HaiBunda

PARENTING

Mengapa Anak Lebih Rewel Ketika Bersama Bunda? Ternyata Ini Alasannya

Mutiara Putri   |   HaiBunda

Selasa, 23 Aug 2022 19:00 WIB
Ilustrasi Mengapa Anak Lebih Rewel Ketika Bersama Bunda? Ternyata Ini Alasannya. Foto: Getty Images/iStockphoto/szefei
Jakarta -

Pernahkah Bunda merasa kalau Si Kecil akan jauh lebih rewel saat bersama Bunda daripada Ayahnya atau orang lain? Misalnya saja saat Bunda harus meninggalkan Si Kecil berbelanja atau ke salon.

Bunda akan menginstruksikan Si Kecil untuk bersikap baik dan tidak mengganggu Ayah. Bunda juga memberitahu mereka untuk tidak berguling-guling di lantai atau mencoret dinding.

Saat memberi banyak instruksi, Ayah mungkin akan mulai menceramahi Bunda dan mengatakan Bunda terlalu mengekang anak. Tak hanya itu, Ayah mungkin juga akan mengatakan kalau Si Kecil selalu bertingkah baik sepanjang hari.


Meski begitu, ketika melihat wajah Bunda, Si Kecil pasti langsung kembali menjadi rewel dan merepotkan. Ternyata, hal ini ada sebabnya, lho.

Alasan anak rewel bersama Bunda

Melansir laman Parenting First Cry, alasan di balik rewelnya anak saat bersama Bunda atau perilaku berbeda kepada ayahnya ini adalah karena emosional. Ini ada hubungannya dengan emosi dasar manusia yang sangat dikenal anak-anaknya, termasuk cinta dan rasa aman.

Anak-anak memang mencintai kedua orang tuanya, Bunda. Itulah sebabnya mereka menikmati menghabiskan waktu dan melakukan hal-hal menyenangkan bersama Ayah saat Bunda tidak di rumah.

Merasa lebih nyaman dan aman

Namun, Bunda adalah tempat mereka mengungkapkan perasaan. Mereka bisa menjadi diri mereka sendiri dan mengekspresikan semua yang mereka rasakan dan Bunda tahu apa yang harus dilakukan untuk memperbaiki itu.

Pelepasan emosional menjadi salah satu alasan sederhana mereka jadi rewel. Hal ini mungkin memang sulit dihadapi, terutama kalau Bunda sedang melewati hari yang melelahkan. Namun, Bunda perlu melihat sifat ini sebagai tanda cinta yang diberikan oleh anak.

Apakah ini pertanda buruk?

Nasihat yang diberikan orang lain kepada Bunda memang tidak ada habisnya, bahkan tanpa diminta. Dalam situasi ini, banyak yang mengatakan kepada anak-anak lebih memilih Ayahnya ketimbang Bunda dan mengatakan mereka adalah anak yang manja.

Menurut para ahli perkembangan anak, kelakuan buruk atau kenakalan anak yang diperlihatkan di depan Bunda bukanlah pertanda yang buruk. Ini hanyalah tanda bahwa Bunda telah menciptakan ruang aman untuk anak di mana mereka bisa mengekspresikan emosi atau kebutuhan alaminya.

Tak hanya itu, ini merupakan pelajaran yang bagus saat Si Kecil tumbuh. Hal ini karena setiap anak tentu harus belajar bagaimana mengekspresikan perasaannya tanpa rasa takut atau terhambat.

Lantas bagaimana cara menangani sifat rewel Si Kecil ini? Klik baca halaman berikutnya yuk, Bunda.

Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

Jangan lupa saksikan juga video tips atasi anak tantrum berikut ini:



(mua/fir)
CARA MENANGANI SIFAT REWEL SI KECIL

CARA MENANGANI SIFAT REWEL SI KECIL

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Turun BB 25 Kg dalam 4 Bulan, Ini 4 Cara Ampuh Menurut Pakar Bun!

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Randu Gede

6 Tips Menabung ala Jepang agar Uang Cepat Terkumpul

Mom's Life Annisa Karnesyia

Keren! 5 Potret Sada Anak Fitri Tropica Ikut Lomba Ice Skating di Malaysia, Jadi Princess Belle

Parenting Nadhifa Fitrina

Wizzy Dapat Kejutan Manis Hamil Anak Kedua di Momen Ulang Tahunnya yang Ke-31

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

5 Potret Lamaran Brisia Jodie & Jonathan Alden, Kompak Pakai Kebaya dan Beskap Warna Hijau

Mom's Life Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Psikolog Ungkap 5 Kata Penyelamat Emosi Bunda Saat Anak Bikin Marah

Wizzy Dapat Kejutan Manis Hamil Anak Kedua di Momen Ulang Tahunnya yang Ke-31

6 Tips Menabung ala Jepang agar Uang Cepat Terkumpul

Keren! 5 Potret Sada Anak Fitri Tropica Ikut Lomba Ice Skating di Malaysia, Jadi Princess Belle

Turun BB 25 Kg dalam 4 Bulan, Ini 4 Cara Ampuh Menurut Pakar Bun!

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK