HaiBunda

KEHAMILAN

7 Sumber Protein dan Zat Besi Tambahan Bagi Bumil yang Enggak Doyan Susu

Annisa Karnesyia   |   HaiBunda

Senin, 16 May 2022 07:00 WIB
Sumber Protein dan Zat Besi Tambahan Bagi Bumil yang Enggak Doyan Susu/ Foto: Getty Images/iStockphoto/DeanDrobot
Jakarta -

Bunda perlu memerhatikan asupan nutrisi selama hamil ya. Salah satunya dengan mengonsumsi makanan sumber protein dan zat besi.

Sebenarnya, kedua nutrisi tersebut bisa didapatkan dengan mengonsumsi susu. Tapi, tak semua Bunda hamil doyan minum susu. Ada beberapa yang justru malah mual saat minum susu.

Perlu diketahui nih, protein sangat diperlukan oleh tubuh selama hamil. Menurut Ahli Nutrisi Erin Hinga, M.S., R.D., protein berperan dalam pembentukan sel-sel janin, termasuk perkembangan kulit, rambut, kuku, dan otot.


"Selama kehamilan, dibutuhkan 60 hingga 100 gram protein setiap hari, tergantung pada berat badan, tingkat aktivitas fisik, dan usia kehamilan," kata Hinga, dilansir Baby Center.

Selain protein, zat besi juga memegang peranan penting pada tumbuh kembang janin. Zat besi dapat mencegah kekurangan sel darah merah atau anemia. Zat besi membantu memindahkan oksigen dari paru-paru ke seluruh tubuh Bunda dan buah hati.

Sumber protein dan zat besi dari makanan

Sumber protein dan zat besi bisa didapatkan dalam makanan yang dikonsumsi sehari-hari lho, Bunda. Selain susu, berikut 7 sumber protein dan zat besi tambahan bagi Bumil:

1. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan adalah sumber protein, zat besi, serat, asam folat, dan kalsium nabati yang bagus untuk perkembangan janin. Kacang-kacangan dapat dimasukkan ke dalam menu makan atau camilan sehari-hari.

Beberapa jenis kacang-kacangan yang dapat dikonsumsi adalah lentil, kacang polong, buncis, kedelai, almond, dan kacang tanah.

2. Salmon

Ikan salmon adalah sumber protein hewani yang memiliki segudang manfaat untuk Bumil. Salmon mengandung asam lemak omega-3 yang mendukung perkembangan sistem saraf dan otak janin.

Ikan ini juga memiliki kandungan zat besi, zinc, asam folat, dan vitamin B. Bunda dapat makan ikan salon selama hamil, tapi harus yang sudah matang ya.

Baca halaman berikutnya ya, Bunda.

Simak juga 5 ide jus penambah darah untuk cegah anemia pada Bumil, dalam video berikut:

(ank/som)
TELUR HINGGA TAHU

TELUR HINGGA TAHU

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Momen Eva Celia Makan di Warung Sederhana di Salatiga, Intip Potretnya Jajan Ronde hingga Soto

Mom's Life Annisa Karnesyia

Perjalanan Cinta Katy Perry Sebelum Ketahuan Mesra dengan Eks PM Kanada Justin Trudeau

Mom's Life Amira Salsabila

Solois K-Pop Ailee Ungkap Kesulitan untuk Hamil secara Alami setelah Menikah

Kehamilan Amrikh Palupi

Perjalanan Diet Adele yang Berhasil Turun Berat Badan 45 Kg

Mom's Life Arina Yulistara

Deretan Nama Bayi yang Akan Populer di 2026

Nama Bayi Annisya Asri Diarta

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

6 Tanda Anak Tumbuh di Lingkungan Bahagia Menurut Psikolog

5 Momen Eva Celia Makan di Warung Sederhana di Salatiga, Intip Potretnya Jajan Ronde hingga Soto

15 Rekomendasi Tanaman Hias untuk Meja Kantor, Minim Perawatan

Solois K-Pop Ailee Ungkap Kesulitan untuk Hamil secara Alami setelah Menikah

4 Aturan Baru Perawatan Bayi yang Perlu Diketahui Orang Tua Masa Kini

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK