HaiBunda

PARENTING

Kenali Ciri-Ciri Anak Pengidap Bipolar saat Mengalami Episode Manik Seperti Marshanda

Asri Ediyati   |   HaiBunda

Rabu, 29 Jun 2022 18:55 WIB
Marshanda/ Foto: Instagram/@marshanda99
Jakarta -

Marshanda diketahui memiliki gangguan bipolar. Selama didiagnosis memiliki bipolar, Marshanda harus mengonsumsi obat-obatan dengan dosis tertentu, Bunda. Ketika ingin menurunkan dosisnya, biasanya Marshanda mengalami berbagai risiko seperti perubahan emosional.

Agar berhasil mengontrol tubuhnya saat penurunan dosis, Marshanda memutuskan terbang ke Amerika Serikat untuk menjalani berbagai macam terapi penyembuhan, Bunda. Terapi yang ia jalani terbagi menjadi dua jenis yang harus dilakukan selama satu bulan.

Namun, begitu di AS, Marshanda sempat menjadi sorotan media usai kabar dirinya menghilang di Amerika Serikat. Tak lama setelah kabar yang disebarkan sahabatnya itu ramai di media sosial, artis yang akrab disapa Chacha ini sudah ditemukan. Pihak keluarga bahkan menyebut Chacha hanya sedang melakukan healing.


Dalam informasi yang disebarkan sahabatnya, Sheila Salsabila, Marshanda disebut mengalami episode manik saat tidak diketahui keberadaannya.

Foto: HaiBunda/ Annisa Shofia

"Lost an Indonesian Citizen for the First Time in Los Angeles, California, US. She is in a Manic Episode. (Psychosis:Altered state of Mind-Bipolar Disorder)," tulis Sheila.

Terkait episode manik, merupakan gejala bipolar, Bunda. Terdapat dua episode dalam bipolar serta gejalanya. Manik adalah salah satu episodenya. Bicara tentang hal ini, dr. Jimmi Marliston P. Aritonang, Sp.KJ pernah membahasnya di HaiBunda Bersama Dokter.

Lantaran banyak selebriti yang mulai terbuka tentang kondisi mentalnya, salah satunya bipolar ini, orang tua sekarang pun mulai lebih aware dengan kesehatan mental anak-anaknya. Menurut dr Jimmi, bipolar bisa terdeteksi sejak masih anak-anak usia remaja mulai usia 14 tahun hingga 19 tahun.

Dokter Jimmi Marliston menulis, pada episode manik ini, seseorang yang didiagnosis bipolar akan mengalami gejala:

  1. Perilaku berubah menjadi aneh
  2. Sering berhalusinasi
  3. Paranoid
  4. Mudah curiga tapi berbeda dengan tanda skizofrenia
  5. Merasa punya banyak ide, tapi tak satu pun bisa dieksekusi dengan baik
  6. Bertindak impulsif
  7. Waham

Bagaimana cara mengatasi seseorang saat mengalami episode manik? Baca kelanjutannya di halaman berikut.

Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

Simak juga video penjelasan ahli bahwa kesehatan mental anak bisa dipengaruhi faktor genetik:



(aci/fir)
CARA ATASI PENGIDAP BIPOLAR KETIKA ALAMI EPISODE MANIK

CARA ATASI PENGIDAP BIPOLAR KETIKA ALAMI EPISODE MANIK

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Selamat! Anak Sulung Hamil, Cindy Fatikasari Bakal Jadi Nenek

Kehamilan Nadhifa Fitrina

10 Gejala Virus Nipah, Penyakit Zoonosis Mematikan Tanpa Vaksin yang Merebak di Negara Tetangga RI

Mom's Life Natasha Ardiah

12 Tanda Orang Benar-benar Berhati Baik Menurut Psikolog

Mom's Life Natasha Ardiah

Anak Kurang Gizi Bisa Terjadi Tanpa Disadari, Ini Gejala Awalnya

Parenting Angella Delvie Mayninentha & Muhammad Prima Fadhilah

19 Tanda Gerd pada Anak yang Tidak Boleh Dianggap Sepele

Parenting Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Ungkapan Hati Istri Rizal 'Armada' saat Pertama Kali Kunjungi Makam Anak usai Keluar RS

Anak Kurang Gizi Bisa Terjadi Tanpa Disadari, Ini Gejala Awalnya

4 Resep Minuman Pereda Flu ala Nabi Muhammad

19 Tanda Gerd pada Anak yang Tidak Boleh Dianggap Sepele

Selamat! Anak Sulung Hamil, Cindy Fatikasari Bakal Jadi Nenek

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK