PARENTING
Bolehkah Memberi Empeng pada Bayi Baru Lahir? Ini Penjelasannya
Kinan | HaiBunda
Selasa, 30 Jan 2024 19:16 WIBSampai saat ini, pemakaian empeng pada bayi masih sering menimbulkan pro dan kontra. Ada yang berpendapat empeng sebaiknya tidak digunakan, ada juga yang justru merasa terbantu dengan adanya empeng. Lantas bagaimana soal pemberian empeng pada bayi baru lahir?
Dikutip dari Healthline, seperti kebanyakan hal lain yang berkaitan dengan bayi baru lahir, penggunaan empeng juga memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.
Pada sebagian bayi, empeng memiliki efek menenangkan. Seperti diketahui, mengisap merupakan refleks normal pada bayi baru lahir. Faktanya, ini dimulai bahkan sebelum kelahiran.
Aktivitas ini membantu bayi berlatih menyusu dari payudara atau botol. Mengisap tanpa menyusu atau yang disebut juga sebagai non-nutritive sucking, juga merupakan hal yang wajar bagi bayi.
Bolehkah bayi baru lahir diberi empeng?
Tidak ada jawaban benar atau salah tentang seberapa cepat bayi dapat diberikan empeng. Namun jika Bunda sedang menyusui eksklusif, American Academy of Pediatrics (AAP) umumnya merekomendasikan untuk menunggu sampai Bunda dan Si Kecil memiliki rutinitas menyusui dengan baik.
Ini berarti pemberian empeng sebaiknya menunggu hingga bayi mencapai usia 4 minggu. Tujuannya yakni meminimalkan risiko bayi mengalami bingung puting.
Dari sudut pandang bayi, mengisap empeng memiliki sensasi yang berbeda jika dibandingkan dengan menyusu langsung.
Kendati demikian, beberapa bayi baru lahir mungkin merasa lebih mudah mengisap empeng. Tetapi sayangnya hal ini rentan membuat mereka lebih sulit untuk bisa mendapatkan pelekatan dengan baik saat menyusu.
Selain itu, bayi mungkin akan lebih banyak menggunakan energinya untuk mengisap empeng lalu tertidur, atau kurang tertarik untuk menyusu ketika jadwalnya tiba.
Bolehkah bayi memakai empeng saat tidur?
Meskipun Si Kecil tidak menangis, mengisap empeng dipercaya dapat membantunya tertidur lebih cepat dan nyenyak. Penggunaan empeng juga kerap dengan penurunan risiko kematian terkait tidur pada bayi.
Seperti diketahui, sindrom kematian bayi mendadak atau sudden infant death syndrome (SIDS) adalah penyebab kematian paling umum pada bayi berusia antara 1 hingga 12 bulan.
Beberapa penelitian medis menemukan bahwa penggunaan empeng pada bayi saat tidur dapat dikaitkan dengan penurunan risiko SIDS. Tetapi Bunda dapat berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter untuk memastikan perlu atau tidaknya bayi memakai empeng saat tidur, ya.
Risiko penggunaan empeng
Selain manfaat, penggunaan empeng pada bayi (termasuk bayi baru lahir) juga tak luput dari risiko. Salah satunya seperti bingung puting, terutama akibat penggunaan empeng terlalu dini.
Saat mengalami kondisi ini, bayi mungkin jadi lebih memilih empeng daripada menyusu langsung dari payudara. Mereka juga jadi cepat lelah dan menyusu hanya dalam waktu singkat.
Risiko kesehatan juga bisa muncul akibat empeng yang jarang dibersihkan secara tepat. Sebab ini dapat menyebarkan kuman, meningkatkan risiko infeksi telinga (lebih sering terjadi setelah usia 6 bulan), dan risiko mengganggu pertumbuhan gigi bayi.
Apakah bayi perlu selalu diberi empeng?
Dikutip dari Baby Center, penggunaan empeng pada bayi baru lahir bergantung dari keputusan masing-masing orang tua. Tetapi sebenarnya tidak semua bayi menginginkan empeng, karena mereka mampu memuaskan keinginan mengisapnya dengan payudara.
Jika bingung karena bayi rewel, Bunda dapat coba melakukan cara lain untuk menenangkannya selain memberi empeng. Misalnya seperti dibedong atau digendong.
Kesimpulannya, empeng boleh saja diberikan pada bayi baru lahir. Tetapi akan lebih baik jika empeng diberi setelah menunggu usia Si Kecil hingga minimal 4 minggu, terutama jika mereka memiliki kesulitan menyusu langsung.
Ingat, AAP menyarankan untuk menghentikan pemakaian empeng saat anak sudah mencapai usia sekitar 1 tahun. Semoga ulasan mengenai manfaat dan risiko memberikan empeng pada anak ini bermanfaat, Bunda!
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(rap/rap)Simak video di bawah ini, Bun:
Mitos atau Fakta, Dot dan Empeng Bisa Rusak Konstruksi Gigi Anak? Ini Kata Dokter, Bun
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
5 Penyakit Ini Bisa Ditularkan ke Bayi Baru Lahir dari Ciuman, Hati-hati ya Bun
Anak Kedua Arief Muhammad Sudah Punya Dua Gigi saat Lahir, Ini Sebabnya Bun
Cara Tepat Membersihkan Alat Kelamin Bayi Baru Lahir, Mudah Kok Bun
5 Tips Aman Mengatasi Bibir Bayi yang Kering dan Pecah-pecah
TERPOPULER
Potret Terbaru Keluarga Victoria & David Beckham Curi Perhatian, Tak Ada Brooklyn
5 Potret Alita Anak Alice Norin di Usia 9 Tahun, Cantiknya Seperti Sang Bunda
Mengenal Zat Gizi Makanan yang Berfungsi sebagai Tenaga
Intip 5 Potret Rumah Mewah Arafah Rianti, Dibeli Cash dengan Harga Fantastis
Mengenal Kaki O dan X pada Anak: Perbedaan, Diagnosis, hingga Penanganan
REKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Bidet Portable yang Bisa Dibawa Ibu Hamil saat Bepergian & Liburan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
30 Vitamin yang Bagus untuk Ibu Hamil agar Tetap Sehat
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
8 Rekomendasi Yogurt untuk Ibu Hamil, Ketahui Risiko & Manfaatnya
Natasha ArdiahREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Serum Vitamin C, Cerahkan Wajah Kusam dan Bikin Glowing
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
3 Tips Jaga Pencernaan Anak saat Bepergian
Tim HaiBundaTERBARU DARI HAIBUNDA
Potret Terbaru Keluarga Victoria & David Beckham Curi Perhatian, Tak Ada Brooklyn
Mengenal Zat Gizi Makanan yang Berfungsi sebagai Tenaga
5 Potret Alita Anak Alice Norin di Usia 9 Tahun, Cantiknya Seperti Sang Bunda
Ternyata Ayah juga Bisa Alami Depresi Postpartum Paternal lho, Kenali Gejalanya Bun
Mengenal Kaki O dan X pada Anak: Perbedaan, Diagnosis, hingga Penanganan
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Heboh Whip Pink, Ini Deretan Zat Adiktif yang Efeknya Mirip Narkoba
-
Beautynesia
Menurut WALHI, Banjir di Jawa Tengah karena Krisis Ekologis Sejak Lama
-
Female Daily
Intip Tren Fashion di Saudi Hingga Rangkaian Koleksi Modest Wear Berskala Internasional
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Potret Wanita yang Pensiun Jadi Idol Jepang, Pindah ke Politik
-
Mommies Daily
10 Posisi Seks untuk Pengantin Baru, Mudah dan Tidak Sakit