HaiBunda

PARENTING

Sering ke Luar Negeri, Ternyata Begini Metode Pendidikan Anak-anak Gen Halilintar

Mutiara Putri   |   HaiBunda

Selasa, 25 Jun 2024 19:05 WIB
Gen Halilintar/Foto: Instagram @genhalilintar
Jakarta -

Keluarga Gen Halilintar tidak pernah lepas dari mata netizen, Bunda. Selain menampilkan keharmonisan dan kekompakannya, Gen Halilintar juga selalu membuat konten yang menyenangkan dan bikin netizen penasaran.

Gen Halilintar sendiri dibentuk oleh pasangan Halilintar Anofial Asmid dan Lenggogeni Faruk. Mereka mulai dikenal sejak ibunda menulis buku Kesebelasan Gen Halilintar: My Family My Team.

Tidak sedikit dari anak-anak Halilintar yang membuat netizen terpana karena kecantikan dan ketampanannya. Misalnya saja dua anak yang kerap wara-wiri di media sosial, Atta Halilintar dan Thariq Halilintar.


Pendidikan anak-anak Gen Halilintar

Sering melakukan perjalanan ke luar negeri, banyak netizen menyoroti keluarga ini. Mereka penasaran bagaimana anak-anak Gen Halilintar menjalani peran mereka sebagai siswa.

Pasalnya, tak sedikit anggota keluarga Gen Halilintar yang merupakan anak usia sekolah. Lenggogeni Faruk tak memungkiri bahwa hal ini kerap menimbulkan persepsi di kalangan netizen.

"Karena mereka kan lihat kita selalu jalan-jalan dan masih ada anak yang usia sekolah, lalu sebagian sudah selesai," ucapnya, dikutip dari kanal YouTube TRANS TV Official, beberapa waktu lalu.

Lenggogeni kemudian mengungkapkan soal pendidikan yang dijalani oleh anak-anaknya. Ternyata, anak-anak Gen Halilintar mengenyam pendidikan dengan mengikuti mobile schooling.

Ia memaparkan, mobile schooling memiliki konsep yang mirip seperti home schooling. Namun dalam metode ini, anak-anak mengikuti pembelajaran dengan berpindah-pindah tempat sehingga tidak terpaku di satu rumah.

"Kita itu dari dahulu memang menerapkan mobile schooling. Mobile schooling itu seperti home schooling, tapi kita selalu bergerak," papar Lenggogeni Faruk.

"Jadi kita ke mana-mana tuh enggak jadi penghalang buat kita belajar," imbuh Sajidah, anak ketiga di keluarga Gen Halilintar.

Lenggogeni menjelaskan tentang metode belajar yang diikuti oleh anak-anaknya. Dalam mobile schooling, anak akan tetap didampingi oleh guru.

Guru tersebut akan mengikuti ke mana pun keluarga Gen Halilintar pergi. Dalam prosesnya, bukan cuma guru yang memberikan ilmu kepada anak-anak. Mereka juga mendapatkan pelajaran dari para murid dengan saling berbagi wawasan dan keterampilan.

"Jadi guru-guru itu kita ajak ikut. Guru itu juga dilatih sama anak-anak menjadi kameramen, editor, semua terlibat. Jadi mereka ikut ke mana kita pergi berkeliling. Kepala sekolahnya siapa dahulu dong? Pak Halilintar dan Ibu Gen," kata Lenggogeni.

"Biasa kita kalau berangkat tuh kita semua minimal 20 orang, sudah termasuk tim dan guru," ungkapnya.

Seperti apa kisah lengkapnya? Simak selengkapnya pada laman berikutnya, yuk.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(mua/fia)
PARA GURU IKUT KE LUAR NEGERI

PARA GURU IKUT KE LUAR NEGERI

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

Selain Sekolah Nasional, Ini 4 Macam Jalur Pendidikan Lain untuk Anak

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Potret Raisa di Premiere Wicked: For Good, Tunjukkan Karya Zalina pada Ariana Grande

Mom's Life Annisa Karnesyia

8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Lemari Pakaian Menurut Pakar

Mom's Life Aisyah Khoirunnisa

5 Cara Melihat Chat Whatsapp yang Telah Dihapus di HP Pasangan

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Sutan Muhammad Aqil

Penuh Haru, Aline Adita Bagikan Perjalanan Kehamilan dari Trimester 1 hingga Melahirkan

Kehamilan Amrikh Palupi

Andhara Early Gunting Kartu Kredit Usai KPR Lunas, Tak Ingin Berutang dan Riba

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Sandra Odilifia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

5 Potret Raisa di Premiere Wicked: For Good, Tunjukkan Karya Zalina pada Ariana Grande

5 Cara Melihat Chat Whatsapp yang Telah Dihapus di HP Pasangan

15 SD Terbaik di Indonesia dengan Jumlah Peserta Didik Berprestasi Terbanyak

8 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Lemari Pakaian Menurut Pakar

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK