MOM'S LIFE
6 Tips Menghilangkan Bau Miss V agar Semakin Percaya Diri saat Berhubungan Seks
Kinan | HaiBunda
Jumat, 04 Feb 2022 21:45 WIBVagina setiap wanita diketahui bersifat unik alias berbeda masing-masing, termasuk dalam hal aroma khas yang dimilikinya. Ini bisa dipengaruhi oleh kebiasaan soal kebersihan, hingga pola makan.
Selain itu, bau pada Miss V juga mungkin dapat berubah seiring bertambahnya usia atau sebagai respons terhadap rangsangan tertentu. Dikutip dari Web MD, beberapa faktor yang diketahui dapat mengubah bau vagina untuk sementara waktu antara lain produksi keringat, aktivitas seksual, dan siklus menstruasi.
Banyak wanita sebenarnya merasa tak nyaman dengan kemungkinan bau yang dimiliki pada vaginanya, sebab faktanya vagina memang memiliki aroma khas tersendiri. Jika ada perubahan kecil pada aroma vagina karena faktor di atas, maka umumnya akan segera hilang dengan sendirinya.
Yang perlu dikhawatirkan yakni ketika bau vagina terus terjadi, disertai dengan gejala lain. Hal ini seperti nyeri saat buang air kecil atau berhubungan seks, gatal, serta muncul keputihan yang berwarna, maka sebaiknya diperiksakan ke dokter.
Nah, bagaimana tips menghilangkan bau Miss V agar semakin percaya diri saat berhubungan seks? Berikut ulasannya dilansir berbagai sumber:
1. Bersihkan secara teratur
Pembersihan vagina penting dilakukan secara rutin. Tapi ingatlah bahwa Bunda tak perlu melakukan douching, maupun menggunakan sabun yang menggunakan zat pewangi kimia berlebihan.
Vagina bersifat asam, sehingga secara alami mampu membunuh bakteri jahat sendiri. Jadi, Bunda hanya perlu air hangat untuk membasuhnya.
Penggunaan produk sabun yang berlebihan justru dapat memperburuk keadaan, membuat pertumbuhan bakteri di area vagina malah makin banyak.
2. Gunakan celana dalam longgar dan berbahan katun
Hindari memakai celana dalam yang terlalu ketat atau berbahan tak menyerap keringat. Hal ini dapat membuat area vagina menjadi lembap, sehingga rentan menjadi tempat berkembang biak jamur dan bakteri.
Jika terjadi terus-menerus, bukan tak mungkin vagina menimbulkan bau tak sedap.
3. Buang air kecil setelah berhubungan seks
Setelah berhubungan seks, jangan langsung tidur ya, Bunda. Ada baiknya basuh dulu vagina agar tetap bersih dan tak lembap. Buang air kecil juga penting dilakukan untuk 'membersihkan' sisa-sisa zat asing yang ada di sekitar vagina.
4. Konsumsi probiotik
Mengonsumsi probiotik dipercaya bisa meminimalkan risiko terjadinya vaginosis bakteri. Meski begitu bukti ilmiah mengenai hal ini masih sedikit.
Vaginosis bakteri sendiri merupakan infeksi yang disebabkan oleh terganggunya keseimbangan jumlah bakteri alami di dalam vagina. Sering kali saat kondisi ini terjadi, vagina menjadi rentan memiliki bau tak sedap.
Baca lainnya di halaman berikutnya ya, Bunda.
Tonton juga tips cegah bau tak sedap pada vagina berikut ini:

CUKA SARI APEL DAN KONSULTASIKAN KE DOKTER
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
7 Manfaat Morning Sex, Salah Satunya Bikin Awet Muda
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
5 Cara Merapatkan Miss V, Lakukan Secara Rutin agar Lebih Maksimal Bun
Jangan Lupa Buang Air Kecil Setelah Berhubungan Seks, Ini Alasannya Bun
Husband Stitch: Jahitan Tambahan pada Vagina yang Diklaim Puaskan Suami di Ranjang
7 Tips Merawat Miss V agar Tetap Sehat dan Nyaman saat Berhubungan Seks
TERPOPULER
Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya
Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya
Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk
Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli
Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Khayru Putra Gunawan Sudrajat Kerap Dibully saat Kecil, Kini Sudah Kuliah di Australia
Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya
Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk
Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli
Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Tamat, Drama Korea 'Our Unwritten Seoul' Cetak Rating Tertinggi Selama Tayang
-
Beautynesia
Top 5 List: Brand Lokal Tas dengan Kualitas "Baja" untuk Sehari-hari
-
Female Daily
Mulai Menjamur, Body Mist Diprediksikan Bakal Jadi Tren di Tahun 2025!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Ramalan Zodiak 1 Juli: Scorpio Harus Rendah Hati, Libra Siapkan Ide Baru
-
Mommies Daily
10 Pekerjaan yang Diprediksi Hilang Dalam 10 Tahun Akibat Kecanggihan Teknologi, Profesi Andakah Salah Satunya?