HaiBunda

MOM'S LIFE

Bercinta Siang Hari, Lebih Menantang dan Tingkatkan Produktivitas

Dwi Indah Nurcahyani   |   HaiBunda

Minggu, 19 Apr 2020 20:00 WIB
Ilustrasi manfaat seks siang hari/ Foto: iStock
Jakarta - Merebaknya COVID-19 membuat Bunda Ayah mati gaya di rumah? Himbauan untuk melakukan isolasi mandiri, pasti memengaruhi jadwal kerja dan aktivitas di luar rumah.

Perubahan kebiasaan mau tak mau, bisa berimbas pada mood Ayah dan Bunda. Kalau tidak mencoba kompromi bisa memengaruhi jadwal hubungan intim lho.


Lantas, bagaimana solusinya? Melansir dari Metro, sebaiknya Bunda dan Ayah perlu mempertimbangkan cara baru yang menyenangkan dalam menghabiskan waktu bersama.


Salah satunya dengan memanfaatkan istirahat makan siang dengan quickie sex. Ya, seks kilat dipercaya bisa membuat seseorang jadi lebih produktif.

Sebuah penelitian menemukan bahwa efek positif orgasme pada produktivitas dapat bertahan hingga lima hari. Sehingga, sesi intim di awal minggu tentu dapat menambah energi selama sepekan ke depan bukan?

Menurut praktisi NLP, Sam Burgess, seks di siang hari harus dilakukan dengan cara yang sama seperti aktivitas fisik atau olahraga di siang hari untuk menambah produktivitas.

"Endorfin yang dikeluarkan saat bercinta dapat membantu seseorang membuat keputusan lebih baik karena orang tersebut lebih santai. Tetapi, sisi buruknya ialah seks dapat menambah rasa kantuk segera setelahnya," ujarnya.

Nah, di saat WFH seperti sekarang ini, agenda sex after lunch rasanya sangat menarik untuk dicoba, Bun. Untuk itu, perlu banget dimasukkan dalam jadwal Bunda dan suami.

Manfaat seks siang hari/ Foto: iStock

Apalagi, bukan rahasia lagi bahwa terkurung dalam keadaan seperti ini akan memberikan tekanan tersendiri dalam hubungan. Sesi seks di siang hari dapat menjadi penyelamat untuk menghalau penat, sekaligus memanaskan hubungan selama di rumah saja.

Untuk merealisasikannya, Bunda dan suami dapat mengatur jadwal yang disepakati bersama. Kemudian, bicarakan tentang bagaimana membagi tugas rumah tangga termasuk mendampingi anak-anak mengerjakan tugas, seperti dikutip dari laman Business Insider.


Terpenting, bicarakan dengan suami bagaimana mekanisme sesi intim akan dilakukan sehingga pekerjaan dan urusan domestik tidak terbengkalai. Oh ya, Bunda dan Ayah juga dapat lho memanfaatkan seks spontan yang dapat terjadi usai makan siang. Tentu ini akan lebih seru bukan?

Selamat bertualang, Bunda.

Simak juga fakta tentang social distancing untuk mencegah penularan virus Corona, dalam video berikut ini:



(rap/rap)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Potret Kaneishia Putri Bungsu Dede Yusuf yang Kini Ikuti Jejak Sang Ayah Jadi Aktris

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Apakah Klitoris akan Berubah Setelah Melahirkan? Ini Penjelasannya

Kehamilan Melly Febrida

Catat Bun! 7 Makanan ini Bantu Tingkatkan Daya Ingat Anak

Parenting Ajeng Pratiwi & Fauzan Julian Kurnia

12 Th Menikah, Ini Jawaban Sinta 'Keong Racun' saat Ditanya Mengapa Belum Kunjung Hamil

Kehamilan Amrikh Palupi

Cerita Xaviera Putri CoC Debut di TV Korea bareng Heo Seong Beom University War

Mom's Life Pritadanes & Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

10 Negara yang Diyakini Tetap Aman Meski ada Perang Dunia, Ada Indonesia?

5 Potret Kaneishia Putri Bungsu Dede Yusuf yang Kini Ikuti Jejak Sang Ayah Jadi Aktris

Apakah Klitoris akan Berubah Setelah Melahirkan? Ini Penjelasannya

10 Tempat dan Rumah Sunat di Semarang dan Sekitarnya, Lengkap dengan Estimasi Biaya

Catat Bun! 7 Makanan ini Bantu Tingkatkan Daya Ingat Anak

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK