parenting
Ingin Sekolahkan Anak Sejak Usia 3 Tahun? Ini Pertimbangan dari Psikolog
Senin, 13 Jun 2022 09:10 WIB
Ingat Bunda, tak semua anak siap masuk sekolah dini. Untuk itu, dikutip dari buku Anti Panik Mengasuh Anak 0-3 Tahun yang disusun tim Tiga Generasi, Bunda bisa nilai kesiapan anak masuk sekolah dini atau preschool berdasarkan beberapa aspek.
1. Aspek sosial
- Anak mampu berpisah selama beberapa jam dari orang tua
- Anak mengenali anggota keluarga, saudara, maupun teman-temannya
- Anak menunjukkan ketertarikan serta rasa ingin tahu dalam belajar dan bertemu orang baru
- Anak tertarik berpartisipasi dalam aktivitas kelompok minimal 15 menit, tanpa bantuan orang tua atau orang dewasa
2. Keterampilan motorik
- Motorik kasar, kekuatan, serta keseimbangan anak sudah berkembang cukup baik. Misal, anak sudah bisa melompat, berdiri satu kaki, berlari, atau menendang.
- Koordinasi tangan dan mata sudah berkembang dengan baik. Hal ini tampak misalnya saat anak bermain menyusun balok atau puzzle sederhana.
3. Kemampuan berpikir
- Anak mampu memahami instruksi yang terdiri dari 2 - 3 kata
- Anak menunjukkan kemampuan dalam membedakan seperti membedakan bentuk tertentu, bentuk dari jumlah, ukuran, warna, atau volumenya
- Anak mampu membedakan pagi dan malam hari
- Anak menunjukkan minat pada lingkungan di luar rumah. Misal bertanya soal hewan atau kejadian tertentu
- Anak mulai mengeksplore berbagai pemakaian alat menggambar seperti krayon dan pensil warna.

