fungsi doula dan bidan yang berbeda, Bunda perlu mempertimbangkan berbagai aspek sebelum memilih mana yang tepat untuk dampingin saat persalinan.
Melansir dari Healtline, jika membutuhkan pendampingan secara emosional, doula bisa menjadi pilihan yang tepat. Namun, jika Bunda memiliki kekhawatiran secara medis, maka bidan adalah solusinya.
Selain itu penting juga untuk mencari doula atau bidan yang bersikap baik, ramah, dan senantiasa menghormati keputusan Bunda selama persalinan. Jangan sampai Bunda salah memilih doula atau bidan dan membuat persalinan menjadi tidak nyaman.
Bukan hal yang sulit untuk menemukan jasa doula dan bidan di tengah kecanggihan dunia internet saat ini. Bunda bisa menemukannya di media sosial, tapi pastikan doula atau bidan tersebut memiliki reputasi yang baik.
Lalu, apa saja keuntungan yang bisa didapatkan jika memilih doula atau bidan untuk dampingi Bunda saat persalinan? Yuk simak lebih lengkap pada halaman berikutnya.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

KEUNTUNGAN MEMILIH DOULA DAN BIDAN UNTUK DAMPINGI PERSALINAN
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
5 Bidan yang Suka Kasih Tips Jaga Kehamilan & Olahraga Ringan
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Banyak Bantu Persalinan Artis, Ternyata Bidan Mila Paling Kagum Pada Seleb Ini
Apa Perbedaan Bidan, Doula, dan Praktisi Hypnobirth? Pakar Menjawab
Kisah Bidan Mila Kagum dengan Bunda yang Bersalin Selama 3 Hari 2 Malam
Bunda Perlu Tahu, Perbedaan Obgyn, Bidan, dan Doula
TERPOPULER
Bersahabat 30 Th, KD Ajak Keluarga Kunjungi Rumah Siti Nurhaliza di Malaysia
Gaya Febby Rastanty saat Dampingi Suami Polisi di Acara Hari Bhayangkara, Ini 5 Potretnya
7 Artis Ganti Profesi Setelah Pindah ke Luar Negeri, Jadi Perawat hingga Tukang Las
7 Soft Skill yang Harus Dimiliki Pencari Kerja, Salah Satunya Berempati
15 Resep Camilan Sehat untuk Anak saat Liburan, Biar Enggak Jajan Terus Bun!
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Gaya Febby Rastanty saat Dampingi Suami Polisi di Acara Hari Bhayangkara, Ini 5 Potretnya
7 Soft Skill yang Harus Dimiliki Pencari Kerja, Salah Satunya Berempati
15 Resep Camilan Sehat untuk Anak saat Liburan, Biar Enggak Jajan Terus Bun!
Bersahabat 30 Th, KD Ajak Keluarga Kunjungi Rumah Siti Nurhaliza di Malaysia
Langkah Aman Mengatasi Demam Anak di Rumah, Ini yang Harus Dilakukan Orang Tua
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Ahmad Dhani Sindir Selera Humor Maia Estianty & Mulan Jameela: Sama-sama Garing!
-
Beautynesia
7 Pemain Film Korea Omniscient Reader yang Segera Tayang, Ada Lee Min Ho hingga Ahn Hyo Seop
-
Female Daily
Sudah Tayang di Bioskop, Ini 3 Alasan Kamu Wajib Nonton ‘F1: The Movie’!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Gaya Lisa BLACKPINK Jadi Model Iklan PlayStation, Tampil Edgy dengan Wig Bob
-
Mommies Daily
Istri Sering Menolak Berhubungan Seks? Ini 12 Alasan yang Suami Harus Tahu