MENYUSUI
3 Cara Efektif Bantu Atasi Berat Badan Bayi ASI yang Sulit Naik
Dwi Indah Nurcahyani | HaiBunda
Senin, 17 Jan 2022 20:01 WIBJakarta - Rutin menyusu, tetapi kenapa berat badan (BB) Si Kecil tidak bertambah signifikan ya, Bunda? Hmm, jadi bingung deh. Cari tahu yuk, bagaimana cara mengatasi bayi ASI susah naik BB.
Ya, sebagian besar bayi memang tak mengalami masalah dengan berat badannya. Namun, sebagian bayi yang disusui memang akan bertambah berat badannya dalam pola yang konsisten selama mereka sering menyusu dengan baik.
Meski demikian nih, Bunda juga perlu menyadari bahwa bayi yang minum ASI akan bertambah BB secara perlahan atau tidak konsisten karena mungkin tidak mendapatkan cukup ASI.
"Karena itu, nutrisi yang cukup tentu saja penting untuk pertumbuhan dan perkembangan bayi. Inilah yang harus dilakukan agar BB bayi ASI bertambah sesuai yang diharapkan," ujar Donna Murray, RN, BSN, seorang registered nurse, seperti dikutip dari laman Very Well Family.
Perlu Bunda tahu bahwa semua bayi tumbuh dengan kecepatan perkembangan masing-masing, tetapi kenaikan BB bayi cenderung mengikuti pola yang cukup konsisten. Bayi baru lahir yang disusui dapat kehilangan hingga 10 persen dari berat lahir mereka selama lima hari pertama kehidupan.
Kemudian, pada saat bayi berusia 10 hingga dua minggu, mereka seharusnya mendapatkan kembali berat yang hilang. Setelah itu, selama tiga bulan berikutnya, bayi yang disusui bertambah sekira satu ons per hari.
Tentu saja, semua bayi tidak bisa disamaratakan pertumbuhannya ya, Bunda. Beberapa anak biasanya tumbuh lebih lambat daripada yang lain. Selama bayi menyusu dengan baik dan pemeriksaan kesehatannya tepat sasaran, kenaikan BB yang lebih lambat mungkin tak menjadi masalah.
Tetapi, kenaikan BB merupakan tanda terbaik bahwa mereka mendapatkan cukup ASI. Ketika bayi bertambah BB lebih lambat dari yang diharapkan, artinya mereka tidak mendapatkan ASI yang cukup.
Jika bayi baru lahir tidak kembali ke berat lahirnya dalam dua minggu atau tidak bertambah BB secara konsisten setelahnya, artinya ini mengindikasikan ada masalah menyusui ya, Bunda.
Klik di halaman selanjutnya ya, Bunda.
Simak juga video tentang buah-buahan yang baik dikonsumsi saat menyusui di bawah ini ya.
3 TIPS MENGATASI BAYI ASI SUSAH NAIK BB
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Selain dari Warna Areola, Ini 7 Ciri Payudara yang Normal dan Sehat
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
5 Jenis Susu untuk Ibu Menyusui, Enak dan Ampuh Bikin Bayi Tambah Gemuk
Selain BB Bayi Jadi Sulit Naik, ASI yang Kurang Nutrisi Bisa Sebabkan Dehidrasi
Berat Badan Bayi Cepat Naik saat Diberikan ASI Eksklusif, Normalkah Bun?
3 Cara Mudah Menjaga Kenaikan Berat Badan Bayi yang Diberi ASI Eksklusif
TERPOPULER
Suri Jabrik Ponakan Luna Maya yang Cantik dan Jago Surfing, Intip Potretnya
Selain dari Warna Areola, Ini 7 Ciri Payudara yang Normal dan Sehat
Deretan Bunda Artis yang Punya Suami Berprofesi Sebagai Pengacara
Bukan Sekadar Takdir, Ada Penjelasan Ilmiah di Balik Kesamaan Bulan Kelahiran Ibu dan Anak
Jennifer Bachdim Seru-Seruan Masak Seblak Sehat Bareng Ayahanda, Intip Potret Kekompakannya
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sabun Bayi untuk Kulit Kering dan Sensitif
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Sabun Cuci Muka atau Facial Wash yang Aman untuk Ibu Hamil Berjerawat
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
Belum Haid tapi Perut Kram, Apakah Tanda Ovulasi?
6 Tren Makanan yang Bakal Curi Perhatian di 2026
Suri Jabrik Ponakan Luna Maya yang Cantik dan Jago Surfing, Intip Potretnya
Selain dari Warna Areola, Ini 7 Ciri Payudara yang Normal dan Sehat
Bukan Sekadar Takdir, Ada Penjelasan Ilmiah di Balik Kesamaan Bulan Kelahiran Ibu dan Anak
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
6 Rekomendasi Drakor Romantis Terbaik, Tersedia di Netflix
-
Beautynesia
Fakta-Fakta Penemuan Kerangka di Kwitang: Hasil Tes DNA Identik dengan Korban Demo yang Hilang
-
Female Daily
Perut Begah karena Usus Kotor? Ini 5 Jus yang Wajib Kamu Coba!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Ramalan Zodiak 9 November: Pisces Introspeksi Diri, Aquarius Lebih Sabar
-
Mommies Daily
12 Resto Halal dan Enak di PIK, Surga Kuliner Wajib Coba untuk Keluarga