HaiBunda

KEHAMILAN

6 Manfaat Timun Suri untuk Ibu Hamil, Bunda Perlu Tahu

Nanie Wardhani   |   HaiBunda

Kamis, 20 Oct 2022 17:30 WIB
Ilustrasi timun suri/ Foto: Getty Images/iStockphoto/Dwi Rustiyanto

Siapa yang tidak kenal timun suri? Buah lezat yang juga memiliki manfaat untuk kehamilan. Buah yang kerap muncul saat bulan puasa ini memang mudah ditemukan di Indonesia. Tekstur dagingnya yang lembut dan kaya akan air menjadi favorit menu saat berbuka.

Dikutip dari Specialty Produce, timun suri memiliki berbagai kandungan yang memiliki manfaat untuk tubuh seperti fosfor, vitamin A, C, dan E, serta magnesium.

Lalu, manfaat apa saja yang bisa ibu hamil dapatkan dari kandungan timun suri tersebut? Berikut adalah lima manfaat timun suri untuk kehamilan.


1. Sebagai penangkal penyakit

Tidak hanya kandungan di atas yang ada di dalam timun suri, tapi juga ada antioksidan. Nah, antioksidan ini dapat menangkal penyakit pada janin. Sehingga Si Kecil bisa datang ke dunia dengan sehat.

2. Membantu perkembangan otak janin 

Sudah berperan menangkal penyakit, timun suri juga membantu perkembangan otak Si Kecil. Ini bisa terjadi karena timun suri mengandung mangan.

3. Mencegah tekanan darah tinggi

Mengonsumsi buah seperti timun suri juga dapat dengan efektif menurunkan tekanan darah. Timun suri yang juga mengandung kalium dapat mencegah preeklampsia. Salah satu kondisi komplikasi pada kehamilan yang berbahaya untuk Bunda dan janin.

4. Membantu pertumbuhan tulang

Ilustrasi ibu hamil/ Foto: iStockphoto

Kalsium yang ada di dalam timun suri juga bisa membantu pertumbuhan tulang janin yang sedang Bunda kandung. Selain itu, kalsium juga bermanfaat untuk mencegah tulang keropos bagi Bunda.

5. Mencegah sembelit

Manfaat selanjutnya timun suri untuk kehamilan adalah mencegah sembelit dan melancarkan pencernaan. Saat Bunda mengandung, sembelit akan menjadi gangguan yang paling sering dirasakan. Timun suri yang kaya akan serat, air, serta vitamin C akan mencegah sembelit.

Dengan begitu, Bunda bisa melakukan aktivitas lain tanpa terganggu karena pencernaan yang tidak lancar.

6. Terhindar dari dehidrasi

Dengan banyaknya kandungan air pada timun suri, Bunda bisa mendapatkan cukup banyak cairan untuk memastikan janin tumbuh dengan sehat.

Itulah enam manfaat timun suri untuk kehamilan. Bunda butuh ide olahan timun suri? Yuk intip beberapa idenya di halaman berikut.

Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.



 

(som/som)
4 IDE OLAHAN TIMUN SURI

4 IDE OLAHAN TIMUN SURI

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

70 Persen Gen Z Sering Minta Bantuan Orang Tua untuk Cari Kerja, Ini Alasannya

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Fauzan Julian Kurnia

Dewi Lestari Jalani Long Fasting 72 Jam untuk Bersihkan Tubuh hingga Turunkan Berat Badan

Mom's Life Annisa Karnesyia

Anak Tidak Bisa Membaca Jam Analog, Haruskah Khawatir?

Parenting Nadhifa Fitrina

Tanda Melahirkan Pembukaan 1, Cara Mempercepat, dan Tips Menghadapinya

Kehamilan Dwi Indah Nurcahyani

Australia Bertekad Jadi Negara Pertama yang Bebas dari Kanker Serviks pada 2035

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

10 Kalimat yang Diucap Orang Pura-pura Peduli dan Baik

Australia Bertekad Jadi Negara Pertama yang Bebas dari Kanker Serviks pada 2035

Anak Tidak Bisa Membaca Jam Analog, Haruskah Khawatir?

70 Persen Gen Z Sering Minta Bantuan Orang Tua untuk Cari Kerja, Ini Alasannya

Bersanding dengan Julia Roberts, Lisa BLACKPINK Cetak Rekor di Golden Globe Awards 2026

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK