MOM'S LIFE
4 Resep Camilan Murah dan Sehat untuk Keluarga, Bikin Dimsum Udang Yuk Bun
Melly Febrida | HaiBunda
Minggu, 30 Jan 2022 07:05 WIBMembuat camilan sendiri pastinya lebih murah dan sehat. Resep camilan murah dan sehat ini juga banyak macamnya, Bunda. Yang pasti, dengan membuat sendiri Bunda lebih tahu bahan-bahan sehingga lebih terjamin kebersihannya.
Ada berbagai jenis camilan yang Bunda bisa buat untuk keluarga dan disukai semua anggota keluarga. Misalnya saja dimsum udang ayam untuk Si Kecil atau cilok isi keju untuk suami dan Bunda.
Bunda juga bisa membuat tahu bulat sendiri di rumah atau camilan kue cubit. Untuk eksperimen Bunda di rumah, berikut Bubun rangkum empat resep camilan murah dan sehat dilansir dari berbagai sumber:
1. Resep dimsum udang ayam
Bahan:
- 15 kulit siomay/kulit dimsum
- 200 gram fillet ayam, potong dadu
- 100 gram udang kupas
- 50 gram labu siam, parut
- 90 gram tepung sagu
- 3 butir bawang merah, iris halus dan goreng
Bahan saus:
- 3 sdm saus sambal
- 2 sdm saus tomat
- 1 sdt gula pasir
- 1/2 sdt garam
- Secukupnya air hangat
Cara membuat:
- Siapkan food chopper, dan masukkan semua bahan kecuali tepung sagu, lalu proses hingga halus.
- Siapkan wadah, dan campurkan bahan-bahan yang sudah halus dengan tepung sagu di dalamnya.
- Aduk semua bahan hingga rata, lalu masukkan wortel parut dan daun bawang. Aduk lagi hingga tercampur rata.
- Olesi kulit dimsum dengan campuran minyak dan air, lalu isi dengan adonan. Satukan sisi-sisinya, lalu beri topping wortel.
- Kukus selama 20 menit atau hingga matang.
2. Resep cilok seledri isi keju
Bahan:
- 200 gr seledri
- 150 gr tepung kanji
- 100 gr tepung terigu
- Garam dan gula secukupnya
- ¼ sdt merica bubuk
- 100 ml air matang Keju cheddar secukupnya, potong dadu
Bumbu yang dihaluskan:
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 3 siung bawang merah, haluskan
Pelengkap:
- Saus kacang secukupnya
Cara membuat:
- Potong-potong seledri, blender hingga halus.
- Campur tepung kanji, terigu, seledri halus, garam, gula, merica, dan bumbu halus. Aduk hingga rata.
- Tuang air sedikit demi sedikit, uleni adonan sampai kalis. Ambil sejumput adonan, beri isian keju. Bentuk menjadi bulat-bulatan kecil.
- Didihkan air, rebus adonan sampai mengapung dan matang. Angkat, tiriskan. Sajikan cilok dengan saus kacang.
Resep camilan murah dan sehat lainnya, klik halaman berikutnya Bunda.
Tonton juga video resep bistik ayam untuk ide menu makan malam keluarga:
RESEP KUE CUBIT DAN TAHU BULAT SAYUR
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Resep Bento Cake Lucu & Aesthetic yang Mudah Dibuat
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
5 Resep Bolu Kukus Istimewa, Ini Tips Agar Empuk dan Mekar Sempurna Bun
4 Resep Ayam Panggang Enak dan Simpel, Bikin Ketagihan Bun
6 Resep Camilan untuk Si Kecil, Sehat dan Bernutrisi
5 Resep Puding Buah, Kudapan Manis yang Segar
TERPOPULER
KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita
Sudah Punya 11 Anak, Bunda Ini Umumkan Kehamilan Ke-12 dan Jadi Sorotan Netizen
7 Cara Menghadapi Mertua Egois yang Selalu Memaksakan Kehendak
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
7 Cara Menghadapi Mertua Egois yang Selalu Memaksakan Kehendak
5 Fakta Menarik tentang Sekuel KPop Demon Hunters 2029
3 Resep Sarapan Anti-inflamasi yang Bisa Mengurangi Peradangan, Cuma 10 Menit!
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Atalia Praratya Tak Kuasa Tahan Tangis Curhat Diterpa Badai Ujian Hidup
-
Beautynesia
5 Tanda Rumah yang Dapat Tunjukkan Penghuninya Dilanda Stres
-
Female Daily
Dreamgirls The Musical oleh Glitz Production Hadirkan Sentuhan Pesona Broadway di Jakarta
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Potret Cantik 'Dewi eSports' yang Curi Perhatian di Acara LoL Worlds 2025
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!