PARENTING
Anak 10-18 Tahun Rentan Kena COVID-19, IDAI: 30 Persen Meninggal Dunia
Annisa Karnesyia | HaiBunda
Jumat, 25 Jun 2021 11:17 WIBKasus positif COVID-19 di Indonesia melonjak selama beberapa pekan terakhir. Tak hanya orang dewasa, anak-anak pun banyak yang terpapar virus ini, Bunda.
Data nasional menunjukkan bahwa kasus positif COVID-19 pada anak usia 0-18 tahun adalah 12,5 persen. Sementara itu, data Case Fatality Rate (CFR) atau jumlah anak yang meninggal karena COVID-19 mencapai 3 sampai 5 persen.
Ketua Umum Ikatan Dokter Indonesia (IDAI), Prof. DR. Dr. Aman B. Pulungan, Sp.A(K), FAAP, FRCPI(Hon) menyampaikan bahwa 50 persen kematian anak karena COVID-19 terjadi pada balita. Selama seminggu ini, kasus kematian anak akibat COVId-19 ada sekitar 13 orang.
"Kita dari IDAI selalu mengatakan bahwa anak itu bisa kena COVID-19 dan bisa meninggal. Minggu ini yang meninggal ada sekitar 13 anak. Jadi, setiap hari itu ada dua anak yang meninggal dan ini cukup tinggi. Harusnya anak-anak itu tidak boleh meninggal," kata Aman, dalam Webinar Peran Anak Sebagai 2P (Pelopor dan Pelapor) dalam Penanggulangan Covid-19: Perspektif Perlindungan Anak via Zoom, Kamis (24/6/21).
Tak cuma pada balita, COVID-19 juga rentan tertular pada anak di kelompok usia 10-18 tahun, Bunda. Di rentang usia ini, anak remaja menjadi sorotan IDAI.
Menurut Aman, anak remaja cenderung sulit mendengarkan nasihat orang tua terkait COVID-19. Mereka justru lebih percaya dengan omongan teman sebaya atau orang sekitar yang dianggap hebat.
"30 persen yang meninggal antara usia 10-18 tahun dan ini kan usia remaja. Jadi remaja kita ini juga tidak bisa diatur. Mereka ini adalah kelompok manusia yang merasa dunia ini punya mereka, jadi mereka punya dunia sendiri," ujar Aman.
"Mereka ini tidak mau mendengarkan kecuali dari peer grup atau yang orang yang hebat. Kalau tidak mau mendengarkan apa kata kita, nanti mereka ini tidak akan sempat lagi melawati usai 18 tahun."
Aman mengatakan bahwa anak remaja sebenarnya bisa menjadi agen perubahan untuk teman sebayanya. Simak penjelasan lengkap di halaman berikutnya ya.
Simak juga kisah Fanny Fabriana saat keluarganya positif COVID-19, dalam video berikut:
(ank/som)
PERAN REMAJA HADAPI COVID-19
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Mungkinkah Anak di Bawah Usia 12 Tahun Divaksin Covid-19?
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
11 Tanda Anak Harus Segera Dibawa ke RS Saat Isoman, Napas Cepat hingga Demam
Kisah Anak 6 Tahun Kena Manifestasi Berat COVID-19, Ketua IDAI: Belum Sempat Vaksin
Waspada COVID-19 pada Anak, Kenali 13 Gejalanya Bunda
Ibunda Ungkap Pesan Terakhir Bocah 13 Tahun Sebelum Meninggal karena COVID-19
TERPOPULER
Puasa Nisfu Syaban & Ayyamul Bidh Februari 2026: Detail Tanggal, Niat, Hukum & Keutamaan
5 Potret Gaun Pengantin dan Resepsi Ranty Maria, Bak Putri Kerajaan
Potret Rafathar dan Rayyanza Tunaikan Ibadah Umrah Bersama Kedua Pengasuh
Angka Kelahiran di China Berada di Level Terendah Sejak 76 Th Lalu, Apa Penyebabnya?
11 Tanaman yang Bisa Mencerahkan Ruangan Gelap di Rumah
REKOMENDASI PRODUK
9 Sepatu Karet Perempuan Waterproof yang Nyaman saat Hujan, Cocok untuk Kerja
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
9 Underpad Bayi untuk Perlindungan Maksimal, Pilih yang Aman dan Bagus Bun!
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Bidet Portable yang Bisa Dibawa Ibu Hamil saat Bepergian & Liburan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
30 Vitamin yang Bagus untuk Ibu Hamil agar Tetap Sehat
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
8 Rekomendasi Yogurt untuk Ibu Hamil, Ketahui Risiko & Manfaatnya
Natasha ArdiahTERBARU DARI HAIBUNDA
5 Potret Gaun Pengantin dan Resepsi Ranty Maria, Bak Putri Kerajaan
Puasa Nisfu Syaban & Ayyamul Bidh Februari 2026: Detail Tanggal, Niat, Hukum & Keutamaan
Potret Rafathar dan Rayyanza Tunaikan Ibadah Umrah Bersama Kedua Pengasuh
Angka Kelahiran di China Berada di Level Terendah Sejak 76 Th Lalu, Apa Penyebabnya?
11 Tanaman yang Bisa Mencerahkan Ruangan Gelap di Rumah
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Catherine O'Hara, Ibu Kevin di Home Alone Meninggal Dunia pada Usia 71 Tahun
-
Beautynesia
Hati-Hati, 5 Tanda Kamu Sedang Berhadapan dengan Orang Jahat
-
Female Daily
Disney Cruise Line Akan Hadirkan Pertunjukan Kembang Api ‘The Lion King’ yang Menampilkan Shah Rukh Khan!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
7 Potret Yerin Ha, Pemeran Sophie Baek di Bridgerton 4 yang Bikin Penasaran
-
Mommies Daily
Baru di Minggu Ini: UNIQLO Spring/Summer 2026 Preview di Senayan City hingga Musikal Perahu Kertas di Ciputra Artpreneur Jakarta