HaiBunda

MENYUSUI

Teh Herbal Laktasi Bisa Memperbanyak ASI, Mitos atau Fakta?

Annisa Karnesyia   |   HaiBunda

Senin, 28 Dec 2020 19:11 WIB
Teh Herbal Laktasi Bisa Memperbanyak ASI, Mitos atau Fakta?/ Foto: iStock
Jakarta -

Bunda pernah dengar teh herbal laktasi untuk ibu menyusui? Teh ini umumnya mengandung bahan-bahan herbal yang dipercaya bisa meningkatkan produksi ASI lho.

Teh herbal laktasi sudah banyak dijual di pasaran. Selain untuk ASI, beberapa produk menawarkan khasiat lain, seperti mengatasi sakit kepala dan sakit perut.

Lalu benarkah teh herbal laktasi bermanfaat untuk ibu menyusui? Apa saja yang terkandung di dalamnya?


Dilansir Healthline, bukti ilmiah tentang teh laktasi memang belum sepenuhnya jelas. Sebelum mengonsumsi teh ini, sebaiknya ibu mengetahui kandungannya ya.

Ada beberapa teh yang justru tidak aman dikonsumsi saat menyusui. Bunda juga perlu konsultasi ke dokter untuk pemakaiannya.

Dokter obgyn, Tanya Tantry, MD, mengatakan, dalam sebuah penelitian yang membandingkan teh laktasi dengan plasebo, ditemukan kaitan kandungannya pada ASI. Teh laktasi dalam penelitian ini mengandung galactagogue, yakni senyawa yang bisa meningkatkan suplai ASI.

"Para ibu yang mengonsumsi teh ini memproduksi lebih banyak ASI, tiga hari setelah meminumnya," kata Tantry, dikutip dari Flo.

Sementara itu, penelitian ini juga menemukan bahwa bayi dalam kelompok teh laktasi mengalami penurunan berat badan yang lebih rendah dibandingkan bayi lain. Namun, berat badan mereka kembali lagi dengan cepat.

Bunda bisa mulai mengonsumsi teh herbal laktasi setelah bayi lahir. Namun, jika suplai ASI sudah cukup untuk bayi, ibu menyusui tidak perlu minum teh ini lagi ya.

"Jika kita melihat bayi menunjukkan tanda tidak mendapatkan cukup ASI, maka ibu bisa mulai mencoba teh herbal laktasi," ujar Tantry.

Lalu apa saja kandungan teh herbal laktasi dan manfaatnya untuk ibu menyusui? BACA HALAMAN BERIKUTNYA ya, Bunda.

Simak juga cara memperbanyak ASI saat menstruasi, di video berikut:

Foto: Mia Kurnia Sari
(ank/rap)
Kandungan Teh Herbal Laktasi

Kandungan Teh Herbal Laktasi

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Pevita Pearce Liburan Bareng Suami Malaysia Naik Kapal Yatch, Ini Potret Kemesraannya

Mom's Life Nadhifa Fitrina

7 Manfaat Makan Tomat Mentah untuk Wajah, Jarang Disadari Bun

Mom's Life Amira Salsabila

Pemain Timnas Rizky Ridho dan Istri Umrah setelah Nikah, Ini Potret Kebahagiaannya

Mom's Life Annisa Karnesyia

Ini 3 Dosa yang Menghapus Pahala sebesar Gunung

Mom's Life Amira Salsabila

Mengenal Orang Tua Overprotektif: Ciri-ciri, Bahaya, dan Cara Mengatasinya

Parenting Kinan

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Pevita Pearce Liburan Bareng Suami Malaysia Naik Kapal Yatch, Ini Potret Kemesraannya

7 Manfaat Makan Tomat Mentah untuk Wajah, Jarang Disadari Bun

5 Potret Ryu Kyung Soo, Pemeran Han Se Jin Pria Green Flag di Drakor Our Unwritten Seoul

Terpopuler: Potret Wendi Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan

Pemain Timnas Rizky Ridho dan Istri Umrah setelah Nikah, Ini Potret Kebahagiaannya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK