Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

parenting

Pertolongan Saat Anak Alami Kaki Pengkor Sejak Lahir Menurut Dokter Ortopedi

Mutiara Putri   |   HaiBunda

Jumat, 11 Aug 2023 20:15 WIB

Ilustrasi Kaki Bayi Pengkor
Ilustrasi Kaki Bayi Pengkor/Foto: iStock

Clubfoot atau kaki pengkor adalah kondisi cacat bawaan yang terjadi pada bayi baru lahir. Bagaimana pertolongan yang perlu dilakukan menurut dokter?

Kaki pengkor merupakan kondisi saat kaki atau telapak kaki berputar ke arah dalam. Kondisi ini tidak akan hilang dengan sendirinya dan perlu penanganan yang konsisten.

Dokter spesialis ortopedi, dr. Helmiyadi Kuswardhana SpOT mengungkap pada laman Instagram-nya bahwa kaki pengkor ini kerap terjadi di masyarakat meski jarang disadari. Dokter Helmi mengungkapkan kaki pengkor pada bayi tidak boleh dibiarkan. Jika tidak ditangani dengan baik, anak akan mengalami cacat seumur hidup.

"Hari ini kita kedatangan pasien anak laki-laki usianya satu setengah bulan, masuk dengan keluhan kaki pengkor pada sebelah kiri dan kanan," jelasnya dikutip akun @dr.helmiyadi_hk, Kamis (10/8/2023). HaiBunda telah diizinkan untuk mengutip pernyataan ini.

"Jadi hal ini banyak terjadi di masyarakat. Buat orang tua yang tahu, langsung membawa pergi ke dokter tapi biasanya banyak yang tidak tahu, sehingga dibiarkan begitu saja sehingga kasihan anaknya cacat seumur hidup," sambungnya.

Penanganan kaki pengkor pada anak

Dokter Helmi menjelaskan ketika Bunda menyadari kaki anak dalam keadaan pengkor, Bunda bisa segera pergi dan berkonsultasi ke dokter ortopedi. Dengan begitu, Si Kecil akan lebih cepat mendapat penanganan.

"Jadi buat buat Anda yang anaknya juga mengalami kaki pengkor seperti ini baik sebelah kanan saja atau sebelah kiri saja, atau bahkan kedua-duanya, segeralah pergi ke dokter ortopedi. Nanti kita tangani jadi anda tidak perlu khawatir, lebih cepat ditangani hasilnya jadi lebih bagus," ujarnya.

Nantinya anak akan dipasangi gips sekitar 5 sampai 6 kali. Setelah kakinya mengarah ke luar, anak akan dipasangkan sepatu khusus yang harus digunakan sampai usia 4 tahun.

"Dipasang gips 5-6 kali. Jadi nanti dia posisi kakinya dari dalam langsung keluar setelah itu dipasangkan sepatu khusus yang harus dipakai oleh anak sekitar sampai umur 4 tahun nah supaya nanti kalau umur 5 tahun sekolah kakinya nampak normal," kata dokter yang berpraktik di RSUD Provinsi Sulawesi Barat ini.

"Lebih cepat ditangani hasilnya lebih bagus. Dan jangan khawatir karena tindakan ini juga ditanggung oleh BPJS Kesehatan," lanjutnya.

Lantas, apa yang menyebabkan kaki bayi menjadi pengkor atau clubfoot? Simak selengkapnya pada laman berikutnya, ya.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!


GEJALA KAKI PENGKOR PADA BAYI

Ilustrasi Kaki Bayi Pengkor

Ilustrasi Kaki Bayi Pengkor/Foto: iStock

Penyebab kaki pengkor pada bayi

Melansir dari laman NHS, dalam kebanyakan kasus, penyebab kaki pengkor pada bayi tidak diketahui, Bunda. Bisa jadi ada hubungannya dengan genetik karena dapat terjadi dalam keluarga.

Ketika Bunda memiliki anak dengan kaki pengkor, ada peluang sekitar 1 banding 35 anak kedua akan mengalami kondisi yang sama.

Jika kedua orang tua memiliki kondisi tersebut, peluang kelahiran anak dengan kondisi kaki pengkor pun meningkat sekitar satu banding tiga, Bunda.

Banner Mata Minus Anak

Gejala kaki pengkor

Dikutip laman Mayo Clinic, ada beberapa gejala yang terlihat ketika anak mengalami kaki pengkor. Berikut ini deretannya:

  • Bagian atas kaki biasanya dipelintir ke bawah dan ke dalam, menambah lengkungan dan memutar tumit ke dalam.
  • Kaki terlihat diputar sedemikian parah sehingga benar-benar terlihat seperti terbalik.
  • Tungkai atau kaki mungkin sedikit lebih pendek.
  • Otot betis di kaki yang terkena biasanya kurang berkembang.
  • Terlepas dari penampilannya, kaki pengkor itu sendiri tidak menyebabkan ketidaknyamanan atau rasa sakit.

Kaki pengkor biasanya tidak menimbulkan masalah sampai anak mulai berdiri dan berjalan. Jika kaki dirawat dengan baik, kemungkinan Si Kecil dapat berjalan dengan normal.

Simak juga video kaki bengkok pada bayi berikut ini:

[Gambas:Video Haibunda]




(mua/fir)
Loading...

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda