HaiBunda

MOM'S LIFE

Waspadai Romance Scams, Ini Batas Uang yang Harus Dikeluarkan untuk Orang Lain Bun

Mutiara Putri   |   HaiBunda

Senin, 28 Mar 2022 14:05 WIB
Ilustrasi Penipuan di Dating App/Foto: Getty Images/iStockphoto/AntonioGuillem
Jakarta -

Bunda sudah menonton serial Inventing Anna atau The Tinder Swindler? Ya, kedua serial ini merupakan kisah nyata tentang seorang penipu yang mencari mangsa lewat media sosial, Bunda.

Inventing Anna sendiri menceritakan tentang sosok wanita bernama Anna yang mendekati para konglomerat untuk memeras hartanya. Sementara itu, The Tinder Swindler menceritakan tentang Shimon Yehuda yang merayu wanita secara emosional kemudian menguras hartanya.

Kasus-kasus seperti ini bukanlah kasus langka, terutama di Indonesia, Bunda. Ada banyak wanita maupun pria single yang menggunakan aplikasi kencan atau dating apps untuk bertemu dan menjalin hubungan dengan orang baru.


Menurut seorang perencana keuangan, Putri Madarina, CFP, IFP, kasus penipuan yang didasari dengan hubungan asmara ini dinamakan dengan romance scams, Bunda.

"Menurut aku romance scams itu adalah di mana ada sekelompok penipu yang sengaja menjebak korbannya dengan modus percintaan. Jadi mereka misalnya mereka menggunakan identitas palsu, foto palsu, mereka mengontak dan menjaring korbannya ini di sosial media dan mereka melakukan aksinya di sana," ungkapnya pada HaiBunda beberapa waktu lalu.

Bagi Bunda yang memutuskan untuk berpisah dengan suami, media sosial dan aplikasi kencan online mungkin menjadi tujuan untuk mendapatkan perhatian lebih dari lawan jenis. Namun, ada hal yang perlu Bunda pertimbangkan sebelum men-download aplikasi ini.

"Oke, mau men-download dating apps, tapi tujuannya apa?" kata wanita yang akrab disapa Puma ini.

Putri mengungkapkan ada beberapa ciri seseorang akan melakukan penipuan di dating apps ini, Bunda. Misalnya saja berperilaku manis hingga enggan diajak bertemu.

"Misalnya mereka sangat manis dan sangat mengerti kita. Mereka itu menggunakan sosok seseorang yang tampan. Mereka punya pekerjaan matang dan background keluarga yang meyakinkan. Apalagi mereka enggak mau diajak ketemu offline atau sekedar video call," papar Bunda satu anak ini.

"Nah, ciri-ciri terakhir yang fatal dan valid kalau mereka adalah penipu adalah mereka pasti punya kejadian tertentu yang membuat kita mengeluarkanĀ uang dari dompet kita," sambungnya kemudian.

Ada banyak orang yang rela mengeluarkan banyak orang untuk kekasih mereka, padahal belum lama saling mengenal, Bunda. Dari sisi finansial, Putri mengungkap ada batasan uang yang perlu Bunda keluarkan, nih.

Klik baca halaman berikutnya, yuk.

Bunda, simak juga video aplikasi memasak yang bisa hasilkan uang berikut ini:



(mua/som)
BATAS PENGELUARAN UNTUK DIKELUARKAN KE ORANG LAIN

BATAS PENGELUARAN UNTUK DIKELUARKAN KE ORANG LAIN

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

7 Shio Ini Diprediksi Paling Cuan di 2022, Ada Shio Bunda?

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Tengku Dewi Putri Ungkap Titik Terendah Hidupnya: Diselingkuhi saat Hamil Anak Kedua

Kehamilan Amrikh Palupi

Cara Orang Tua Mendidik Bisa Pengaruhi Kepercayaan Diri dan Kecemasan Sosial Anak

Parenting Nadhifa Fitrina

Dijuluki Body Goals, Ini Diet & Olahraga Idol K-Pop Jihyo TWICE hingga Karina aespa

Mom's Life Annisa Karnesyia

Cara Memasak yang Ternyata Berbahaya bagi Ginjal, Simak Penjelasannya

Mom's Life Aisyah Khoirunnisa

Tes Darah Terbaru ini Mampu Prediksi Depresi Postpartum pada Ibu secara Akurat hingga 80 Persen

Kehamilan Melly Febrida

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Tengku Dewi Putri Ungkap Titik Terendah Hidupnya: Diselingkuhi saat Hamil Anak Kedua

Cara Orang Tua Mendidik Bisa Pengaruhi Kepercayaan Diri dan Kecemasan Sosial Anak

7 Artis Korea dengan IQ Tinggi, Ada Cha Eun Woo

Tes Darah Terbaru ini Mampu Prediksi Depresi Postpartum pada Ibu secara Akurat hingga 80 Persen

Dijuluki Body Goals, Ini Diet & Olahraga Idol K-Pop Jihyo TWICE hingga Karina aespa

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK