MENYUSUI
Ibu Menyusui Tidak Boleh Makan Pedas, Mitos atau Fakta?
Erni Meilina | HaiBunda
Jumat, 08 Jan 2021 11:31 WIBJakarta – Bagi kebanyakan orang Indonesia, makanan pedas sudah menjadi hidangan favorit yang tentunya tak boleh dilewatkan. Rasanya kalau enggak makan makanan yang pedas seperti ada yang kurang di lidah. Tapi, ibu menyusui boleh enggak ya makan pedas?
Bagi Bunda yang sedang menyusui, mungkin sering mendengar kalau tidak boleh makan makanan pedas karena akan berdampak pada bayi. Sebenarnya gimana sih fakta dibalik makanan pedas dan ibu menyusui?
Ada banyak informasi dan mitos yang dipercaya oleh masyarakat mengenai masa-masa menyusui. Seringkali informasi-informasi tersebut diterima mentah-mentah tanpa dicari tahu lebih dahulu mengenai fakta sebenarnya terkait informasi yang beredar. Jadinya, banyak Bunda yang menyusui akan merasa serba salah dalam mengurus dan merawat sang buah hati.
Salah satu mitos yang beredar adalah bahwa Bunda yang menyusui tidak boleh makan pedas. Berdasarkan penjelasan dr.Ameetha Drupadi seorang Konselor Laktasi Rumah Sakit Mayapada Hospital, itu mitos lho Bunda. Makanan pedas adalah selera masing-masing orang. Kalau Bunda menyukai makanan pedas tentunya akan lebih menambah nafsu makan Bunda.
“Sebenarnya kalau sedang menyusui, makan pedas pun itu enggak apa-apa. Enggak ada pengaruh ke ASI. Namun, jangan berlebihan karena kalau berlebihan ibunya sampai diare menyusui jadi enggak menyenangkan,” tutur Ameetha kepada HaiBunda beberapa waktu lalu.
Bunda tetap bisa makan makanan pedas yang Bunda sukai saat menyusui. Tidak ada bukti yang menunjukkan bahwa makanan pedas harus dihindari demi si kecil, baik selama kehamilan atau menyusui.
Mengutip dari Health Line, penelitian Trusted Source menunjukkan bahwa bayi yang terpapar berbagai rasa melalui cairan ketuban selama kehamilan dan juga dari ASI setelah mereka lahir, sebenarnya lebih terbuka untuk memasukkan berbagai rasa ke dalam makanan mereka sendiri begitu mereka mulai makan makanan padat.
Perhatian yang lebih mendesak untuk keselamatan si kecil mungkin bukan pada apa yang Bunda makan seperti makan makanan pedas, tetapi justru Bunda berhati-hati agar tidak menjatuhkan makanan panas pada saat menyusui.
Jika Bunda memang rutin mengonsumsi makan makanan yang lebih pedas itu enggak jadi masalah ya. Terus nikmati makan makanan Bunda selama makanan tersebut adalah makanan sehat yang dapat mempengaruhi kualitas ASI.
Lalu apa sih yang enggak boleh dikonsumsi selama menyusui? Penasaran kan, Bun? BACA HALAMAN BERIKUTNYA.
Simak juga tips menyusui untuk cegah mastitis dalam video berikut:
Makanan yang Tidak Boleh Dikonsumsi Selama Menyusui
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
3 Jenis Makanan untuk Ibu Menyusui yang Ampuh Bikin ASI Lancar
5 Rekomendasi Makanan Pengental ASI & Tips Agar Produksinya Konsisten
Alasan Ibu Menyusui Dilarang Makan Daging Kambing, New Mom Perlu Tahu Nih
Ibu Menyusui Banyak Mengonsumsi Makanan Manis, Bikin ASI Berbahaya?
TERPOPULER
9 Perangkat Elektronik yang Harus Dicabut Sebelum Keluar Rumah
Perkembangan Terbaru Nasib Rumah Tangga Content Creator asal Korea Na Daehoon dan Julia Prastini
5 Kalimat yang Sering Diucapkan Orang Cerdas Pemikir Tingkat Tinggi Menurut Psikolog
Suami Tak Mau Berubah? Ini 7 Tips Menghadapinya
Marsha Natika Melahirkan Anak Ke-4, Nama Bayinya Indah Bernuansa Jepang
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sabun Bayi untuk Kulit Kering dan Sensitif
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Sabun Cuci Muka atau Facial Wash yang Aman untuk Ibu Hamil Berjerawat
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
Kisah Teladan Ayah Nabi Muhammad SAW yang Bisa Ditiru
Perkembangan Terbaru Nasib Rumah Tangga Content Creator asal Korea Na Daehoon dan Julia Prastini
7 Potret Modest Wear Classy hingga Syari Tampil di JMFW 2026, Dimeriahkan Ghea Indrawari
5 Kalimat yang Sering Diucapkan Orang Cerdas Pemikir Tingkat Tinggi Menurut Psikolog
Suami Tak Mau Berubah? Ini 7 Tips Menghadapinya
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Trailer Film Biografi Michael Jackson Dirilis, Keponakan Hidupkan Kembali Sosok Raja Pop
-
Beautynesia
Ingin Didengar Lebih Baik? Coba 4 Trik Psikologi agar Orang Lain Lebih Mendengarkanmu
-
Female Daily
Ini Fakta Hong Kyung, Aktor Muda yang Curi Perhatian Lewat Film ‘Good Days’!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Video: Barang Termahal dan Terlangka di USS 2025, Ada yang Rp 100 Juta
-
Mommies Daily
15 Parfum Arab Tahan Lama untuk Suami dan Istri, Ada Oud hingga Musk